Chipset MediaTek Helio G99 Setara Dengan Snapdragon Apa? Simak Disini!
MediaTek G99 juga merupakan chipset yang bagus
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
MediaTek Helio G99 adalah salah satu chipset terbaru yang diproduksi oleh MediaTek. Chipset yang memiliki kinerja impresif ini juga hadir melengkapi berbagai merk smartphone terbaru.
Tentu dengan hadirnya chipset ini, MediaTek berharap mampu menyaingi kompetitornya, yaitu Snapdragon. Kira-kira chipset MediaTek Helio G99 setara dengan Snapdragon apa? Yuk, simak penjelasannya disini!
1. Spesifikasi Chipset MediaTek Helio G99
Chipset yang dikembangkan berdasarkan arsitektur ARM big.LITTLE ini merupakan prosesor yang terdiri dari 2x ARM Cortex A76 yang memiliki kecepatan hingga 2,3GHz. Helio G99 juga terdiri dari 6x ARM Cortex A55 yang memiliki kecepatan hingga 2,0 GHz.
Helio G99 memiliki performa yang lebih efisien dari seri sebelumnya, karena chipset ini menggunakan fabrikasi 6nm yang merupakan teknologi yang lebih canggih dari seri sebelumnya, yaitu G96.
Chipset ini dilengkapi dengan GPU Mali G57 dengan RAM LPDDR4X. Helio G99 juga didukung dengan penyimpanan UFS 2.2 yang mampu mengelola data dengan cepat untuk memaksimalkan kebutuhan sehari-hari.
MediaTek Helio G99 juga mampu mendukung resolusi layar HD yang memiliki refresh rate 120 Hz. Chipset ini juga mampu mendukung kamera yang memiliki resolusi tinggi hingga 108 MP.
2. MediaTek Helio G99 setara dengan Snapdragon apa?
Kira-kira chipset MediaTek Helio G99 setara dengan Snapdragon apa? Berdasarkan penjelasan spesifikasi diatas, chipset Snapdragon 765G adalah chipset yang memiliki performa yang setara dengan Helio G99. Snapdragon 765G didukung oleh 2x ARM Cortex A76 dengan kecepatan hingga 2,3GHz dan 6x ARM Cortex A55 dengan kecepatan hingga 1,8GHz.
Berdasarkan skor AnTuTu, MediaTek Helio G99 memiliki skor di angka 358694. Sementara Snapdragon 765G memiliki skor di angka 323534. Helio G99 memiliki angka yang lebih tinggi dan dinilai cukup untuk memberikan performa bagus untuk kebutuhan gaming. Snapdragon 765G yang memiliki skor lebih rendah juga dinilai mampu untuk memberi performa yang bagus untuk kebutuhan gaming.
Skor AnTuTu dapat dipengaruhi oleh besar penyimpanan smartphone. Oleh karena itu, dengan spesifikasi yang mirip dan skor yang tidak berbeda jauh, bisa dikatakan bahwa chipset MediaTek Helio G99 setara dengan Snapdragon 765G. Namun, chipset MediaTek memang ditujukan untuk smartphone kelas menengah yang memiliki harga terjangkau.
3. Smartphone dengan MediaTek Helio G99 dan Snapdragon 765G
Berikut ini adalah daftar smartphone yang menggunakan kedua chipset ini. Apa saja, ya?
MediaTek Helio G99
Oppo Realme 10, Infinix Note 12 Pro, Vivo V25e, Xiaomi Poco M5, Tecno Pova 4, dan Tecno Pova 4 Pro.
Snapdragon 765G
Oppo Reno 5, Vivo V20 Pro, Google Pixel 6, Vivo Z6, Vivo X50 Pro, dan Oppo Reno 3 Pro.
Itulah jawaban chipset MediaTek Helio G99 setara dengan Snapdragon 765G. Yakni MediaTek Helio G99 setara dengan Snapdragon 765G.
Itu dia penjelasan terkait chipset MediaTek Helio G99 setara dengan Snapdragon apa. Gimana menurutmu?
Diterbitkan pertama 01 Juni 2023, diterbitkan kembali 08 Agustus 2024.
Penulis: Zaki Narayan Satria
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: Smartphone Murah Xiaomi Kembali Muncul! Pakai Chipset yang Lebih Kecil?