9 Valkyrie Record of Ragnarok yang Telah Muncul Sejauh Ini

Beberapa dari mereka telah gugur dalam turnamen

Para Valkryie di Record of Ragnarok

Dalam cerita Record of Ragnarok, Valkyrie adalah salah satu kunci penting dalam kemenangan umat manusia dalam memenangkan turnamen melawan para dewa. Meskipun diketahui berjumlah 13 orang, sejauh ini baru 9 orang yang telah diperlihatkan.

Siapa saja Valkyrie yang telah diperkenalkan sejauh ini? Berikut daftarnya!

Baca Juga: Daftar Hasil Pertarungan Record of Ragnarok Sejauh Ini!

1. Brunhilde

Brunhilde, Valkyrie tertua dari 13 bersaudari - Record of RagnarokBrunhilde, Valkyrie tertua dari 13 bersaudari ( Dok. Graphinica / Record of Ragnarok )

Sosok satu ini diketahui merupakan kakak tertua dari 13 Valkyrie bersaudari. Ia jugalah yang menjadi protagonis utama cerita karena posisinya sebagai orang yang memilih Einherjar dan juga calon Valkyrie yang cocok.

Meski statusnya hanya setengah dewa, Brunhilde terkenal sangat berani soal mengkonfrontasi para dewa secara verbal. Ia jugalah yang berjasa menunda kehancuran umat manusia dengan membuat para dewa menyetujui turnamen Ragnarok.

Walaupun sangat membenci dewa, Brunhilde sendiri diketahui punya hubungan baik dengan Hercules dan Buddha.

2. Hrist

Hrist, Valkryie dengan kepribadian ganda - Record of RagnarokHrist, Valkryie dengan kepribadian ganda ( Dok. Graphinica / Record of Ragnarok )

Anak kedua dari 13 bersaudari ini adalah Valkyrie yang berpartner dengan Sasaki Kojiro.

Hrist punya karakteristik unik di mana ia memiliki dua kepribadian yang sangat bertolakbelakang.

Di waktu normal, perempuan tersebut memiliki sifat lemah lembut dan baik hati. Namun jika suasana hati Hrist memburuk, ia berubah menjadi sosok pemarah yang sangat agresif.

Dua kepribadian ini yang menjelaskan Hrist mampu merubah wujudnya menjadi pedang ganda yang cocok untuk teknik Nitten Ganryu milik Sasaki.

3. Thrud

Thrud, Valkryie terbesar di antara para saudarinya - Record of Ragnarok 2Thrud, Valkryie terbesar di antara para saudarinya ( Dok. Yumeta Company / Record of Ragnarok 2 )

Anak tertua ketiga ini diketahui merupakan Valkyrie terbesar dari semua saudarinya.

Oleh karena itu, Thrud sendiri mengidap sifat inferior karena kurang percaya diri dengan bentuk badannya tersebut.

Thrud sendiri juga gampang luluh jika ada yang memuji dirinya seperti saat Raiden merasa senang karena bisa melakukan Volundr dengan perempuan tersebut. Ia bahkan sampai bersumpah setia untuk tetap di sisi pria yang dicintainya sampai mati.

Nasibnya sendiri berakhir tragis setelah ia memutuskan untuk lenyap bersama Raiden setelah kalah di ronde ke-5.

4. Randgriz

Randgriz, Valkyrie yang pertama gugur di turnamen Ragnarok - Record of RagnarokRandgriz, Valkyrie yang pertama gugur di turnamen Ragnarok ( Dok. Graphinica / Record of Ragnarok )

Anak keempat dari 13 bersaudari ini adalah Valkyrie pertama yang terjun ke turnamen Ragnarok bersama Lu Bu.

Tidak banyak yang diketahui dari Randgriz selain sifatnya yang lemah lembut dan sangat loyal kepada saudarinya. Wujud Volundr-nya sendiri adalah tombak halberd yang memang sering dipakai Lu Bu di masa kejayaannya.

Randgriz kemudian menjadi Valkyrie pertama yang ikut gugur bersama Lu Bu setelah mengalami kekalahan sewaktu melawan Thor.

