4 Fakta Lindswell Kwok, Ratu Wushu Peraih Medali Emas Asian Games 2018 Untuk Indonesia

Selain cantik, Ratu Wushu Asia ini juga punya banyak fakta menarik lho!

4 Fakta Lindswell Kwok, Ratu Wushu Peraih Medali Emas Asian Games 2018 Untuk Indonesia

Indonesia kembali mendulang medali emas pada hari kedua Asian Games 2018. Prestasi terebut dipersembahkan Lindswell Kwok yang turun di cabang wushu nomor taijijiani. Lindswell memperoleh 9.75 poin mengalahkan atlet Hong Kong, Uen Ying Juanita Mok, yang memperoleh total poin 19.42.

Medali emas ini menjadi yang pertama bagi Lindswell di ajang Asian Games. Sebelumnya, prestasi terbesar ia adalah meraih perak.

Nah untuk mengenal lebih dekat wanita kelahiran Medan ini, yuk simak deretan fakta Lindswell Kwok berikut ini.

4 Fakta Lindswell Kwok, Ratu Wushu Peraih Medali Emas Asian Games 2018 Untuk Indonesia

Seperti halnya atlet kebanyakan, Lindswell meniti kariernya dari mulai level bawah. Ia beberapa kali mewakili Sumatera Selatan di berbagai turnamen nasional dan meraih juara baik itu di level junior maupun senior.

Kiprahnya bersama merah putih sendiri dimulai pada tahun 2006 saat ia mewakili Indonesia di ajang World Junior Wushu Championships I (WJWC). Ia berhasil meraih medali perunggu.

Karier Lindswell terus berkembang dengan meraih berbagai gelar di cabang wushu. Prestasi yang paling membanggakan tentu saja mendapatkan medali emas berturut-turut dalam ajang SEA Games pada 2011, 2013, 2015 dan 2017. Tak salah ia dijuluki Ratu Wushu Indonesia.

4 Fakta Lindswell Kwok, Ratu Wushu Peraih Medali Emas Asian Games 2018 Untuk Indonesia

Kiprah Lindswell sebagai atlet wushu mungkin tak akan begitu bersinar jika tanpa dukungan sang kakak, Iwan Kwok. Bahkan Iwan Kwok lah yang memperkenalkan olahraga wushu kepada Lindswell yang kala itu masih berusia 9 tahun.

Iwan Kwok merupakan salah satu pengurus Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI).

Fakta Lindswell Kwok apalagi ya yang banyak orang tak tahu? Simak di halaman selanjutnya!

4 Fakta Lindswell Kwok, Ratu Wushu Peraih Medali Emas Asian Games 2018 Untuk Indonesia

Fakta Lindswell Kwok lainnya adalah ia merupakan penggemar aktor laga Jet Li. Selain lihai di depan kamera, ternyata Jet Li juga merupakan mantan atlet wushu Cina. Bahkan ia mampu menjadi juara dunia lima kali berturut-turut sebelum akhirnya banting stir menjadi bintang film. Tak salah memang jika Lindswell turut mengidolai Jet Li sebagai mantan atlet wushu.

Prestasi Lindswell di Asia juga ternyata pernah menarik minat Jet Li. Dalam situs resminya, jetli.com, ia pernah menerbitkan artikel tentang Lindswell Kwok.

https://www.instagram.com/p/BMbDrcyBmSL/?hl=en&taken-by=lindswell_k

Di tengah kesibukannya sebagai atlet wushu, Lindswell juga ternyata hobi memotret lho. Hal ini bisa dilihat di akun Instagram miliknya  @linswell_k yang banyak memamerkan foto-foto aktivitas Lindswell sehari-hari.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU