Mengintip Blog Jenaka Si Anak Bungsu Presiden Jokowi

Jokowi memang kerap dikenal sebagai tokoh politik yang aktif di media sosial dan sifat kreatif ini ikut tertular kepada diri si bungsu.

Mengintip Blog Jenaka Si Anak Bungsu Presiden Jokowi

Apakah kalian tahu dengan nama Kaesang Pangarep ?? Setelah terpilihnya Joko Widodo menjadi Presiden RI ke-7, nama itu mulai mencuat kepermukaan sehingga dikenal oleh orang banyak. Ya dia memang merupakan salah satu anak dari Presiden Jokowi yang paling bontot.

Sebelum terpilihnya menjadi Presiden, Jokowi memang kerap dikenal sebagai tokoh politik yang aktif di media sosial dan sifat kreatif ini ikut tertular kepada diri si bungsu. Kaesang memang suka menceritakan kesehariannya melalui tulisan di blog yang beralamat di misterkacang.blogspot.com.

Mengintip Blog Jenaka Si Anak Bungsu Presiden Jokowi

Diblognya Kaesang tidak hanya menuangkan kegiatan sehari-harinya saja, melainkan juga dia terkadang menceritakan bagaimana kondisi serta keseruan yang ada di keluarganya. Seperti salah satu contoh postingannya, yang menceritakan bagaiamana dia harus susah payah bangun dan mandi pagi sebelum acara pelantikan ayahnya menjadi pemimpin di negeri ini.

Menyambut pelantikan, kesibukkan Jokowi beserta keluarga tampak sejak pagi di rumah dinas gubernur DKI Jakarta, Jalan Taman Suropati Nomor 7, Menteng, Jakarta Pusat. Kesibukkan tersebut digambarkan jelas oleh Kaesang Pangarep dalam blog pribadinya.

Saking sibuknya, mantan Wali kota Solo itu harus berebut kamar mandi dengan Kaesang. Remaja berkacamata itu harus mengalah saat Jokowi mendahuluinya masuk ke kamar mandi.

“Jam di hp gue sudah menunjukkan pukul 7:30 dan kakak gue belom selesai juga. Kampret ini orang, kapan selesainya. Gue tunggu 5 menit, akhirnya kakak gue selesai juga. Baru mau siap-siap masuk ke kamar mandi, tiba-tiba bokap gue lari dan masuk ke kamar mandi.”

Kaesang yang takut terlambat kemudian mengetuk pintu kamar mandi. “Pak, cepetan dong mandinya, sudah jam segini nih,” tulisnya sebagaimana dikutip Merdeka.

“Yo,” jawab Jokowi singkat dari dalam kamar mandi.

Mengintip Blog Jenaka Si Anak Bungsu Presiden Jokowi

Bahasa dan gaya penulisan yang jenaka dari Kaesang memang jauh dari kesan kaku serta formal bagi seorang anak Presiden. Mirip seperti Bapaknya yang suka membaur kepada masyarakat, demi menghilangkan sekat antara pemimpin dan rakyatnya. Jika kalian ingin tahu keseharian dari Kaesang, kalian bisa memfollow Twitternya di @kaesangp dan jangan lupa untuk mengunjungi blognya ya.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU