Parah! Sampai Boruto Episode 66, Toneri Otsutsuki Masih Dicuekin!
Kasihan sih. Masalahnya... memang nggak ada yang tau dia jadi korban Urashiki!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jadi, Momoshiki dan Kinshiki sudah kalah.
Boruto telah meminta maaf ke banyak orang, termasuk Shinki dan Shikadai, atas kesalahannya.
Boruto episode 66 pun ditutup dengan bahagia, di mana Boruto dan Naruto akhirnya akur.
Namun semua orang ini tidak tahu masih ada satu sosok yang butuh pertolongan.
Boruto episode 66 berakhir tanpa ada tanda-tanda akan ada shinobi yang menolong Toneri. Toneri masih dicuekin sepenuhnya. Para shinobi bahkan tidak ada yang tahu kalau Toneri sekarang membeku karena Urashiki.
Inilah masalahnya kalau kamu hidup di tempat jauh yang susah banget dijangkau dan jarang kontak-kontakan dengan siapa-siapa. Jangankan para shinobi, sebenarnya Momoshiki dan Kinshiki pun sepertinya tidak tahu Toneri berhadapan dengan Urashiki.
Masalahnya, Toneri ini yang paling paham soal Jougan Boruto. Sebagai Otsutsuki, dia juga mungkin bisa menjelaskan apa itu segel Karma, yang diperoleh Boruto setelah mengalahkan Momoshiki.
Kapan Dong Toneri Diselamatkan?
Untuk Toneri, kita tidak bisa menggunakan manga Boruto sebagai acuan. Sejak awal, manga itu memang tidak memunculkan Toneri maupun Urashiki.
Penulis sih menebak Toneri Otsutsuki masih dicuekin sampai kira-kira satu-dua alur besar lagi.
Begitu Urashiki Otsutsuki bergerak lagi, mungkin Boruto pun akan mengetahui soal apa yang terjadi kepada Toneri. Atau Toneri sekali lagi menemuinya di mimpi.
Penulis tidak tahu apa jutsu para shinobi bisa mengatasi situasi Toneri sekarang. Namun mau membeku mau tidak, ada kemungkinan Toneri akan menemukan jalan untuk mencoba membimbing Boruto.
Parah juga ya Toneri Otsutsuki masih dicuekin oleh para shinobi Bumi sampai sekarang.
Kalau menurut kamu, gimana? Akankah Toneri bisa dibebaskan suatu hari nanti? Atau dia akan selamanya membatu?
Urashiki sih bilang kalau kondisi membatu Toneri itu tidak permanen. Namun Toneri bisa membeku sampai ribuan tahun sebelum ia terbebas.
Sampaikan teorimu di kolom komentar!