Ini Nama 9 Anggota CP0 yang Sudah Terungkap di One Piece!
Rob Lucci, terus siapa lagi ya?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Meski masih diselimuti misteri, beberapa nama anggota CP0 sudah terungkap lho! Siapa saja ya? Ini dia daftar nama 9 anggota CP0 alias Cipher Pol Aigis Zero di One Piece yang sudah diketahui!
1. Rob Lucci
Setelah dikalahkan Luffy, Rob Lucci dan rekan-rekannya sesama CP9 sempat menghilang untuk beberapa waktu.
Menariknya begitu Rob Lucci muncul kembali di One Piece 801, ia diperlihatkan bergabung dengan tim Cipher Pol Aigis Zero alias CP0.
Belum diketahui bagaimana ceritanya Rob Lucci bisa bergabung sebagai anggota CP0 setelah kegagalannya mengalahkan Luffy di Enies Lobby, tapi yang jelas Rob Lucci kini sudah semakin kuat!
2. Kaku
Sama seperti Rob Lucci, Kaku juga sebelumnya adalah mantan anggota CP9 yang kini bergabung dengan CP0.
Belum diketahui juga bagaimana Kaku bisa kembali sebagai CP0, tapi kemungkinan besar kisahnya akan sama seperti Rob Lucci. Apakah Oda bakal mengungkap latar belakang keduanya bergabung dengan CP0?
Baca Juga: Bab Baru One Piece Beri Gambaran Kesan Big Mom Soal Rocks D. Xebec
3. Stussy
Di awal kemunculannya, Stussy diperkenalkan sebagai salah satu kaisar di dunia kriminal yang cukup penting sampai diundang oleh Big Mom ke acaranya.
Namun siapa sangka? Ternyata identitas Stussy yang asli adalah anggota CP0! Selama ini Stussy bergerak di balik layar, kemungkinan sebagai mata-mata di dunia kriminal.
Stussy ini bisa dibilang cukup kuat dan berpengaruh mengingat ia berhasil memperoleh kepercayaan Big Mom serta posisi sebagai salah satu kaisar dunia kriminal. Jadi, akankah kita melihat gaya bertarung Stussy nanti?
4. Spandam
Seperti Rob Lucci dan Kaku, Spandam sebenarnya dulu juga anggota CP9. Bedanya, Spandam tidak sekuat anggota CP9 yang lain meski ia berposisi sebagai ketua CP9.
Menariknya, begitu bergabung dengan CP0 posisi mereka tampak terbalik. Posisi Spandam di CP0 kini adalah bawahan Rob Lucci.
Seperti yang lain, tidak diketahui bagaimana Spandam bisa bergabung dengan CP0. Apakah Rob Lucci yang sengaja menariknya bergabung ke CP0 untuk dijadikan bawahan?
5. Maha
Anggota CP0 yang tumbang bersamaan dengan Izo dipanggil "Maha" oleh rekan CP0 lainnya.
Dari sepak terjangnya di Onigashima, Maha ini sebenarnya terasa cukup tangguh!
6. Joseph
Agen yang satu ini sempat dikira bernama Guernica.
Baru di SBS One Piece volume 104 kita tahu kalau dia sebenarnya Joseph. Guernica adalah agen yang satu lagi.
Dia tidak terlibat melawan pihak seperti Apoo, Drake, dan Izo.
Di bab 1049, dia diperlihatkan meloloskan diri dari Onigashima. Nasibnya lebih baik dari Maha yang tumbang setelah melawan Izo, atau rekannya satu lagi yang dihajar oleh Kaido.
7. Guernica
Sementara sosok di atas sebenarnya Joseph, yang inilah Guernica.
Dia termasuk CP0 yang banyak disorot. Di Onigashima, dia yang mengganggu Luffy dalam pertarungannya melawan Kaido.
8. Gismonda
Kalau menurut SBS One Piece, agen yang satu ini namanya adalah Gismonda.
9. Blueno
Masih ingat dia? Blueno adalah agen CP9 yang terlibat di alur Water Seven dan Enies Lobby dulu.
One Piece Volume 4000000000 mengonfirmasi kalau Blueno sudah gabung CP0.
Disebutkan juga kalau CP0 dan SWORD-nya Angkatan Laut adalah rival.
Nah itu nama tujuh anggota CP0 yang sudah terungkap di One Piece.
Gimana menurutmu?
Baca Juga: Teori: Apa Alasan CP0 Dikerahkan untuk Habisi Luffy di One Piece?