Teori Baru Tentang Ending ME3: Indoktrinasi Reaper
Video dokumenter sepanjang 84 menit ini berisi teori baru tentang ending Mass Effect 3. Bagi yang sudah menyelesaikan Mass Effect 3, mari kita simak bersama.
Perlu diingat bahwa artikel ini berisi SPOILERS Mass Effect 3
Ketika ada seorang fan membuat video dokumenter sepanjang 84 menit hanya untuk membahas teorinya tentang ending Mass Effect 3, maka itu artinya dia sangat serius. Video tentang Shepard terkena 'indoktrinasi' dari Reaper ini memang cukup meyakinkan.
Seperti yang kita tahu, para fans merasa kurang puas dengan ending dari Mass Effect 3, dan mereka menekan Bioware untuk memberi ending baru (penggalangan dana, pengumpulan tandatangan untuk petisi, dll), bahkan EA (publisher ME 3) mendapat gelar perusahaan terburuk di Amerika oleh para fans.
Bioware kemudian memberikan konfirmasi bahwa mereka akan merilis Mass Effect 3: Extended Cut, sebuah DLC gratis yang akan dirilis pada pertengahan tahun ini untuk Xbox 360, PS3, dan PC. DLC ini tidak akan memiliki konten gameplay tambahan ataupun ending baru, tapi nantinya pemain akan mendapatkan cut scene tambahan dan sebuah epiloque, yang akan menyimpulkan ending dari ME 3 berdasarkan pilihan-pilihan yang sudah kamu lakukan sepanjang gamenya.
Lewat video di atas CleverNoobNetwork membantah segala hal yang terjadi. Dia mengatakan bahwa segala hal yang terjadi setelah Shepard terkena tembakan Harbringer adalah indoktrinasi dari Reaper. Setelah melihat video di atas, saya sangat sepakat dengan teori ini. Kalau Bioware cukup pintar, dia bisa mengangkat hal ini juga (atau memang indoktrinasi sudah dalam konsep besarnya) dalam DLC mendatang. Nah, betul atau tidaknya... kita akan lihat nanti, ketika Mass Effect 3: Extended Cut dirilis.
Harapan para fans tentu saja ending yang lebih berarti.
Atau ending pelangi, seperti fanart berikut:
[/caption]