Galaxy C9 Pro Dikonfirmasikan! Snapdragon Terbaru, RAM 6GB, Lebih Murah dari Note7!
Pilihan terbaik dari Samsung tahun ini... Prosesor Snapdragon terbaru, kamera 16MP di depan dan belakang, storage 64GB plus microSD, RAM-nya saja 6GB (terbesar di kelas Samsung), baterai 4000mAh, dengan harga sekelas A Series!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
[read_more id="273170"]
Samsung akhirnya resmi mengungkapkan Android terbarunya Galaxy C9. Dan seperti Galaxy yang dipasarkan pertama kali di Cina, seperti seri Pilihan warna Galaxy C9 Pro[/caption]
[read_more id="220696"]
Mulai mengajukan layar yang lebih besar dari kedua kakaknya yang berlayar 5.2 dan 5.7-inchi dan sudah dijual pertengahan tahun ini, Galaxy C9 masuk ke ranah tablet dengan bentang layar 6-inchi yang membuat tubuhnya membengkak menjadi 162.9×80.7×6.9 mm. Layarnya itu pun masuk menggunakan material AMOLED dengan resolusi Full HD 1080 x 1920-pixel. Jika sekilas melihat desainnya langsung mengingatkan kami pada Oppo R Series, sepertinya bukan suatu kebetulan hadirnya pilihan layar 6-inchi pada Galaxy C9 ini sama dengan Oppo R9 Plus yang sudah dijual beberapa waktu lalu di Cina.
Aparture lensa yang lebar untuk kepuasan fotografi...[/caption]
Bahkan nih, pasti ini juga suatu kebetulan kok, kedua Galaxy C9 ini menggunakan mesin teranyar Qualcomm, yaitu Qualcomm 8976Pro dengan prosesor octa-core Snapdragon 653 (dengan teknologi proses 28 nm, CPU 64-bit octa-core, dengan 1.95 GHz quad-core Cortex-A72 yang menjadi inti terkencang Qualcomm saat ini, dan 1.44 GHz quad-core Cortex-A53 untuk menghemat baterai), ada GPU Adreno 510, dan didukung internal storage 64GB, RAM 6GB (ini menjadi Android pertama Samsung yang menerapkannya di kelas menengah), menjalankan Android 6.0.1 Marshmallow, serta mendapatkan sumber tenaga dari baterai 4,000 mAh. Demikian menjadi Galaxy C9 sebagai Android kedua di dunia yang menggunakannya, setelah Oppo R9 Plus. Sisa spesifikasinya, termasuk ada kombinasi kamera utama dan kamera selfie 16MP + 16MP, yang lagi-lagi, sama seperti yang akan ditawarkan Oppo R9s. Melengkapinya, kalian menemukan opsi dual SIM hybrid, koneksi 4G LTE, dan sensor sidik jari pada tombol Home.
Dan garis antena yang tersamar... inovasi baru di sini?[/caption]
[read_more id="273699"]
Sisa spesifikasi lainnya, ada port USB Type-C, port audio 3.5mm, dukungan opsi pembayaran Samsung Pay (memanfaatlam Near Field Communication dan Magnetic Secure Transmission), slot kartu SIM dual 4G LTE, sektor audio yang didukung Cirrus HiFi Codec, dan juga sensor sifik jari pada tombol Home-nya.
Harga Galaxy C9 Pro sendiri bakal dipatok di angka sekitar Rp6.2 jutaan. Angka yang menggoda, menginbat Oppo R9s Plus ditawarkan lebih mahal. Samsung bakal menyediakannya dalam pilihan warna Gold dan Rose Gold mulai 11 November mendatang. Semoga saja Android keren berspesifikasi yang sebanding dengan harganya ini bakal dijual juga di negara Asia lainnya, termasuk Indonesia.
Spesifikasi Samsung Galaxy C9 Pro
- Operating System: Android 6.0.1 Marshmallow
- Display: 6-inch Full HD (1920 x 1080) AMOLED | 2.5D curved glass
- Processor: Octa Core Qualcomm Snapdragon 653 | Adreno 510 GPU
- RAM: 6GB
- Internal Storage: 64GB; expandable up to 256GB with microSD card
- Battery: 4000mAh
- Rear Camera: 16MP | Dual-tone LED flash | f/1.9 aperture
- Front Camera: 16MP | f/1.9 aperture
- Dimensions: 162.9 × 80.7 × 6.9mm
- Weight: 189g