Dari Jawara hingga Terlupakan, Ini Sejarah Singkat BlackBerry
BlackBerry pernah jadi smartphone dominan
Dunia gadget selalu mengalami perubahan. Mereka yang jaya di tahun sebelumnya bisa saja meredup di tahun ini.
Karenanya, menarik kalau kamu mencoba cari-cari artikel "smartphone terbaik 2010," dan seterusnya. Ada brand-brand yang dominan sekali di awal dekade 2010-an, namun kini tertutupi oleh Samsung, Apple, Xiaomi, Vivo, dan lain-lain.
Di awal dekade 2010, nama BlackBerry masih besar. Soalnya bisa dibilang inilah merek smartphone andalan di dekade 2000-an.
Sayangnya, kesuksesan yang pernah ditampilkan oleh brand asal Kanada tersebut rasanya sulit untuk terulang kembali. Tahta "raja ponsel" yang sempat direbutnya dari Nokia, harus lepas dan dibagi kepada dua brand baru di masanya kejatuhannya.
Bagaimana kisahnya? Berikut penulis akan ceritakan kepada kalian.
1. RIM, asal muasal BlackBerry
Blackberry bukanlah sebuah perusahaan, namun sub-brand yang diperkenalkan oleh perusahaan bernama Research In Motion (RIM). RIM sendiri baru didirikan pada 1984.
Perusahaan tersebut akhirnya meluncurkan produk pertama berlabelkan BlackBerry di tanggal 19 Januari 1994, yakni BlackBerry 850.
2. BlackBerry 850 adalah Pager
Jika kamu berpikir sejarah BlackBerry langsung dimulai dengan ponsel, apalagi smartphone, maka hapuslah pikiran itu sekarang. Pasalnya, BlackBerry 850 yang menjadi perangkat pertamanya adalah sebuah pager.
Pager sendiri di masa itu memang sedang booming. Para eksekutif muda yang biasanya membawa perangkat tersebut, sementara pekerja lainnya masih mengandalkan telepon rumah, telepon koin, dan beberapa diantaranya mungkin masih memanfaatkan surat.
3. 2004, tahun kedatangan BlackBerry di Indonesia
Sejak menghadirkan pager, BlackBerry terus berinovasi untuk menghadirkan suatu perangkat yang mampu menjawab kebutuhan masyarakat dunia. Pada akhirnya, di tahun 2003, BlackBerry 6210 diperkenalkan.
Setahun kemudian, Indonesia menjadi pasar yang dilirik oleh BlackBerry untuk menghadirkan produknya. Di tahun 2004, bersama Indosat, BlackBerry hadir sebagai brand yang memperkenalkan ponsel berkemampuan kirim e-mail (walaupun Nokia sudah duluan).
Inilah detik-detik keruntuhan Nokia dimulai.
4. Terus menarik perhatian, hingga September 2007
Kesuksesan yang diraih BlackBerry dengan angka penjualan yang tinggi nampak membuatnya buta dengan keadaan. Inovasi darinya yang kala itu dianggap "begitu-begitu saja", memberikan celah untuk produk baru dari sebuah brand muncul di bulan September tahun 2007, yakni iPhone dari Apple.
BlackBerry kala itu masih yakin, karena 2 tahun setelahnya produk mereka masih lebih laris di pasaran. Bahkan, di Amerika sendiri BlackBerry berhasil menguasai 44 persen pangsa pasar.
Sayangnya, tingkat kepercayaan diri mereka terlalu besar. Hingga pada akhirnya, di tahun 2010, popularitas mereka terjun bebas hingga 25 persen.
September 2007, harusnya BlackBerry sudah waspada dan mulai berinovasi lebih. Mereka terlena dengan kesuksesan.
5. Gagal di tablet, gagal seterusnya
Pada tahun 2010, Apple secara mengejutkan memperkenalkan produk yang memulai ekosistem perangkat genggam mereka, yakni iPad. Mulai sadar akan posisinya yang terancam, RIM pemilik BlackBerry pun mengambil tindakan.
Saking takutnya, RIM bahkan berani merogoh kocek sebesar USD 200 juta untuk mengakuisisi QNX Software Systems dari Harman International Industries Inc. Software tersebut akan menjadi piranti lunak yang menjalankan tablet mereka, BlackBerry PlayBook.
Sayang, langkah RIM terlalu lambat. Apple telah berhasil memikat dengan ketekunannya menghadirkan sebuah produk, sementara RIM terbutakan dengan BlackBerry mereka.
BlackBerry di tahun-tahun berikutnya harus mengalami kerugian yang terus menerus. Laba mereka hingga kuartal 3 tahun 2011 anjlok sebesar 71.
Inilai dimulainya menghilangnya dominasi BlackBerry, hingga pada akhirnya mereka kala ini hanya menjadi bagian kecil saat berbicara mengenai smartphone.
Siapa diantara kalian yang ingin memiliki perangkat BlackBerry saat ini, di kala banyak perangkat Android yang menarik?
Baca Juga: Blackberry Key2 dengan Konsep Kamera Ganda akan Rilis 7 Juni Nanti