Mengenal John Hanke, Sosok Jenius di Balik Kesuksesan Pokemon GO

Jangan cuma main gamenya, kamupun harus mengenal sosok dibalik suksesnya Pokemon GO

Mengenal John Hanke, Sosok Jenius di Balik Kesuksesan Pokemon GOSiapa sangka game Pokemon GO bisa menjadi sebuah tren global yang cukup mengguncang dunia. Rasanya hampir semua orang tak ketinggalan memainkan game buatan Nintendo dan Niantic Labs ini. Bahkan meskipun Pokemon GO belum resmi dirilis di Indonesia, nyatanya sudah banyak masyarakat yang memainkannya dengan cara mengunduh Pokemon GO APK yang tersedia di sini. Tentunya kehebohan Pokemon GO, tak lantas meledak begitu saja. Bisa dibilang ini merupakan buah hasil dari tangan dingin seorang John Hanke, sosok jenius di balik pembuatan Pokemon GO.

Nah bagi kamu yang penasaran terhadap sosok John Hanke, berikut Duniaku berikan beberapa fakta menarik mengenai dirinya.


[page_break no="1" title="Bakat dalam Membuat Game Sudah Terlihat Sejak Muda"]


Mengenal John Hanke, Sosok Jenius di Balik Kesuksesan Pokemon GOBakat John Hanke di bidang internet game memang sudah tidak diragukan. Setelah mendapat gelar sarjana di University of Texas dan gelar master di University of California, John Hanke langsung bekerja di dua perusahaan software ternama yakni Archetype Interactive dan Big Network. Mulai dari situ, dirinya mulai mengembangkan bakatnya dan menciptakan Massively Multiplayer Online Game (MMO) atau game online yang memungkinkan banyak pemain untuk pertama kali. Selanjutnya John membuat Keyhole pada tahun 2000, yakni sebuah aplikasi peta yang dapat diintegrasikan dengan areal photography secara online.


[page_break no="2" title="Pelopor Terciptanya Google Earth"]


Mengenal John Hanke, Sosok Jenius di Balik Kesuksesan Pokemon GOKeyhole buatan John Hanke ternyata menarik perhatian pihak Google. Mengetahui bagaimana potensi dari aplikasi tersebut, pada tahun 2004 Google membeli Keyhole dan mengembangkannya menjadi Google Earth. Bergabungnya John dengan Google Geo Team, ia mengkreasikan temuan penting lainnya seperti Google Street View dan Google Maps. Sejak beberapa ciptaannya itu berkembang pesat, John pun memutuskan untuk fokus dalam pengembangan game berbasis GPS.


[page_break no="3" title="Mendirikan Niantic Labs"]


Mengenal John Hanke, Sosok Jenius di Balik Kesuksesan Pokemon GOTahun 2010, Hanke mulai merintis perusahaan bernama Niantic Labs yang didanai oleh Google. Niantic merupakan perusahaan yang berfokus untuk menciptakan game yang berbasis pada GPS. John Hanke percaya jika di masa depan, pengembangan internet yang semakin besar memungkinkan seseorang berpetualang melalui game yang diintegrasikan dengan dunia nyata.


[page_break no="4" title="Merilis Ingress"]


Mengenal John Hanke, Sosok Jenius di Balik Kesuksesan Pokemon GOBuah kerjanya dengan Niantic Labs, akhirnya John Hanke merilis sebuah game yang menggabungkan aktivitas dunia nyata dalam sebuah smartphone yang bernama Ingress. Dengan mengandalkan fitur GPS, Game ini membuat tempat-tempat di dunia nyata menjadi bagian dari sebuah game yang penuh strategi. Dan tentu saja game Ingress mengharuskan pemainnya keluar rumah mencari tempat-tempat strategis yang disebut portal.


[page_break no="5" title="Berjaya Bersama Pokemon GO"]


Mengenal John Hanke, Sosok Jenius di Balik Kesuksesan Pokemon GOCukup sukses dengan Ingress, akhirnya John Hanke dan tim memutuskan untuk membuat game berbasis GPS lainnya yakni Pokemon GO. Tanpa disangka-sangka, ternyata game yang bekerjasama dengan Nintendo ini mampu mengguncang dunia. Bahkan sejak seminggu perilisannya, Pokemon GO telah diunduh sebanyak 10 juta kali sekaligus menjadikan rekor sebagai game dengan unduhan terbanyak dalam jangka waktu seminggu.

Dengan ketekunan dan semangat kerja keras tiada henti, akhirnya John Hanke mampu menciptakan sebuah game fenomenal yang digandrui puluhan jutaan orang di seluruh dunia.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU