Kenapa Pasir Gaara Menyerupai Ibunya di Naruto? Ini Sebabnya

Pasir Gaara mirip Karura, apa hubungannya ya?

pasir gaara ibunya karura 1.jpg

Gaara dan pasirnya memang menjadi kekuatan dan pertahanan yang sangat super di serial Naruto.

Namun ada yang menarik dari bentuk pasir Gaara, apa itu?

1. Pasir Gaara sering menyerupai ibunya, Karura saat melindunginya

gaara suna no tate karura_200425011943.pngcrunchyroll.com/Naruto Shippuden

Gaara punya kekuatan pasif, di mana pasirnya bisa melindunginya secara otomatis dari serangan orang lain maupun dari dirinya sendiri yang mau melukai tubuhnya.

Di banyak kesempatan, pasirnya Gaara itu menyerupai Karura, ibunya Gaara yang mati di hari kelahiran Gaara.

Tapi kenapa pasir ini berbentuk ibunya Gaara?

2. Menurut Yashamaru dan Rasa, perisai pasir Gaara yang otomatis adalah ibunya (Karura) yang melindunginya

pasir gaara ibunya karura.jpgStudio Pierrot/Naruto Shippuden

Menurut Yashamaru, pamannya Gaara sekaligus adiknya Karura, perisai pasir yang secara otomatis melindungi Gaara adalah kehendak Karura untuk melindungi Gaara.

Yashmaru sempat diminta Rasa (ayahnya Gaara) untuk berbohong dan mengatakan ke Gaara kalau perisai pasir itu berasal dari Shukaku.

Namun di Perang Dunia Ninja Keempat, Edo Tensei Rasa mengkonfirmasi kalau perisai pasir Gaara memang kekuatan ibunya untuk melindungi Gaara.

3. Penjelasan lebih detail kenapa Karura bisa membuat perisai pasir untuk Gaara tak diketahui, tapi memang bukan karena Shukaku

shukaku dan gaaracrunchyroll.com/Boruto: Naruto Next Generations

Karena sudah dikonfirmasi Rasa kalau perisai pasir Gaara memang berasal dari ibunya, bukan dari Shukaku, rasanya benar.

Setelah Shukaku diambil dari Gaara dan disegel, Gaara masih punya perisai pasir tersebut, wujudnya pun masih menyerupai ibunya.

Meskipun belum dijelaskan detail kenapa Karura sudah mati tapi masih bisa melindungi Gaara dengan pasir, tapi itu yang terjadi dan diketahui sejauh ini. Bagaimana menurutmu?

Baca Juga: Apa Maksud Simbol di Dahi Gaara di Naruto? Ini Penjelasannya

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU