Kejam dan Brutal! Ini Dia 15 Karakter Anime Paling Sadis Sejauh Ini!

Mereka seperti menikmati penderitaan orang lain

kira dan doflamingo

Siapa saja sih karakter anime paling sadis?

Ini 15 di antaranya. Uniknya? Ada juga satu sosok protagonis di daftar ini. Siapa saja sih? 

1. Feitan - Hunter x Hunter

captionnetflix.com/Hunter x Hunter

Banyak karakter sadis di Hunter x Hunter. Namun bahkan tokoh seperti Hisoka dan Chrollo pun biasanya menangani musuh mereka dengan efektif.

Nah kalau Feitan ini dia adalah ahli penyiksaan di kelompok Genei Ryodan. Mereka yang disiksa Feitan dan dibiarkan hidup bisa jadi malah akan bernasib lebih kasihan! 

2. Shion Sonozaki - Higurashi no Naku Koro ni

1505987595-higurashi-1.jpgDok. Studio DEEN

Dibandingkan saudara kembarnya, ada atau tidak adanya wabah penyakit gila yang melanda desa Hinamizawa, Shion ini bisa dibilang kondisi mentalnya sudah bermasalah dari awal!

3. Kaname Asagiri - Mahou Shoujo Site

KanameAsagiri.jpgDok. Production doA

Sedari episode pertama, kita sudah disuguhkan dengan betapa sadisnya seorang Kaname Asagiri. Menghajar adik sendiri sampai memanipulasi kekuatan para Mahou Shoujo untuk dirinya sendiri, ya wajar dong ia masuk ke dalam daftar orang yang tidak berperikemanusiaan!

4. Yuno Gasai - Mirai Nikki

yuno gasai.jpgDok. Asread

Yuno adalah monster bagi siapapun yang menentang Amano Yukiteru. Tapi bagi Yukiteru sendiri, Yuno adalah sosok gadis yang sangat menyeramkan gara-gara obsesinya yang kelewat batas. Malah, ia tidak segan-segan membantai orang tidak bersalah asalkan ia dekat dengan Yukiteru!w

5. Johan Liebert - Monster

johan liebert.jpgDok. Madhouse

Johan adalah otak di balik banyak insiden yang terjadi di dalam serial Monster. Dan kalau bukan karena Tenma, tidak ada yang mampu menghentikan Johan!  

Sintingnya adalah Johan ini kalau ingin membunuh seseorang kadang tidak perlu bergerak sendiri. Dia pernah memanipulasi pembunuh berantai untuk menghabisi targetnya.

Kalaupun dia ketemu langsung targetnya, Johan bahkan gak perlu menggunakan pistol atau pisau. Dia bisa mengatasi mereka dengan kata-kata.

6. Shogo Makishima - Psycho Pass

shogo makishimaDok. Tatsunoko

Satu lagi contoh kalem tokoh yang sadis, Shogo Makishima tidak segan-segan melakukan apa saja demi tujuannya dalam menyampaikan pesan kritis terhadap masyarakat terjadi. Bahkan, ia pun tega merangkai insiden pembunuhan demi pembunuhan sadis demi tujuan tersebut!

7. Kira Yoshikage - JoJo's Bizarre Adventure Part IV

Yoshikage Kira.jpgDavid Production/JoJo's Bizarre Adventure

Kriminal yang terobsesi dengan tangan ini memenuhi hasrat gilanya dengan menculik dan membunuh orang-orang yang memiliki tangan indah itu.

Bahkan sejak sebelum punya Stand juga dia sudah membunuhi orang. 

Beruntung, ia kemudian menerima azab dengan keberadaan Josuke Higashikata!

8. Tanya Degurechaff - The Saga of Tanya the Evil

tanya degurechaff.jpgDok. NUT

Terlempar ke dunia lain dan tinggal di dalam tubuh seorang anak perempuan tidak membuat lelaki manajer yang ditusuk oleh karyawannya sendiri ini tobat.

Malah, ia menjadi penjahat perang yang tidak kenal ampun di dunia yang penuh dengan perang tersebut!

