Prediksi One Piece 943: Misteri SMILE dan Kekacauan di Penjara Udon!!
Makin seru! Kira-kira apa yang akan terjadi?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Akhirnya tiba saatnya membuat prediksi One Piece 943! Bagi kalian yang belum membaca One Piece 943 atau hanya menonton animenya saja, lebih baik mundur dulu karena artikel ini akan banyak mengandung spoiler! Jika kalian tidak masalah membaca spoiler, silahkan lanjutkan!
SPOILER ALERT!!!
Sumber: manga One Piece 942[/caption]
Di akhir One Piece 942 kita disuguhkan misteri baru oleh Oda melalui perkataan Komurasaki pada Zoro. Komurasaki di sana menyebutkan bahwa penduduk Kota Ebisu ternyata tidak bisa menunjukkan emosi lain selain kebahagiaan karena efek dari kedatangan Buah SMILE ke Wano.
Sampai sekarang, Buah SMILE hanya ditunjukkan mampu memberikan kemampuan penggunanya untuk mengubah sebagian tubuhnya menjadi hewan tertentu. Jadi perkataan Komurasaki ini adalah misteri baru di dunia One Piece.
Bagaimana bisa hal ini terjadi? Penulis prediksi One Piece 943 merasa Oda akan segera mengungkapnya di bab berikutnya atau setidaknya memberikan petunjuk tentang itu. Apalagi jika melihat akhir One Piece 942 yang menggantung seperti ini.
Tapi jika kalian penasaran bagaimana teori penulis soal efek Buah SMILE ini terhadap Kota Ebisu, kalian bisa baca lebih lanjut di artikel berikut ini.
Sumber: manga One Piece 941[/caption]
Tentu setelah kekacauan di panggung eksekusi Tonoyasu alias Shimotsuki Yasuie, penulis prediksi One Piece 943 merasa kita akan segera kembali diperlihatkan kondisi kapten Bajak Laut kesayangan kita ini.
Saat ini kematian Komurasaki yang juga diberitakan bersama dengan panggung eksekusi Yasuie berhasil membuat Queen terkejut dan bersedih. Bagaimanapun Queen juga adalah pengagum berat Komurasaki, wanita tercantik di Negeri Wano.
Menurut penulis Oda akan segera kembali memperlihatkan kondisi di penjara Udon dan bagaimana kabar kematian Komurasaki ini mempengaruhi kondisi Queen lebih jauh. Mungkin saja Luffy dan Raizo nantinya justru akan memanfaatkan Queen yang lengah karena terlalu bersedih untuk menyelinap kabur.
Tapi bisa juga kondisi ini malah membuat Queen makin mengamuk dan memutuskan untuk menghukum Luffy dan Kakek Hyou lebih cepat demi melampiaskan kesedihan dan kemarahannya.
Yang jelas, penulis berpendapat bahwa Oda akan memperlihatkan keadaan Penjara Udon setelah rahasia Buah SMILE diungkap meski hanya sekilas.
Sumber: manga One Piece 940[/caption]
Satu hal yang harus diperhatikan lebih jauh adalah keberadaan Big Mom yang sudah sangat dekat dengan Penjara Udon tempat Luffy dan yang lain disekap. One Piece 942 memperlihatkan Momonosuke dan yang lain menunggang Crocoshark dan sudah semakin mendekat ke Penjara Udon.
Artinya, tak aneh kalau One Piece 943 akan memperlihatkan kedatangan Big Mom!
Chopper yang sengaja membawa Big Mom ke Penjara Udon tentu akan memanfaatkan situasi kekacauan yang akan diakibatkan oleh Big Mom ini untuk menyelamatkan Luffy, kaptennya. Luffy dan Raizo yang memang sudah berniat kabur juga pastinya akan menggunakan situasi yang dipersiapkan oleh Chopper tersebut sebaik-baiknya.
Sumber: dokumentasi duniaku.net[/caption]
Chopper memang jelas sekali membawa Big Mom ke Penjara Udon dengan niat untuk menghancurkan penjara tersebut dan membebaskan Luffy dari sekapan Kaido, tapi mungkin Chopper tidak sadar bahwa apa yang dilakukannya untuk merayu Big Mom secara tidak langsung akan mengadu Big Mom dengan Queen.
Ingat, Chopper mengatakan pada Big Mom bahwa di Penjara Udon terdapat banyak Ushiruko. Big Mom yang hilang ingatan jadi tergoda untuk ikut dengan Chopper ke Penjara Udon karena nafsu makannya yang luar biasa.
Sementara itu kebetulan memang Queen adalah penggemar berat Ushiruko dan Queen sama sekali tak berniat membagi Ushiruko itu pada siapapun. Queen bahkan menyebutkan bahwa makan Ushiruko baginya adalah seperti bernafas.
Lucunya, Luffy dan Kakek Hyou menghabiskan persediaan Ushiruko milik Queen dalam semalam. Hal ini berhasil mereka lakukan dengan bantuan Raizo dan Caribou.
Artinya, baik Queen dan Big Mom yang sama-sama menggilai Ushiruko ini tidak akan mendapatkan apa-apa di Penjara Udon karena semuanya sudah dihabiskan oleh Luffy dan Kakek Hyou.
Jika ini terjadi, penulis prediksi One Piece 943 hampir yakin kalau akan terjadi kesalahpahaman jika Big Mom datang begitu saja ke Penjara Udon dan meneriakkan kata "Ushiruko" di sana.
Queen yang menyadari persediaan Ushiruko miliknya habis kemungkinan besar akan berpikiran bahwa Big Mom yang mencurinya saat mendengar teriakan lapar Big Mom tersebut. Sementara Big Mom yang mendengar tuduhan Queen, akan merasa bahwa Queen memiliki banyak Ushiruko dan menyembunyikannya.
Hasilnya? Perkelahian dahsyat antara Queen dan Big Mom!
Jika Queen dan Big Mom benar-benar bertarung, penulis hampir yakin akan lebih mudah bagi Luffy untuk kabur sekaligus membebaskan tawanan perang di Penjara Udon bersama dengan Raizo dan Kakek Hyou.
Sumber: manga One Piece 940[/caption]
Law yang saat ini entah di mana seharusnya juga menyaksikan apa yang Shimotsuki Yasuie alias Tonoyasu katakan di siaran Wano. Artinya, Law seharusnya tahu bahwa tawanan Wano akan segera dibebaskan. Sayangnya, ini bukan jaminan Bepo dan yang lain juga akan dibebaskan.
Loh, kenapa bisa begitu?
Ingat, Bepo dan yang lain adalah bagian dari Bajak Laut Heart milik Law. Dari sudut pandang rakyat Wano mereka adalah penyusup yang ingin melawan Bajak Laut Kaido, tidak ada kaitannya sama sekali dengan "tren" tato bulan sabit maupun gambar kartu yang disebaritu.
Artinya walaupun mereka yang dicurigai sebagai pemberontak oleh Shogun Orochi akan dibebaskan berkat perkataan Tonoyasu alias Yasuie, Bepo dan yang lain tidak akan semudah itu dikeluarkan dari sel tahanan.
Dari sudut pandang pasukan Shogun Orochi dan Bajak Laut Kaido, Bepo dan yang lain adalah penentang mereka. Jadi bukan hal yang aneh kalau Bepo dan anggota Bajak Laut Heart lainnya tetap disekap di dalam sel meski sekutu mereka yang memang berasal dari Wano dibebaskan.
Mungkin di One Piece 943 nanti kita akan melihat bagaimana Law menyaksikan perkiraan penulis tentang pembebasan tahanan selain Bepo dan yang lain terjadi, kemudian Law mungkin akan menyusun rencana untuk membebaskan Bepo
Sumber: manga One Piece 942[/caption]
Di cerita One Piece 942 tampak Shutenmaru alias Ashura Douji menyadari kedatangan Kin'emon dan Inuarashi ketika mereka sedang menyaksikan siaran Wano di panggung eksekusi Tonoyasu.
Penulis prediksi One Piece 943 merasa Shutenmaru akan mempertanyakan tentang kematian Yasuie kepada Kin'emon dan yang lain, serta sejauh apa keterlibatan mereka dalam kekacauan yang sedang terjadi di Wano sebelum kemudian menawarkan diri untuk kembali bergabung.
Meski penulis merasa ada kemungkinan Ashura Douji akan bergabung kembali dengan cara ini, tapi penulis meyakini kalau Ashura Douji akan memberikan syarat tertentu pada mereka entah apa jika memang mereka menginginkan bantuan Ashura Douji.
Yang jelas, penulis merasa interaksi antara Ashura Douji dan Kin'emon tak akan terelakkan.
Bagaimana menurut kalian? Kira-kira berapa persen prediksi One Piece 943 di atas yang akan terwujud? Coba berikan pendapat kalian di kolom komentar dan jangan lupa cek laman duniaku.net untuk artikel One Piece menarik lainnya!