Kenapa Yuji & Kusakabe Jujutsu Kaisen Bisa Tukar Tubuh?
Hal ini baru terungkap pada bab terbarunya
Pada bab 222 Jujutsu Kaisen, kita diperlihatkan momen Kusakabe dan Yuji berlatih bersama dalam rangka persiapan melawan Sukuna. Pada saat itu, mereka diketahui sedang bertukar kesadaran.
Nah kenapa hal itu bisa terjadi? Begini penjelasannya!
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Kaori Itadori, Ibunya Yuji Jujutsu Kaisen!
1. Pada momen persiapan Gojo menantang Sukuna, Kusakabe dan Yuji terlihat bertukar kesadaran
Momen ini terjadi ketika Gojo bersiap melawan Sukuna dalam duel terbuka.
Pada saat pelatihan, terlihat Yuji begitu dominan dan mampu mendesak Kusakabe yang notabene adalah penyihir kelas 1.
Namun yang paling membuat terkejut adalah bagian dialognya di mana Yuji memanggil Kusakabe dengan sebutan Itadori.
Dari situlah, Kusakabe dan Yuji diduga telah bertukar kesadaran.
2. Alasan kenapa mereka bertukar karena teknik kutukan Ui Ui
Kemampuan bertukar jiwa sendiri ternyata bukan milik Yuji.
Pada bab terbarunya, terungkap kalau yang melakukan hal itu adalah Ui Ui. Dia menjelaskan kalau tekniknya adalah pemindahan secara spasial pada target tertentu. Ui Ui bisa melakukan itu dengan membawa objek bersamanya ke lokasi yang ditandai.
Nah, levelnya sendiri terbilang cukup tinggi karena Ui Ui bahkan bisa melakukannya ke jiwa seseorang tanpa mempengaruhi tubuh fisik.
3. Mereka sengaja melakukan trik pertukaran agar Yuji bisa mengingat skill dari jiwa orang yang pernah menempati tubuh pemuda tersebut
Kusakabe sendiri sempat menjelaskan alasan Yuji cepat berkembang adalah karena Sukuna memakai teknik kutukannya saat masih menghuni tubuh Yuji.
Karena kebanyakan skill Sukuna bersifat ekstrim, perkembangan Yuji dalam mempelajari teknik kutukan menjadi luar biasa pesat. Putra Jin satu ini menjadi orang yang mampu memahami teknik kutukan dari jiwa pendatang yang memakai tubuh milik pemuda tersebut seperti memori otot.
Hal inilah yang dimanfaatkan Kusakabe untuk membuat Yuji mempelajari sebanyak mungkin skill para penyihir seperti Simple Domain dan kutukan pembalik.
Itulah alasan kenapa Kusakabe dan Yuji pernah bertukar tubuh.
Bagaimana pendapat kalian?
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Pembahasan Jujutsu Kaisen 257: Terungkapnya Hubungan Yuji & Sukuna!