9. Esdeath - Akame ga Kill

esdeath.jpgDok. White Fox

Esdeath masih memiliki sisi mulia, namun tingkahnya sepanjang seri membuat dia wajib dimasukkan ke daftar ini.

Terutama karena namanya sendiri sebenarnya menegaskan kalau dia sadis. Nama Esdeath berasal dari "S desu" atau "Saya adalah seorang sadis" dalam bahasa Jepang. 

10. Light Yagami - Death Note

fakta light yagamiBerbagai Sumber

Sosok yang satu ini terkadang terlihat sangat menikmati membunuh targetnya dengan Death Note.

Gak hanya itu, kalau Light cuma mengincar untuk menyingkirkan target, dia bisa saja membiarkan mereka mati hanya karena sakit jantung. Tapi ada beberapa korban yang tewasnya dengan cukup sadis seperti membakar diri.

11. Zamasu - Dragon Ball Super

captiondragonball.fandom.com

Salah satu momen paling sadis Zamasu adalah dirinya yang menjadi Goku Black.

Di situ dia mencuri tubuh Goku dan dengan tega membantai Goku sekeluarga.

Sudah begitu Zamasu juga benar-benar tak keberatan memusnahkan makhluk fana dari semesta. 

12. Envy - Fullmetal Alchemist

fullmetal alchemist - envy_200805121606.jpgnetflix.com/Fullmetal Alchemist: Brotherhood

Di antara para Homunculus, Envy ini terasa yang tingkahnya paling sadis.

Memang, dari segi kekuatan sih dia masih jauh dilampaui oleh saudara-saudaranya. Bahkan Wrath yang paling manusiawi lebih sulit diatasi ketimbang dia. 

Tapi saat beraksi, Envy biasanya akan mencoba habis-habisan untuk menyiksa korbannya. Baik secara fisik maupun mental. 

Karena itu, unik juga pada akhirnya Envy justru disiksa habis-habisan oleh Roy Mustang. 

13. Donquixote Doflamingo - One Piece

doflamingo.jpgToei Animation/One Piece

Orang ini sejak kecil juga sudah menakutkan. Dia bahkan tega membunuh ayahnya sendiri.

Setelah menjadi bos kriminal, dia pun tak ragu melakukan atau memimpin tindakan keji. Banyak penderitaan di Dressrosa terjadi di bawah pengawasannya.

Lalu ada Birdcage, di mana ia terlihat jelas beneran tak keberatan membunuh seluruh manusia di Dressrosa dengan kekuatan benangnya itu. 

Bahkan Kaido pun lebih menunjukkan sisi terhormat ketimbang Doflamingo. Seperti saat Kaido memberi kata-kata pujian dulu pada Oden sebelum mengeksekusinya. 

14. Frieza - Dragon Ball

golden aura frieza dragon ball_200420100710.jpgdragonball.fandom.com

Frieza ini makhluk yang bisa tertawa-tawa saat memusnahkan satu planet beserta kaumnya.

Dalam pertarungan pun Frieza bisa dengan enteng membunuh atau menyiksa orang-orang yang kekuatannya kalah jauh dengan dia.

Karena itu, patut dipertanyakan apakah tepat keputusan Whis menghidupkan lagi Frieza di Dragon Ball Super. Terutama karena di Dragon Ball Super: Broly dia kemudian yang bikin masalah antara Broly dengan Goku dan Vegeta.

15. Yhwach - Bleach

yhwach.jpgDok. Shueisha

Yang ngeri dari pria ini adalah dia benar-benar brutal. Kalau dia butuh, dia bisa dengan enteng menyebabkan kematian dari anak buahnya sendiri. 

Bila dia bertarung, kadang terasa juga dia sebenarnya bisa mengatasi pertarungan secepatnya namun dia mengulur hanya untuk memberi lawannya harapan, lalu menghancurkan harapan itu.

Nah, itu 15 karakter anime paling sadis. Setuju gak? Sampaikan di kolom komentar! 

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU