5 Fakta Red Death Batman, Villain Anggota Dark Knights
Berasal dari Dark Multiverse
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Red Death Batman merupakan Batman versi Dark Multiverse yang tergabung dalam kelompok Dark Knight. Ia memiliki kekuatan Speed Force layaknya The Flash.
Namun, ia mendapatkan kekuatannya dengan cara yang cukup kejam, lho. Ingin mengetahui selengkapnya? Simak beberapa fakta berikut ini.
1. Berasal dari Earth-52
Dalam realitas alternatif Earth-52, terdapat Batman yang memerangi kejahatan bersama Robin. Namun, ia memiliki obsesi untuk menemukan cara lebih ekstrem sekaligus efektif untuk memerangi kejahatan.
Ia ingin menyelamatkan orang secara bersamaan dalam waktu yang cukup cepat, sehingga ia tertarik dengan kekuatan yang dimiliki The Flash di Earth-52 ini.
2. Bertarung dengan Earth-52 The Flash
Ia berusaha untuk mendapatkan kekuatan The Flash. Untuk merebutnya, ia sempat menyiapkan beberapa senjata dari Flash's Rouges Gallery, termasuk Freeze Ray milik Captain Cold, Heat Gun's Heat Wave, Weather Wizard's Weather Wand, dan Mirror Gun's Mirror Master, dan yang lainnya.
Batman Earth-52 mengerahkan semua kekuatannya untuk mengalahkan The Flash dan memaksanya untuk menyerahkan Speed Force.
3. Menggabungkan dirinya dengan The Flash agar menjadi Red Death
Saat merebut kekuatan The Flash, Batman membuat The Flash pingsan dan merantainya di Batmobile yang telah dimodifikasi.
Batman kemudian mengendarai mobil tersebut dengan The Flash di atasnya untuk menggabungkan kekuatan mereka bersama-sama. Kemudian, Batman mendapatkan kendali atas Speed Force dan mengaku sebagai Batman: The Red Death.
Baca Juga: 4 Fakta Dark Nights: Death Metal, Cerita Batman dari Dark Universe
4. Diundang Batman Who Laughs bergabung dengan Dark Knights
Saat menjadi Red Death, Batman dikunjungi oleh Batman versi alternatif lainnya, yakni Batman: The Batman Who Laughs. Ia memberi tahu Red Death bahwa ia dapat menyelamatkan planet jika bergabung Dark Nights.
Red Death menerima tawaran tersebut dan para Dark Knights kemudian datang ke Prime Earth.
5. Menginfeksi Central City
The Red Death berusaha untuk membunuh The Flash. Red Death menang dalam pertempuran ini, tetapi The Flash diselamatkan oleh Doctor Fate tepat sebelum The Flash terbunuh.
Saat tidak ada The Flash, Red Death menginfeksi kota Central City dengan badai yang terbuat dari Speed Force agar mempercepat penuaan setiap orang dan mendapatkan kematian. Namun, hal ini berhasil dihentikan Barry Allen saat ia kembali.
Itu dia fakta Red Death Batman, villain anggota Dark Knights dari Dark Multiverse yang memiliki kecepatan sangat luar biasa!
Baca Juga: 9 Fakta Batman Who Laughs, Batman Antagonis DC Comics