Dragon Nest, dari Game Menuju Layar Lebar
Siapa tidak kenal dengan game Dragon Nest? Game buatan Eyedentity ini akan hadir ke dalam layar lebar. Seperti apa detailnya, simak artikel satu ini!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Bagi para penggemar Dragon Nest, pasti tahu betapa serunya memainkan game ini. Kisah yang bagus, gameplay yang interaktif dan serunya memasuki setiap dungeon yang disediakan. Kini Dragon Nest akan hadir ke dalam layar lebar, yang tentunya film ini sangat di nanti-nanti oleh penggemar Dragon Nest di seluruh dunia, begitu juga di Indonesia. Berita ini muncul saat acara ChinaJoy 2012 dimana Shanda Games, Eyedentity Games and Mili Pictures akan membuat film ini ke dalam format trilogi. Film pertama, Dragon Nest : Rise of The Black Dragon akan hadir di tahun 2013. Sedangkan skripnya sendiri nanti akan di tulis oleh Terry Izumi yang pernah mengerjakan Shrek dan semua adegan akan di sutradarai oleh animator asal China yaitu Song Yue-Feng.
httpv://www.youtube.com/watch?v=W0tEg260Rbg
Dari trailer dapat kita lihat bahwa tokoh utama di dalam film ini adalah seorang Sword Master. Hadir juga Geraint (Gold Dragon) dan Nerwin (Archer) yang akan membantu tokoh utama dalam rencana mengalahkan Black Dragon. Sepanjang trailer yang diperlihatkan pastinya para pemain Dragon Nest sangat familiar dengan tempat yang dihadirkan seperti Calderock dan Darklord Training Ground dengan adegan pertarungannya.
Plot cerita film ini akan berdasarkan pada storyline game Dragon Nest. Film ini hadir dengan setting 50 tahun yang lalu, dimana Black Dragon datang menghancurkan tanah Altera yang selalu tentram dan damai. Di bawah perintah Raja, Geraint, Argenta, Velskud dan pahlawan lainnya berusaha mengalahkan Black Dragon. Jika berdasarkan jalan cerita di game, Geraint dan kawan-kawan akan ditemani oleh Nerwin (Archer), Karacule (Sorceress), Barnac (Warrior) dan Terra (Cleric).
Dragon Nest sampai sekarang sudah bisa dimainkan di 13 Negara dengan 10 server, salah satunya Indonesia. Bagi saya dan gamer Dragon Nest Indonesia, tentunya berharap semoga film ini hadir di Indonesia. ^^
[sumber : DN SDO]