Samsung Pamer Your Companion to AI Living di The First Look CES 2026

- TM Roh, CEO Samsung, membuka acara The First Look dengan memaparkan kepemimpinan Samsung di bidang AI dan ekosistem yang terhubung.
- Cheolgi Kim dan Elizabeth Anderson memperkenalkan fitur-fitur home appliances berbasis AI untuk mengurangi stres dalam aktivitas rumah tangga sehari-hari.
- Samsung membangun lini TV AI lengkap dengan Micro RGB 130 inci dan berbagai mode intuitif untuk personalisasi pengalaman menonton.
Samsung pamerkan Your Companion to AI Living di The First Look pada CES 2026! Seperti apa rangkaian inovasi mereka? Cek d sini!
1. Semakin terpadu dan personal!

TM Roh, CEO dan Head of Device eXperience (DX) Division Samsung, membuka acara The First Look dengan memaparkan kepemimpinan Samsung di bidang AI serta bagaimana ekosistem Samsung yang luas, terhubung, dan didukung AI memungkinkan perusahaan menghadirkan pengalaman AI companion yang sesungguhnya dalam kehidupan sehari-hari pengguna. Pendekatan ini memungkinkan pengguna memperoleh lebih dari sekadar fungsi dasar dari teknologi mereka, sekaligus membuka peluang untuk menemukan momen yang lebih bermakna di mana pun.
“Samsung membangun pengalaman yang semakin terpadu dan lebih personal di seluruh perangkat mobile, visual display, peralatan rumah tangga, dan layanan,” ujar TM Roh. “Melalui ekosistem global yang saling terhubung serta penerapan AI di seluruh kategori, Samsung memimpin inovasi dalam menghadirkan pengalaman AI sehari-hari yang lebih bermakna.”
2. Fitur-fitur home appliances berbasis AI!

Cheolgi Kim, Executive Vice President dan Head of Digital Appliances (DA) Division, Samsung Electronics, bersama Elizabeth Anderson, Head of Integrated Marketing, DA, Samsung Electronics America (SEA), memaparkan visi Samsung untuk berevolusi dari sekadar penyedia perangkat rumah tangga menjadi home companion sejati yang membantu mengurangi stres dari aktivitas rumah tangga sehari-hari. Melalui fitur gamifikasi “What’s for Today?”, kulkas tertentu memberikan rekomendasi resep berdasarkan isi kulkas maupun rekomendasi acak, mengurangi stres dalam menentukan menu masakan. Resep yang dipilih akan ditampilkan melalui SmartThings Food, dengan panduan langkah demi langkah untuk memulai secara instan. Resep tersebut juga dapat dikirim ke perangkat memasak terhubung untuk memulai proses secara mulus.
Video to Recipe semakin menyederhanakan proses dengan merekomendasikan video memasak dan mengubahnya menjadi langkah-langkah mudah diikuti, memungkinkan pengguna memasak sambil menonton tanpa perlu menjeda atau memutar ulang video. Samsung juga memperkenalkan FoodNote, laporan mingguan baru yang merangkum pola konsumsi makanan pengguna, mulai dari bahan yang paling sering digunakan, rekomendasi resep, hingga daftar bahan yang perlu diisi ulang. Selain itu, Now Brief menghadirkan lebih banyak widget di layar Family Hub dan, dengan Voice ID, dapat membedakan anggota keluarga serta menampilkan konten yang relevan bagi masing-masing individu. Secara keseluruhan, fitur-fitur ini memberikan berbagai wawasan dan informasi bermanfaat sepanjang minggu.
3. Teknologi AI yang meningkatkan pengalaman menonton!

Berbekal dua dekade kepemimpinan di industri TV, Samsung telah membangun lini TV AI yang lengkap, menghadirkan cara yang sepenuhnya baru bagi pengguna untuk berinteraksi dengan TV mereka. Pusat dari lini display ini adalah Micro RGB 130 inci, yang merepresentasikan lompatan monumental dalam skala dan kualitas gambar. Micro RGB 130 inci menandai era baru dalam warna, menghadirkan spektrum warna terluas dan paling detail yang pernah ada pada TV Samsung, sementara desain Timeless Frame meminimalkan distraksi dan memungkinkan gambar tampil sebagai pusat perhatian dengan elegansi yang bersahaja.
Samsung juga menghadirkan berbagai mode intuitif untuk personalisasi pengalaman menonton. Bagi penggemar sepak bola, AI Soccer Mode Pro menghadirkan pengalaman hari pertandingan yang lebih seru melalui penyetelan gambar dan suara berbasis AI hingga kualitas setara stadion. AI Sound Controller Pro memungkinkan pengguna menaikkan atau menurunkan volume sorak penonton, komentar, atau musik latar, sehingga menghadirkan pengalaman audio yang dipersonalisasi untuk tayangan TV dan film.
Apa opinimu sendiri terhadap pameran Samsung di CES 2026? Sampaikan di kolom komentar!

