5. Reginleif

Reginlief berubah menjadi Volundr - Record of RagnarokReginlief berubah menjadi Volundr ( Dok. Graphinica / Record of Ragnarok )

Valkyrie berkacamata ini adalah anak ketujuh yang terpilih menjadi partner Adam di ronde kedua.

Ia sendiri berubah menjadi senjata knucle yang cocok bagi Adam yang handal dalam pertarungan tangan kosong. Sayangnya, ia gugur bersama partner Einherjar-nya setelah kalah melawan Zeus.

Reginleif  diketahui merupakan orang yang menjadi guru bagi Göll saat ia masih menjalani pendidikannya sebagai Valkyrie.

6. Göndul

Gondul, Valkrie partner Nikola Tesla - Record of RagnarokGondul, Valkrie partner Nikola Tesla ( Dok. Comic Zenon / Record of Ragnarok )

Göndul diketahui merupakan anak ke-sembilan dari 13 bersaudari.

Ia berpartner dengan Nikola Tesla, sang ilmuwan yang menjadi perwakilan umat manusia di ronde ke-8. Volundr miliknya sendiri berbentuk armor robotik yang dibuat berdasarkan perhitungan matematika Tesla dan para ilmuwan yang membantunya.

Berkat kekuatannya tersebut, sang ilmuwan mampu bertarung melawan sosok dewa iblis Beelzebub yang mampu memanipulasi getaran.

7. Alvitr

Alvitr, Valkyrie yang berpasangan dengan Qin Sin Huang - Record of RagnarokAlvitr, Valkyrie yang berpasangan dengan Qin Sin Huang ( Dok. Comic Zenon / Record of Ragnarok )

Valkyrie yang satu ini adalah sosok yang terpilih berpartner dengan sang kaisar China pertama, Qin Sin Huang.

Ia sendiri sempat dikenal karena punya banyak kemiripan dengan Hlökk yang telah muncul lebih dulu di ronde ke-empat.

Seperti Hrist, Alvitr juga merupakan Valkyrie kedua yang berhasil merubah wujud Volundr-nya yang awalnya berbentuk armor bahu menjadi pedang,

8. Hlökk

Hlokk, Valkyrie yang dipaksa menjadi partner Jack The Ripper - Record of Ragnarok 2Hlokk, Valkyrie yang dipaksa menjadi partner Jack The Ripper ( Dok. Yumeta Company / Record of Ragnarok 2 )

Dari semua saudarinya, Hlökk adalah Valkyrie yang hubungannya terbilang sangat buruk dengan Einherjar di awal.

Bagaimana tidak, gadis itu harus melalui proses Volundr yang dilakukan secara paksa oleh Jack The Ripper untuk menjadi sarung tangan ajaib yang bisa merubah semua benda menjadi senjata pembunuh dewa.

Oleh karena itu, Hlökk sendiri langsung pergi meninggalkan Jack setelah kemenangan mereka.

Meskipun demikian, hubungan Hlökk dan Jack mulai membaik di mana mereka sering menghabiskan waktu bersama dengan minum teh sambil menonton pertandingan.

9. Göll

Goll, Valkryie termuda dari 13 bersaudari - Record of RagnarokGoll, Valkryie termuda dari 13 bersaudari ( Dok. Graphinica / Record of Ragnarok )

Berbeda dengan Brunhilde dan para saudari lainnya yang berani berhadapan melawan dewa, Göll bisa dibilang sangat penakut sehingga sering berlindung di belakang kakak tertuanya.

Sebagai anak bungsu, Göll juga sering mendapat pendidikan Valkyrie dari kakak-kakaknya, terutama Reginleif. Hanya saja, sifat ketidakpercayaan dirinya sering membuat para saudarinya terganggu.

Ia juga sangat akrab dengan Hercules yang sudah dianggap seperti kakak laki-lakinya. Oleh karena itu, Göll sempat sangat merasa sedih atas kematian dewa tersebut.

Itulah daftar para Valkyrie yang telah muncul sejauh ini di Record of Ragnarok.

Bagaimana pendapat kalian? Jangan lupa tulis di kolom komentar!

Baca Juga: Sinopsis Shuumatsu no Valkyrie Record of Ragnarok, Dewa Vs Manusia

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU