Neo Sunglasses - Lagu Baru dari Penyanyi PPAP!
Piko-Taro si penyanyi PPAP kembali dengan lagu baru: Neo Sunglasses. Tentu saja, video yang ini sama saja absurdnya dengan PPAP!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Piko-Taro si penyanyi PPAP kembali dengan lagu baru: Neo Sunglasses. Tentu saja, video yang ini sama saja absurdnya dengan PPAP!
Suka tidak suka dengan PPAP harus diakui kalau lagu yang satu itu memang sukses menginfeksi netizen di seluruh dunia. Dari Jepang, Amerika, sampai ke Indonesia pun terkena jangkauannya. Bahkan cosplay Piko-Taro selaku penyanyi PPAP pun sudah bisa ditemukan di event-event pop culture seperti Indonesia Comic Con, hanya selang beberapa pekan dari saat videonya mulai booming.
PPAP tak akan menjadi lagu terakhir yang dibawakan Piko-Taro. Seperti yang bisa kamu lihat dari video Neo Sunglasses di atas, Piko-Taro kembali beraksi.
[read_more id="269781"]
Format yang dibawakan oleh pelawak penyanyi PPAP ini pun masih sama persis dengan video sebelumnya. Dia berdiri di ruangan serba putih, dengan dandanan yang masih mirip dengan penampilan khas Laksamana Kizaru... hanya lebih flamboyan. Dia lalu memperlihatkan gaya joget yang lebih heboh sebelum mulai membawakan lirik lagunya.
Untuk lirik, Neo Sunglasses pun memiliki lirik yang sama-sama sederhananya dengan PPAP. Hanya ada tiga kata: Dark, Dazzling, dan Half and Half. Semuanya berkaitan dengan - sesuai judulnya - kacamata yang dikenakan Piko-Taro.
Saat Piko-Taro mengenakan kacamatanya, gambar videonya terlihat lebih gelap. Saat Piko-Taro melepaskan kacamatanya, tiba-tiba gambar videonya jadi begitu terang hingga menyilaukan. Sementara half and half adalah... saat Piko-Taro hanya mengenakan setengah saja bagian kacamatanya, setengahnya lagi terangkat.
Berhubung sekarang gaya lawak Piko-Taro sudah diketahui, kamu tidak perlu memikirkan dalam-dalam apa ada makna tersembunyi di balik video ini. Si penyanyi PPAP ini hanya ingin menyajikan kalau dia mengenakan kacamata, maka videonya gelap. Kalau dia melepas kacamata, videonya mengkilat. Titik. Ini selera humor receh yang bisa kamu perhitungkan akan muncul juga di setiap video dia setelah ini.
Hingga saat ini, Neo Sunglasses sudah ditonton oleh lebih dari 3.4 juta orang. Dan itu baru di saluran resmi Piko-Taro saja. Tapi, popularitas mendadak si penyanyi PPAP ini rupanya juga mulai memancing para haters. Angka dislike di videonya sekarang sudah mencapai 8754. Masih kalah jauh dibandingkan dengan angka like-nya yang menembus 17 ribu lebih, tapi tetap cukup signifikan.
Apakah Neo Sunglasses bisa menyebar sehebat PPAP? Kalau untuk yang itu sih kamu, selaku netizen yang menyaksikan video ini, yang menentukan. Yang jelas, Neo Sunglasses tampaknya tetap tidak akan menjadi lagu terakhir Piko-Taro.