Dikuasai Stampede, Ini 5 Film Anime One Piece Terlaris!

Sebelum Stampede, film Z sempat berjaya!

Dikuasai Stampede, Ini 5 Film Anime One Piece Terlaris!

Ada masa di mana film-film anime One Piece hanya memperoleh pendapatan global di kisaran belasan juta Dolar. Tapi, kira-kira sejak Strong World film-film One Piece semakin kokoh juga kemampuannya meraup untung. Terutama di Jepang. 

Dengan kondisi begitu apa sih film anime One Piece terlaris? Begini daftarnya menurut data yang tersedia di Box Office Mojo!

5. One Piece: Norowareta Seiken - $13.422.333 (Rp189.058.929.238)

Dikuasai Stampede, Ini 5 Film Anime One Piece Terlaris!imdb.com

Dari film anime One Piece yang datanya masuk ke Box Office Mojo, One Piece: Norowareta Seiken adalah yang pendapatannya tertinggi dibanding film-film seperti Dead End no Boken dan Baron Omatsuri and the Secret Island

Ceritanya sendiri soal kru Luffy mencapai pulau untuk menemukan pedang legendaris yang katanya termahal di dunia. Bertemu dengan teman lamanya, Zoro seperti mengkhianati kru Topi Jerami!

Sebelum Strong World, kisaran belasan juta Dolar Amerika ini adalah penghasilan standar untuk film anime One Piece.

4. One Piece Strong World - $49.199.136 (Rp692.969.830.560)

Dikuasai Stampede, Ini 5 Film Anime One Piece Terlaris!imdb.com

Dibandingkan film One Piece lain, Strong World memiliki keunikan: penjahat utama film ini adalah tokoh yang ada di alur cerita utama One Piece. Sosok itu adalah Shiki sang Singa Emas, mantan anggota kelompok Rocks dan juga musuh Gol D. Roger di era lampau. 

Sebagai perbandingan, para tokoh jahat utama dari empat film anime One Piece lain di daftar ini belum disebut-sebut di cerita utama One Piece

Mulai dari Strong World inilah film anime One Piece menunjukkan taringnya sebagai pendulang uang dengan pendapatan sampai melampaui 600 miliar Rupiah. 

Baca Juga: [Teori One Piece] Akankah Nidai Kitetsu Digunakan Zoro?

3. One Piece Film: Gold - $66.207.073 (Rp932.619.313.107)

Dikuasai Stampede, Ini 5 Film Anime One Piece Terlaris!funimationfilms.com

Rilis di Jepang tahun 2016, One Piece Film: Gold sempat menarik perhatian OPLoverz. Terutama saat filmnya tayang di Indonesia. 

Film ini menggunakan format yang sekarang umum di versi layar lebar One Piece, seperti konflik yang melibatkan banyak pihak, alur cerita yang seperti tidak bisa ditempatkan di latar waktu resmi One Piece, serta Topi Jerami yang disajikan lengkap.

Yang menarik? Meski memiliki aksi keren serta visual yang lebih memukau dari versi-versi sebelumnya, One Piece Film: Gold ternyata kalah tipis dibandingkan One Piece Film Z yang hadir sebelumnya. 

2. One Piece Film Z - $68.244.143 (Rp961.273.349.469)

Dikuasai Stampede, Ini 5 Film Anime One Piece Terlaris!bagogames.com

Hingga rekornya pecah di tahun 2019, One Piece Film Z adalah film anime One Piece terlaris. Bahkan Film Gold saja gagal melampauinya. 

Menceritakan Topi Jerami melawan kelompok Black Army Zephyr, film ini menyajikan animasi yang sangat memukau. Terutama dalam segi pertarungan. Duel seperti Zoro melawan Ain bisa membuat OPLoverz terkagum-kagum, terutama bila dibandingkan kualitas standar animasi TV One Piece periode 2012. 

Sisi positif lain film ini adalah penokohan Zephyr yang sangat kuat. Zephyr sampai menjadi salah satu tokoh movie yang diharapkan menjadi tokoh resmi di manga, saking bagusnya penokohannya. 

1. One Piece Stampede - $79.464.256 (Rp1.119.397.081.420)

Dikuasai Stampede, Ini 5 Film Anime One Piece Terlaris!twitter.com/OnePieceAnime

One Piece Stampede memberikan konflik epik yang melibatkan hampir seluruh tokoh One Piece. Mulai dari Angkatan Laut, Pasukan Revolusioner, para bajak laut, hingga CP-0 semuanya hadir dalam konflik menghadapi Douglas Bullet dan perebutan harta yang vital untuk menemukan peninggalan Gol D. Roger. 

Dengan cerita seepik itu, dan berbagai momen yang bisa membuat OPLoverz terpikat, tak heran kalau Stampede adalah film anime One Piece terlaris hingga saat ini. 

Nah, itulah daftar film anime One Piece terlaris. Favoritmu yang mana nih?

Baca Juga: [One Piece] 5 Urusan yang Belum Selesai di Ibu Kota Wano

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU