Saban Entertainment Bocorkan Logo Power Rangers Ninja Steel!

Akhirnya Power Rangers ke-24 resmi diumumkan beserta logonya, Power Rangers Ninja Steel, penerus seri Powers Rangers Dino Super Charge!

Saban Entertainment Bocorkan Logo Power Rangers Ninja Steel!

Akhirnya Power Ranger ke-24 resmi diumumkan beserta logonya, Powers Ranger Ninja Steel, penerus seri Power Ranger Dino Super Charge!

Dengan total 45 episode serial Power Rangers Dino Charge dan juga Dino Super Charge akan segera usai, kini Saban Entertainment merilis seri Power Rangers terbaru berjudul lengkap Power Rangers Ninja Steel. Merupakan season ke-24 seri Power Rangers yang bertema ninja, yang diadaptasi langsung dari tokusatsu berjudul Shuriken Senta Ninninger yang dirilis tahun lalu di Jepang. Sebenarnya Power Rangers Ninja Steel ini sudah diumumkan sejak awal tahun 2016 ini, tetapi pihak Saban Entertainment baru merilis logo resminya minggu ini. Berikut ini adalah logo resmi yang sudah dirilis oleh pihak pengembang.

Saban Entertainment Bocorkan Logo Power Rangers Ninja Steel!

[read_more id="191207"]

Selain logo, pihak Saban Entertainment juga telah membocorkan sedikit plot cerita Power Rangers Ninja Steel ini. Berbeda dari seri aslinya, Ninja Steel bermula di luar angkasa, dimana Zircon sang juara bertagan dari sebuah pertarungan antar galaxy di alam semesta mengadakan pertarungan dengan para monster untuk membuktikan siapa prajurit terkuat. Zircon ingin menjadi sosok yang tak terkalahkan, dan untuk menjadi sosok itu ia memerlukan kekuatan dari sebuah artifak Spirit Crystal, yang di dalamnya memuat enam kekuatan supra natural "Ninja Power Throwing Star."

Namun rencana Zircon terhalangi oleh sebuah tim pahlawan yang berisi pemuda yang mampu mengendalikan keenam kekuatan mistik dari Spirit Crystal, menjadikan mereka sosok pahlawan Power Rangers. Namun Zircon tak mau menyerah begitu saja, untuk itu ia mengerahkan pasukan-pasukannya turun ke bumi untuk mencuri Spirit Crystal. Dan pertarungan epik para monster dan pasukan Power Rangers pun tidak bisa terhindarkan lagi! Bahkan berita pertarungan mereka tersebar hingga ke seluruh dunia.

Saban Entertainment Bocorkan Logo Power Rangers Ninja Steel!

Dengan kekuatan bersama, para Rangers harus menguasai senjata utama mereka, sebuah "Throwing Stars" atau yang kita kenal dengan nama Shuriken. Seperti seri Power Rangers lain, Ninja Steel memiliki mecha raksasa yang disebut Zords dan juga Megazords untuk melawan para monster yang berubah menjadi kaiju. Untuk kelanjutan ceritanya bisa kamu saksikan lebih lanjut di seri Power Ranger Ninja Steel yang rencananya akan dirilis tahun ini juga. Menurut Saban, seri ini hanya memiliki total 24 episode saja.

Saban Entertainment Bocorkan Logo Power Rangers Ninja Steel! Potongan gambar dari Ressha Sentai ToQger[/caption]

Hingga saat ini, belum ada konfirmasi siapa saja yang akan memerankan tokoh-tokoh di Power Rangers Ninja Steel. Jadi kita tunggu saja kabar lebih lanjut dari pihak Saban. Sebenarnya ada seri Super Sentai yang belum diadaptasi menjadi Power Rangers oleh pihak Saban Entertainment yaitu Ressha Sentai ToQger, seri Super Sentai bertema kereta yang dirilis pada bulan Februari 2014 hingga Februari 2015. Selain Ressha Sentai ToQger, pihak Saban Brands juga tidak mengadaptasi Super Sentai tahun 2012, Tokumei Sentai Go-Busters.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU