Prediksi One Piece 949: Udon Hancur! Babak Kedua Hampir Berakhir?!
Penjara Udon akan dikuasai Luffy!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Duniaku.net - Mungkinkah babak kedua akan berakhir? Bagi kalian yang belum membaca One Piece 948 sebaiknya mundur dulu karena artikel ini akan banyak mengandung spoiler! Simak prediksi One Piece 949 oleh duniaku.net berikut ini!
Sumber: manga One Piece 948[/caption]
Akhirnya cerita sampul kembali lagi di manga One Piece 948!
Cerita sampul kali ini memperlihatkan kapal Capone "Gang" Bege dan istrinya, Charlotte Chiffon. Di gambar dan judul cerita sampul tersebut, Oda sepertinya ingin menunjukkan bahwa Bege dan Chiffon beserta krunya berhasil kabur dari kekacauan di Pulau Whole Cake.
Tapi berbeda dengan biasanya, tidak ada judul spesifik untuk kumpulan cerita sampul kali ini. Jadi kita hanya bisa menebak tema apa yang ingin diceritakan Oda di sini.
Menurut penulis prediksi One Piece 949, sepertinya Oda ingin memperlihatkan kondisi sebagian besar karakter yang terlibat dalam pertarungan di Pulau Whole Cake kemarin.
Jadi bisa saja kita akan menyaksikan bagaimana kondisi Katakuri, Jinbe, dan juga Bajak Laut Matahari di cerita-cerita sampul selanjutnya. Tapi untuk prediksi One Piece 949, kemungkinan cerita masih akan terpusat pada Bege dan Bajak Laut Tank.
Sumber: manga One Piece 948[/caption]
Seperti prediksi penulis sebelumnya, Kawamatsu benar-benar muncul!
Kali ini kita diperlihatkan seperti apa rupa dan kondisi yang dialami oleh Kawamatsu sejak ia tertangkap. Uniknya, ternyata selama ini dia menahan muntah selama 13 tahun!
Tapi tentu saja kemunculannya kali ini akan sangat membantu Luffy. Dan menurut prediksi One Piece 949, kita akan benar-benar melihat Kawamatsu unjuk gigi di bab berikutnya!
Penulis merasa kekuatan Kawamatsu yang sebenarnya adalah gabungan senjata pedang, jurus sumo, dan Haki. Kalau melihat kemampuannya dalam melawan "arus" dan selaput di tangannya, bisa jadi juga Kawamatsu ini masih memiliki darah Fishmen.
Gelar Kawamatsu adalah Yokozuna, gelar teratas yang bisa dicapai oleh atlit sumo. Jadi mungkin Kawamatsu juga memiliki serangan yang mirip dengan Sentomaru. Penulis memperkirakan nantinya kita akan melihat pertarungan yang unik dari Kawamatsu ini!
Sumber: dokumentasi duniaku.net[/caption]
Di One Piece 947 kita diperlihatkan siluet dari seseorang yang penulis yakini sebagai salah satu mantan bos Yakuza di Wano.
Ingat, para penjaga Penjara Udon dan para tawanan akhirnya menyadari identitas Kakek Hyou sebagai Hyougoro Sang Bunga, Bos Yakuza terkenal pada era 20 tahun yang lalu. Artinya besar kemungkinan mantan Bos Yakuza lainnya juga akan muncul ke permukaan jika mendengar nama Kakek Hyou disebut!
Apalagi Oda sudah memberikan petunjuk kemunculan salah satu karakter tersebut di bab sebelumnya, jadi aneh rasanya kalau Oda tidak segera memperlihatkan Bos Yakuza di One Piece 949.
Penulis prediksi One Piece 949 merasa meskipun bukan di bab berikutnya, seharusnya tidak lama lagi kita akan melihat para mantan Bos Yakuza ini muncul dan membantu Luffy dengan mengacau di Wano bersama mereka!
Sumber: manga One Piece 948[/caption]
Mungkin ada beberapa penggemar One Piece yang terkejut dengan fakta ini, tapi Oda ternyata mengungkap bahwa O-Kiku sebenarnya seorang pria!
Ada beberapa hal unik yang diungkap oleh Oda di sini selain fakta bahwa O-Kiku adalah pria, salah satunya adalah topeng dan julukan yang disandangnya. Tentu kedua hal ini akan berkaitan dengan teknik berpedang yang dimiliki oleh O-Kiku atau yang dipanggil juga dengan nama Kikunojo.
Kikunojo dijuluki Lingering Snow yang bisa diartikan sebagai "Salju yang Tak Kunjung Hilang". Ditambah dengan topeng mirip Yokai, sebutan siluman dalam Bahasa Jepang, ada kemungkinan Kikunojo ini memiliki teknik berpedang yang "dingin".
"Dingin" ini bisa berarti dua: dingin secara harfiah yang artinya Kikunojo punya teknik pedang es atau Kikunojo disebut begitu karena dia pembunuh berdarah dingin.
Manapun itu, yang jelas penulis prediksi One Piece 949 akan segera melihat kekuatan Kikunojo yang sebenarnya!
Sumber: manga One Piece 946[/caption]
Terakhir terlihat, Caribou sedang menenggelamkan Boss Pond Snail dan menonaktifkan jaringan komunikasi di Penjara Udon.
Berhubung Raizo telah berhasil mencuri kunci borgol tahanan dan berhasil membebaskan Kawamatsu dari kurungannya, seharusnya sudah saatnya bagi Caribou untuk diperlihatkan kembali oleh Oda. Apalagi dengan perannya yang cukup penting di sini.
Tapi kalau melihat sifatnya yang agak penakut, tak aneh jika Caribou akan muncul dalam keadaan bersembunyi di posisi yang agak jauh untuk melihat situasi.
Pastinya Caribou nanti akan segera memanfaatkan kekacauan yang ada untuk turut kabur dari Penjara Udon!
Sumber: manga One Piece 947[/caption]
Seperti yang terlihat di One Piece 947, Momonosuke dan O-Tama diperlihatkan menyelinap masuk ke dalam Penjara Udon! Apa maksud Oda melakukan hal ini?
Di One Piece 948 yang terbaru ini kita diperlihatkan bagaimana reaksi para tahanan melihat Luffy bersama Akazaya Nine tampil untuk membangkitkan moral para tahanan Penjara Udon. Tampak semuanya terkejut mengingat Akazaya Nine seharusnya mati 20 tahun yang lalu.
Jika moral para tahanan Penjara Udon nanti akan bangkit ketika melihat Akazaya Nine yang hendak menjatuhkan rezim Shogun Orochi dan Kaido, bagaimana jadinya kalau ternyata mereka menyadari bahwa garis darah Klan Kozuki belum terputus?
Kemunculan Momonosuke akan menjadi salah satu kunci penting di sini!
Jika Momonosuke muncul tanpa perubahan apapun, meski terlihat aneh tentu hal ini akan jadi penyemangat baru bagi tahanan Penjara Udon yang sudah kehilangan keinginan mereka untuk melawan Kaido.
Harapan bahwa darah Klan Kozuki akan kembali bangkit akan menjadi pemicu pergerakan mereka berikutnya, dengan Luffy sebagai pemimpin mereka!
Sementara O-Tama? Bisa jadi dia akan diam-diam mengumpulkan pasukan dengan memberi makan para pengguna Buah SMILE dengan Kibi Dango, seperti yang sebelumnya ia lakukan pada Speed!
Jika O-Tama berhasil menundukkan puluhan pengguna SMILE di Penjara Udon, tentu tentara Luffy nanti tak hanya akan terdiri dari tahanan tapi juga sebagian penjaga Penjara Udon, bukan?
Sumber: manga One Piece 948[/caption]
Dengan kemunculan kelompok petarung tingkat tinggi di Penjara Udon ditambah dengan tertutupnya informasi dalam Penjara Udon akibat ulah Caribou, tentu kehancuran Penjara Udon tak akan terelakkan!
Ada beberapa poin penting yang bisa membuat kejadian di Penjara Udon ini sebagai penutup yang pas untuk Babak Kedua di arc Wano kali ini dan beberapa di antaranya sudah penulis prediksi One Piece 949 sebutkan di atas.
Pertama, kemunculan kembali Momonosuke dan Akazaya Nine bersama Kakek Hyou akan menjadi penggerak yang luar biasa untuk menggiring tahanan Penjara Udon agar mau membantu Luffy dalam pertarungan mereka nanti melawan Kaido dan Shogun Orochi.
Kedua, terputusnya komunikasi Penjara Udon akibat ulah Caribou ini akan membuat apapun yang Luffy dan yang lain lakukan di Penjara Udon tak terdengar sampai telinga Kaido atau Shogun Orochi.
Ketiga, O-Tama hanya perlu "menjinakkan" para pengguna SMILE dengan kekuatan Buah Iblisnya untuk memberikan laporan palsu pada Queen dan Kaido!
Jika ketiga poin penting di atas dilakukan, penulis prediksi One Piece 949 yakin Babak Kedua di arc Wano ini akan ditutup dengan jatuhnya Penjara Udon oleh Luffy yang kemudian akan dijadikan markas bagi pasukan Akazaya Nine untuk bergerak!
Jadi bagaimana menurut kalian? Kira-kira berapa persen prediksi One Piece 949 yang akan jadi kenyataan? Coba berikan tanggapanmu di kolom komentar dan jangan lupa juga cek laman duniaku.net untuk artikel One Piece menarik lainnya!