Teori One Piece: Sama-sama Benci Ulti, Akankah Big Mom Respek Nami?

Bisa jadi alasan Big Mom gak jadi memburu Topi Jerami?

Teori One Piece: Sama-sama Benci Ulti, Akankah Big Mom Respek Nami?

Ada kejadian menarik di One Piece bab 1012, Ulti menghajar Komachiyo dan kemudian menampar Ulti.

Aksi ini memancing amarah Nami dan juga Big Mom. Nami bahkan sampai menyengat Ulti dengan petir.

Karena mereka sama-sama benci Ulti, akankah Big Mom respek Nami atas tindakannya itu? 

1. Membuka kemungkinan berdamai?

Teori One Piece: Sama-sama Benci Ulti, Akankah Big Mom Respek Nami?mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece

Bab 1012 menegaskan posisi Big Mom. Dia itu marah Okobore dibakar, tapi itu bukan berarti dia memaafkan Topi Jerami juga. Dia mengancam setelah dia selesai melawan Ulti, maka targetnya akan ganti ke Nami dan Usopp.

Tapi kemudian Ulti menyerang Komachiyo dan menampar Tama. Aksi ini membuat Big Mom semakin naik pitam.

Lalu Nami menyengat Ulti duluan dengan petir.

Ini memang terasa sebagai potensi supaya Big Mom minimal merespek Nami, hingga ia tidak menyentuh gadis itu.

Soalnya mendadak mereka punya musuh bersama. 

Saya sendiri curiga kalau Big Mom akan punya pandangan baik terhadap sosok yang melindungi anak-anak. 

Baca Juga: Pembahasan One Piece 1012: Lawan Duel Para Jagoan Semakin Jelas!

2. Nami sendiri sebenarnya butuh bantuan homies Big Mom

Teori One Piece: Sama-sama Benci Ulti, Akankah Big Mom Respek Nami?mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece

Nami boleh saja marah pada Ulti. Tapi saya tetap tak melihat cara dia bisa menang. Ancient Zoan sejauh ini hanya bisa ditembus pertahanannya dengan tinju Haoshoku Haki, seperti yang Big Mom gunakan.

Kalau Nami ingin menang one-on-one, maka dia butuh bantuan homies Big Mom.

Jika Big Mom merespek Nami, bisa saja dia meminjamkan Hera, supaya Nami dapat memanipulasi petir itu.

Tapi yang lebih mungkin adalah Zeus yang kabur dari Sanji mendadak apes ketemu Nami, dan Nami memanfaatkan lagi awan itu.

Bila memang Big Mom respek pada Nami, bisa saja Big Mom akan membiarkan Nami mengambil Zeus permanen.

Terutama karena sekarang Big Mom punya Hera, yang dapat jadi pengganti Zeus, dan Big Mom serta Prometheus tampak sudah kecewa dengan Zeus. 

3. Apa yang akan terjadi setelah ini?

Teori One Piece: Sama-sama Benci Ulti, Akankah Big Mom Respek Nami?mangaplus.shueisha.co.jp/One Piece

Saya sih curiganya Big Mom akan membantu Tama. 

Berhubung Komachiyo tumbang, bisa saja Nami akan menahan Ulti, lalu Big Mom akan membawa Tama ke area panggung.

Antara itu, atau Big Mom bakal merawat Tama. Meski Ulti hanya menampar, bisa jadi pukulan itu lebih keras dari seharusnya. Terutama karena Tama anak-anak, dan dia bisa saja lebih merasakan dampaknya ketimbang orang dewasa. 

Setelah itu, akan terjadi sesuatu yang membuat Big Mom membiarkan Nami bertarung dengan Ulti, sementara Big Mom sendiri fokus pada hal lain.

Bila memang benar ini yang terjadi, maka bisa jadi ini akan jadi awal Big Mom melunak pada Topi Jerami.

Yang jadi pertanyaan adalah apakah kemudian akan terjadi hal lain yang membuat Big Mom lanjut menghajar sekutu Topi Jerami lain.

Seperti misalnya kalau Perospero dihajar oleh Nekomamushi. 

Nah, itu teori saya soal akankah Big Mom respek Nami karena mereka sama-sama benci Ulti. Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar! 

Baca Juga: 10 Musuh One Piece yang Mungkin Bisa Luffy K.O Sekali Tonjok Sekarang

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU