Apa yang Terjadi Kalau Bijuu Mati di Naruto? Bisakah Mereka Mati?
Apa nih yang terjadi kalau Bijuu mati?
Bijuu adalah salah satu unsur utama yang penting dalam serial Naruto dulu.
Bijuu adalah pecahan dari Juubi yang menciptakan sembilan makhluk raksasa dengan jumlah chakra yang besar masing-masingnya.
Pertanyaannya, apakah Bijuu yang punya chakra besar itu bisa mati?
1. Bijuu bisa terbunuh, tapi tak benar-benar mati
Maksudnya bagaimana nih Bijuu bisa terbunuh tapi tak benar-benar mati?
Maksudnya Bijuu bisa dibunuh dalam kondisi tertentu yang akan kita bahas di bawah.
Tapi Bijuu tidak akan benar-benar mati karena setelahnya mereka akan hidup kembali setelah chakra mereka pulih.
2. Isobu adalah satu-satunya yang diketahui pernah mati
Meskipun secara teori mereka bisa mati dan akan hidup kembali, tapi tak banyak yang ditunjukan atau dijelaskan pernah mengalami kejadian itu.
Isobu si Ekor Ketiga adalah satu-satunya yang pernah diketahui pernah mati.
Dia ikut mati bersama Rin Nohara dan setelahnya dia hidup kembali lalu dikendalikan Yagura. Setelahnya tidak diketahui apa yang terjadi tapi dia menjadi liar dan baru ditangkap Deidara.
Baca Juga: 7 Ninja Konoha yang Tidak Ikut Melawan Kurama di Hari Lahir Naruto
3. Kemungkinan terbesar Bijuu mati ketika Jinchuuriki-nya mati
Ketika liar, rasanya Bijuu sulit untuk dibunuh kecuali bertemu ninja kuat seperti beberapa yang memang pernah sendirian mengalahkan Bijuu.
Kemungkinan matinya Bijuu paling mudah adalah saat dia berada di dalam tubuh Jinchuuriki.
Jika Bijuu tersebut disegel dengan ketat dan tidak bisa mengendalikan Jinchuuriki-nya maka dia tidak bisa mencegah Jinchuuriki-nya untuk mati atau terbunuh.
Dampaknya ya si Bijuu juga ikut mati, bedanya mereka akan hidup kembali.
Ini, sekali lagi, berdasarkan kasus Rin dan Isobu.
4. Ekstraksi Bijuu dari Jinchuuriki tak membunuh si Bijuu, tapi membunuh si Jinchuuriki
Bagaimana kalau Bijuu dikeluarkan dari tubuh Jinchuuriki? Apakah secara teknis si Bijuu mati? Jawabannya tidak.
Kalau dikeluarkan dengan sempurna maka Bijuu akan hidup seperti liar, namun Jinchuuriki-nya mati.
Dalam kasus Akatsuki juga para Bijuu yang diekstrak lalu dimasukan ke Gedo Mazo itu tidak mati, melainkan hanya menjadi bentuk chakra dan ya berkumpul semua di sumber asli mereka.
Nah itu dia yang terjadi jika Bijuu mati di Naruto. Jadi di manga Boruto ini seandainya Kurama mati, maka Naruto akan ikut mati juga karena sama seperti chakra-nya diekstrak.
Sementara itu kalau Naruto mati, maka Kurama kemungkinan akan mati juga seperti Isobu dulu. Namun Kurama bisa muncul kembali dan memiliki Jinchuriki baru.
Baca Juga: 10 Karakter di Naruto dan Boruto yang Pernah Mengalahkan Bijuu!