Siapa Shinobi Pemimpin Tim 25 di Boruto? Ternyata Ini Jawabannya!
Ada yang mirip Kakashi, moga-moga tim ini gak sesial Tim Minato
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Duniaku.net - Kita tahu kalau Konohamaru adalah jonin Tim 7, Moegi adalah jonin Tim 10, Udon adalah jonin Tim 5, dan Hanabi adalah jonin Tim 15.
Tapi tim genin di Boruto bukan hanya mereka saja. Ada juga tim seperti Tim 25, yang benar-benar figuran walau dua tokoh memiliki penampilan unik. (Hako Kuroi, genin yang berdandanan gothic lolita dan Houki Taketori, genin yang berdandanan mirip Kakashi).
Siapa sebenarnya shinobi pemimpin Tim 25 di Boruto? Episode terbaru Boruto memberikan jawaban.
Awalnya, pemimpin mereka misterius, tapi ada indikasi kalau mereka memang memiliki jonin pengawas.
Namun setelah diawasi oleh Kakashi, Kakashi merekomendasikan Tim 25 ini diawasi oleh pengawas baru.
Shinobi pemimpin Tim 25 di Boruto yang baru adalah Sai Yamanaka. Salah satu shinobi yang diandalkan oleh Naruto Uzumaki untuk keamanan Konoha di era baru ini.
Tim 25 juga sekarang memiliki fokus yang jelas. Berada dalam pengawasan Sai, Tim 25 akan menjadi skuad pengumpul intel.
Sebenarnya, ini memang tugas sejati ninja. Jadi ketiga orang ini akan memiliki peran yang lebih seperti shinobi sungguhan ketimbang timnya Boruto dan kawan-kawan.
Buat kamu-kamu yang penasaran, ternyata itulah shinobi pemimpin Tim 25 di Boruto.
Saya jadi teringat Tim 15. Tim yang itu juga awalnya terdiri dari dua shinobi yang terasa figuran (Wasabi dan Namida). Namun setelah terungkap mereka diawasi Hanabi Hyuga, mereka minimal diperlihatkan di cerita-cerita filler, sebelum kemudian tampil di alur besar, yang berujung dengan Sumire memutuskan pindah karier.
Bisa jadi Tim 25 pun akan memperoleh nasib serupa, terutama karena Tim 15 sekarang tinggal beranggotakan dua orang.
Gimana menurut kamu soal Sai jadi shinobi pemimpin Tim 25 di Boruto? Sampaikan di kolom komentar!