Beda Anime dan Manga Dragon Ball Super 30-31: Kemunculan Perdana Jiren dan Uub!
Kalau diperhatikan manga dan anime Dragon Ball Super memiliki beberapa perbedaan, loh! Apa saja, ya?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Akhirnya Jiren muncul di Manga Dragon Ball Super 30-31! Di Anime, Jiren tidak muncul di bagian ini. Selain itu apalagi yang membedakan serial anime dan manganya, ya?
[duniaku_baca_juga]
Dragon Ball Super 30-31 memiliki lumayan banyak perbedaan dengan serial animenya yang akan penulis ulas di sini. Jika kalian belum membaca bab ini dan tidak menyukai spoiler, sebaiknya jangan membaca artikel ini lebih lanjut. Tapi jika kalian tidak masalah dengan spoiler yang bertebaran, lanjutkan!
SPOILER ALERT!!!
[duniaku_adsense]
[page_break no="1" title="Jiren Muncul Menyelamatkan Kota!"]
Di manga Dragon Ball Super 30-31 kemunculan perdana Pride Troopers adalah melawan Aragney, monster yang dkendalikan oleh seorang Drakiyan. Berbeda dengan di manga, Pride Troopers diperlihatkan menyelamatkan kota dari serbuan Choki, alien berwujud menyerupai kepiting. Di sinilah Toppo datang untuk mencari Jiren.
Di serial anime Jiren sama sekali tidak muncul dan Aragney dikalahkan dengan kombinasi Toppo, Dyspo, dan Kahseral. Di manga Dragon Ball Super 30-31 Jiren datang dan turun tangan menaklukkan Choki dalam sekejap. Tak cuma itu, di manga alasan kenapa Jiren mau mengikuti turnamen ini juga diperlihatkan lebih awal.
[read_more id="352799"]
[page_break no="2" title="Alasan Android #17 Bergabung!"]
Baik di anime maupun manga, Android #17 awalnya menolak untuk ikut serta dalam turnamen antar semesta. Alasannya pun sama, dirinya tidak merasa membutuhkan uang hadiah karena gajinya sudah cukup menghidupi diri dan keluarganya. Bahkan setelah Goku menyampaikan apa yang akan terjadi pada mereka jika kalah dalam turnamen pun, Android #17 tetap menolak.
Di anime, Android #17 akhirnya mau ikut bergabung karena merasa berhutang budi pada Goku yang telah membantunya menyelamatkan hewan-hewan di pulau tersebut dari serbuan para pemburu gelap dari luar angkasa. Android #17 juga menyetujui tawaran Goku untuk menyuruh Goten dan Trunks menggantikannya menjaga pulau.
Berbeda dengan di manga, Android #17 baru mau ikut bergabung dengan tim Universe 7 setelah mengetahui bahwa Krillin juga ikut. Android #17 merasa berhutang budi pada Krillin karena ia telah meminta pada Dewa Naga untuk melenyapkan bom dalam tubuhnya dan saudari kembarnya.
[page_break no="3" title="Majin Buu Hibernasi?!"]
Di anime Majin Buu sempat berubah menjadi kurus akibat berlatih terlalu keras demi mengikuti turnamen. Majin Buu juga sempat berlatih tanding dengan Goku. Saking kuatnya, Goku kalah dengan mudah oleh Majin Buu. Sayangnya, Majin Buu jatuh terlelap karena kelelahan dan tidak akan bangun selama beberapa bulan.
Hal ini tidak terjadi di manga. Di manga Dragon Ball Super 30-31 Majin Buu langsung tertidur sebelum Mr. Satan memberitahunya bahwa turnamen antar semesta akan diadakan. Sayangnya, kondisi Majin Buu yang tidak akan bangun selama berbulan-bulan ini juga terjadi di manga. Hal ini tentu menyebabkan tim Universe 7 harus mencari satu orang lagi untuk bergabung dengan mereka!
Di manga Dragon Ball Super 30-31 juga diperlihatkan adegan Mr. Satan yang mengalahkan Cell secara sepihak! Bagaimana bisa? Simak perbedaan lainnya juga di halaman kedua!
[page_break no="4" title="Mr. Satan Mengalahkan Cell?!"]
Kalau seperti ini memang perbedaannya keterlaluan. Tapi santai saja, ini hanya terjadi di film palsu yang dipakai Mr. Satan dalam sebuah wawancara untuk meyakinkan dunia bahwa dialah yang mengalahkan Cell. Di film tersebut, tampak Mr. Satan menyudutkan Cell dan menyelamatkan dunia dari ancaman jahat Cell.
Tentu kita tahu bukan itu yang terjadi, bukan?
Di akhir adegan film tersebut, tampak Android #17 masih hidup setelah Cell dimusnahkan. Adegan ini sama sekali tidak ada di anime. Di manga, adegan ini digunakan sebagai pembuka sebelum Goku mengajak Krillin dan Android #18 untuk bergabung dengan tim Universe 7. Meski sedikit berbohong soal hadiahnya, Goku akhirnya mampu mengajak Android #18 untuk ikut bergabung.
[read_more id="353233"]
[page_break no="5" title="Kemunculan Perdana Uub!"]
Perbedaan lainnya antara manga Dragon Ball Super 30-31 dan adegan di animenya adalah kemunculan Uub. Di anime Uub tidak dimunculkan secara langsung, hanya disebutkan saja perihal keberadaan dia. Di manga Goku dan Dende tidak hanya menyebutkan saja tapi juga diperlihatkan di mana Uub sekarang berada.
Uub sendiri adalah reinkarnasi dari Buu jahat yang dulu dikalahkan oleh Goku. Menurut Dende setelah Goku mengalahkan dan membersihkan jiwanya, Buu kemudian terlahir kembali menjadi manusia. Dende kemudian berpesan pada Goku untuk mendidiknya menjadi petarung suatu hari nanti, jika turnamen antar semesta ini telah berakhir dengan keselamatan Universe 7.
[page_break no="6" title="Goku vs Android #17!"]
Baik di anime maupun manga, Goku sama-sama sempat berkelahi dengan Android #17. Perbedaan antara manga dan animenya terletak pada alasan perkelahian mereka. Di anime Goku dan Android #17 berkelahi karena Goku ingin menjajal kekuatan Android #17. Goku bahkan sempat berubah menjadi Super Saiyan Blue karena terkesan dengan Android #17.
[read_more id="348206"]
Berbeda dengan di manga Dragon Ball Super 30-31, perkelahian keduanya terjadi akibat kesalahpahaman. Akibat tidak mengenali rupa Goku, Android #17 menyangka bahwa Goku adalah anggota pemburu gelap yang mengincar hutan tempat dia bekerja sebagai penjaga hutan. Selain itu, Goku juga tidak menggunakan wujud Super Saiyan Blue di manga.
Lucunya, di anime Goku mengenali Android #17 dari wajahnya yang mirip dengan Android #18. Di manga Goku bisa tahu Android #17 yang mana justru ketika mereka berkelahi. Goku menyadari Android #17 dari kekuatannya sementara Android #17 mengenali Goku dari suaranya yang ia dengar ketika dihisap oleh Cell.
Di manga Dragon Ball Super 30-31 ternyata Gohan tadinya tidak diajak ikut turnamen! Kenapa? Langsung saja cek halaman terakhir, ya!
[page_break no="7" title="Gohan Tidak Turut Serta?!"]
[duniaku_adsense]
Tahukah kalian bahwa awalnya di manga Dragon Ball Super 30-31 Gohan tidak diharapkan bisa ikut serta dalam turnamen antar semesta ini? Bahkan Beerus juga sempat meragukan kemampuan Gohan untuk bertahan dalam turnamen tersebut. Artinya Beerus dan Vegeta menganggap bahwa kemampuan Krillin, Master Roshi, dan Tien bahkan berada di atas Gohan.
Setelah Majin Buu sudah jelas tidak bisa mengikuti turnamen antar semesta akibat hibernasi berbulan-bulan, baru Vegeta mempertimbangkan untuk mengajak Gohan turun serta dalam turnamen. Setelah Goku mengajak Piccolo untuk bergabung, Piccolo pun memutuskan untuk melatih Gohan kembali karena menurutnya mereka tidak akan bisa menang tanpa Gohan.
[read_more id="348434"]
[page_break no="8" title="Krillin vs Goku dan Gohan!"]
Di anime Dragon Ball Super, Krillin melakukan latih tanding dengan Goku dan Gohan untuk menguji seberapa besar kekuatan yang ia miliki. Tak hanya itu, Krillin juga menunjukkan jurus Solar Flare miliknya yang baru dan lebih kuat. Awalnya Gohan sempat ragu apakah sebaiknya mereka mengajak Krillin atau tidak, meski pada akhirnya ia mempercayai keputusan sang ayah.
Semua adegan di atas sama sekali tidak terjadi di manga.
Di manga Krillin dengan senang hati bergabung dengan atau tanpa hadiah apapun. Ia juga tidak perlu latih tanding dengan Goku ataupun Gohan untuk bergabung dengan tim Universe 7. Meski begitu istri Krillin, Android #18 awalnya tidak setuju dan menolak bergabung karena tidak ada hadiah apa-apa. Setelah Goku berbohong soal uang hadiahnya, akhirnya pasangan suami istri ini keduanya bersedia turut serta.
Itu dia perbedaan antara anime dan manga Dragon Ball Super 30-31! Mana yang lebih menarik menurut kalian, manga atau anime? Jawab di kolom komentar, ya!