8 Karakter yang Pernah Mengalahkan Vice Admiral One Piece!
Vice admiral One Piece kadang jadi bahan unjuk kekuatan
Vice admiral di One Piece itu seharusnya kuat. Karakter di level itu dipastikan sudah bisa Haki, dan mereka adalah petarung tangguh.
Meski begitu sejauh ini sudah ada beberapa vice admiral yang tumbang di One Piece.
Siapa saja karakter yang pernah mengalahkan vice admiral di One Piece? Ini daftarnya!
1. Shirohige - Mengalahkan John Giant, Lonz
Semasa hidup, Shirohige disebut sebagai Manusia Terkuat di Dunia.
Di Marineford, aksinya menunjukkan dia pantas disebut seperti itu. Meski dia sudah tua dan sakit, Shirohige tetap dapat melakukan sejumlah tindakan mengejutkan.
Ada vice admiral yang jadi korban Shirohige di Marineford, termasuk John Giant dan Lonz.
Yang patut diperhatikan: Lonz dan John Giant dua-duanya adalah raksasa. Jadi kekuatan mereka seharusnya di atas manusia biasa. Shirohige tetap menghajar mereka.
Baca Juga: Teori: Siapa Menang Kalau Gol D. Roger Melawan Kaido di One Piece?
2. Boa Hancock - Membuat Vice Admiral Yamakaji jadi batu
Di One Piece 1059, Boa Hancock membuat sejumlah karakter jadi batu.
Dari sisi Angkatan Laut, Helmeppo dan Vice Admiral Yamakaji jadi korbannya.
Dulu, di alur Amazon Lily, Vice Admiral Momonga bisa selamat dari kekuatan Hancock dengan menusuk tangannya sendiri. Yamakaji tampaknya tak sempat melakukan hal seperti itu.
3. Sabo - Mengalahkan Bastille
Sabo seharusnya adalah orang terkuat kedua di Pasukan Revolusioner.
Dia jadi semakin dahsyat setelah memakan Mera Mera no Mi.
Karakter seperti Jesus Burgess pun bisa ia kalahkan.
Dia juga pernah mengalahkan seorang vice admiral.
Di bab 751, Sabo bisa mengalahkan Vice Admiral Bastille dengan relatif mudah.
4. Caesar Clown - Membuat Smoker (yang sedang dalam tubuh Tashigi) tumbang
Caesar Clown itu mungkin tidak terlalu kuat untuk ukuran New World, tapi kalau meremehkan dia, risikonya bisa buruk.
Di bab 671, Luffy unggul dari Caesar tapi kemudian tumbang.
Di bab 672, kita diperlihatkan Smoker (dalam tubuh Tashigi) dan Tashigi (dalam tubuh Smoker) juga tumbang karena kekuatan Caesar.
5. Donquixote Doflamingo - Hampir membunuh Smoker
Donquixote Doflamingo itu petarung yang kuat.
Patut diperhatikan kalau sejak di bab 234, Doflamingo bisa mengendalikan Vice Admiral Zambia untuk menyerang Stainless. Jadi kekuatan Doflamingo juga bisa mengendalikan petarung level vice admiral.
Lalu ada momen di bab 698 dimana Doflamingo sampai ke Punk Hazard.
Doflamingo bertanya ke Smoker ke arah mana Law dan yang lain pergi. Meski Smoker tahu Law ke Green Bit, dia tidak menyampaikannya ke Doflamingo. Doflamingo pun menyerang Smoker.
Di akhir bab 698, Doflamingo sudah benar-benar hampir membunuh Smoker. Untung Kuzan datang.
6. Bartolomeo - Mengalahkan Maynard
Di bab 705, Capman (alias Vice Admiral Maynard yang sedang menyamar) menghajar Gambia, anak buah Bartolomeo dengan mudah. Gambia ditinggal di ruang sampah
Di akhir bab, kita diperlihatkan ganti Maynard yang babak belur. Dia dihajar oleh Bartolomeo. Maynard juga ditinggal di ruang sampah, seperti yang sebelumnya Maynard lakukan pada Gambia.
7. Trafalgar Law - Mengalahkan Vergo
Vergo memang sebenarnya pengkhianat, tapi dia tetap Angkatan Laut dengan pangkat vice admiral.
Yang mengalahkan Vergo pada akhirnya adalah Law.
8. Portgas D. Ace - Mengalahkan Vice Admiral Draw
Portgas D. Ace di One Piece Novel A pernah melawan seorang vice admiral bernama Draw.
Ace pada akhirnya memenangkan pertarungan itu.
Nah itu 8 karakter yang pernah mengalahkan Vice Admiral One Piece!
Gimana menurutmu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: 8 Fakta Caribou One Piece! Logia Terlemah di One Piece Saat Ini?