Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

Selain kocak, ada beberapa fakta menarik yang terungkap selama penayangan #narutoshippuden497. Selain menu ramen favorit Naruto, keahlian seni para kage, Naruto hobi nge-game, dan telat kawin, apa lagi yang menarik menurut kalian?

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

UPDATE: Benarkah Naruto seorang gamer? Buktinya ada pada poin nomer dua.

Sesuai judulnya, Naruto 497 adalah Kazekage yang juga sama, bingung memilih hadiah yang sesuai untuk kedua temannya. Episode ini dimulai dengan Gaara tiba di Konoha untuk konferensi kage. Sementara kage lainnya menyiapkan hadiah, Gaara pun menyadari juga jika dia harus menyiapkan hadiahnya sendiri.

[duniaku_baca_juga]

Nonton Naruto 497

Ada beberapa fakta menarik yang pasti tidak kalian sadari selama nonton Naruto 497, diantaranya sebagai berikut:

[read_more id="298959"]

[page_break no="1" title="Nama Topping Ramen Favorit Naruto"]


Kankuro sendiri protes kepada Temari kenapa dia tidak menyinggung mengenai pernikahan ini (mengingat dia baru dari Konoha), namun hal itu justru membuat Temari sedikit senewen. Apalagi jika bukan karena kejadian sebelumnya yang dialaminya bersama Shikamari dalam Naruto 496. Merasa di-PHP oleh Shikamaru, sepertinya Temari jadi malas menyinggung pernikahan Naruto dan Hinata.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

 

Adegan beralih ke Lee dan Tenten yang muncul sebagai pemandu untuk Kazekage. Dia dan Kankuro kemudian pergi untuk mencari tahu apa yang disukai Naruto, sementara Temari tidak mau ikut karena dia tidak mau bertemu Shikamaru lagi.

[read_more id="177538"]

Bukan hanya teman-teman seangkatannya ikut menyambut pernikahan Naruto, karena bahkan pemilik toko ramen langganan Naruto juga ingin memberikan voucher makan ramen gratis. Walaupun dia tidak berani memutuskan sampai berapa lama "promo" gratisan tersebut berlaku, mengingat kalian tahu sendiri kan bagaimana pola makan Naruto akan ramen, bisa-bisa bangkrut warungnya!

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

[read_more id="296308"]

Lee menguji Gaara untuk apa yang sudah dia rencanakan diberikan pada Naruto, sebelum mereka makan ramen. Pada kesempatan ini kalian bisa mengetahui satu fakta menarik, yaitu topping ramen yang paling populer di toko tersebut. Well, karena pelanggan setianya memang Naruto, nama topping-nya pun juga ga jauh-jauh amat dari Naruto.

Ada Naruto Fishcake, Char Siu (favorit Naruto), dan juga Menma, nama yang familiar di jenis topping ramen, namun nama ini juga pasti dikenal kalian yang menonton film Road to Ninja: Naruto the Movie, sebagai Naruto versi dunia alternatif.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer! Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

[duniaku_adsense]

[page_break no="2" title="Naruto Seorang Gamer!!"]


Setelah makan, Gaara akhirnya memutuskan apa yang paling penting menjadi hadiah bagi Naruto, yang sebenarnya bukan nilai dari hadiah tersebut. Killer Bee yang kemudian muncul menanyakan pada Kazekage apa yang dia rencanakan untuk hadiah, sementara dia mengungkapkan yang sudah disiapkan Kumogakure.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer! Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

[read_more id="291362"]

Wakil dari desa yang tersembunyi di awan tersebut sudah memutuskan memberi Naruto sake, daging terbaik dan.... PlayStation VR! Yup, memang tidak disebutkan itu PlayStation VR, sekadar game, namun jelas Naruto mengenakan perangkat virtual reality di kepalanya! Mungkinkan Naruto itu juga seorang gamer? Makin membuat kami bertanya-tanya, teknologi semacam itu eksis dalam dunia Naruto?

Lanjut ke halaman 2...

[page_break no="3" title="Seorang Pemimpin Juga Harus Bisa Menari!"]


Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

Kankuro, yang masih terpengaruh ucapan Kankuro, dan didukung juga oleh Lee (yang mana, tipikal seorang Lee, sangat berlebihan), bahwa hadiah Naruto seharusnya penuh makna dan bernilai tinggi, merasa tersinggung dengan hadirnya Killer Bee (lengkap juga dengan nada dan gaya ngerapnya) yang seakan pamer. Kankura pun memutuskan jika Sunagakure bakal memberikan bunga speasial, tuna berkualitas tinggi, serta memberikan souvenir kepada semua yang menghadiri pernikahan.

[duniaku_baca_juga]

Keadaan makin "memanas" karena kedua wakil awan dan pasir ini merasa tidak mau kalah. Bee, mengklaim jika Raikage sendiri bakal menyumbangkan tarian (kami baru tahu juga seorang pemimpin Kumogakure ini bisa menari). Gaara yang dari tadi diam saja, menjadi korban. Kankuro dan Lee memaksa Gaara juga menari. Dan kami juga masih membayangkan seperti apa tarian Hidden Sand Samba tersebut! Bahkan banyak Naver yang sangat berharap bisa melihat seperti apa wujud tarian Samba ini.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

[read_more id="294658"]

[page_break no="4" title="Jangan Pernah Ungkit Kata Telat Menikah!"]


Namun ketika perdebatan hadiah terbaik ini sampai ke telinga para kage, mereka penasaran dengan berita Raikage yang akan menari, dan berusaha menghentikan gembar-gembor Killer Bee jika atasannya, seorang kage yang seharusnya tidak menjadi tontonan, akan menari di tengah pernikahan Naruto dan Hinata.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

Tidak perlu atasannya yang menghentikan Bee, karena dia tidak sengaja mengucapkan kata-kata yang paling dibenci oleh Mei Terumi (yang entah bagaimana bisa berada di dekat Bee). Mizukage negara kabut ini langsung murka dan membungkam mulut ngerap si Bee. Ini juga menjadi pelajaran bagi kalian yah, hati-hati menyinggung pernikahan dan ketinggalan waktu (maksudnya, sudah lewat waktunya untuk menikah!)

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer! Impian Mei adalah menikah, dan dilihat oleh keempat Kage lainnya.[/caption]

[read_more id="295197"]

Bagi kalian yang mungkin lupa, Mei ini sangat sensitif menyinggung kehidupan cintanya. Seperti diperlihatkan ketika dia salah mendengar Anbu Kirigakura, Ao yang mengatakan dia telah melewati masa-masa usia menikahnya. Ao memang tidak mengucapkan hal itu, namun Mei langsung mengancam membunuhnya karena kata-kata tersebut dianggap menghinanya.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer! Gak cantik dan seksi dibandingkan Tsunade, gagal paham kami, kenapa tidak ada yang mau sama Kage yang satu ini ya? Lihat saja penampilannya selama terjebak dalam Infinite Tsukuyomi, dia bermimpi menikah.[/caption]

[duniaku_adsense]

Hal itu menjadi lelucon tersendiri di tengah penayangan Naruto Shippuden, termasuk episode 497 kemarin. Dia juga tidak segan menyerang mereka yang menyinggung usia dan penampilannya, seperti ketika Karin memanggilnya perempuan tua.

Lanjut ke halaman 3...

[page_break no="5" title="Pertemuan Lima Kage"]


Konferensi kage pun dimulai. Namun Kakashi menegaskan agar semua pembicaraan mengenai hadiah pernikahan agar jangan dibawa ke tengah agenda mereka saat ini. Oh ya, mungkin kalian juga lupa, pertemuan Lima Kage ini adalah pertemuan penting yang sudah digelar sebanyak lima kali. Biasanya, topik yang dibahas yang berhubungan dengan negara masing-masing, dan keseluruhan dunia shinobi.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

Adegan beralih ke Temari yang bertemu Shikamaru (kalau sudah jodoh, mau menghindar pun pasti ketemu yah!) seiring matahari terbenam. Shikamaru mengajaknya kencan, dan tidak diduga, Choji serta Ino menguntit dan mengintip gerak-gerik mereka.

[read_more id="293241"]

Pada saat yang bersamaan, para kage, kecuali Gaara, juga menikmati makan malam. Orochimaru yang dari awal episode Konoha Hiden mendapatkan tugas menjadi cameo yang memberi banyak adegan kocak, kembali muncul dalam keadaan mabuk. Sebelumnya, dia juga terlihat ketika Killer Bee mengumumkan ke penduduk Konoha rencana tarian Raikage. Ya, dia muncul dua kali selama episode ini. Atau mungkin kami yang kelewatan? Senggol saja ya di kolom komentar jika ada penampakan mbah Oro lainnya dalam Naruto 497.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer! Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

[page_break no="6" title="Hadiah yang Paling Dikenang Naruto"]


Sesuai judulnya, episode ini ditutup dengan Garra, yang kembali ke Ichiraku untuk makan ramen, dan memutuskan apa yang seharusnya dia berikan untuk Naruto. Di sana, pemilik restoran memutuskan memberi voucher makan ramen gratis seumur hidup untuk Naruto (dan semoga dia ikhlas memberikan free pass tersebut). Kami yakin, ini hadiah yang akan paling dikenang Naruto seumur hidupnya (atau seumur hidup penjual ramen?), karena akan terus terasa sampai kapan pun.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

[read_more id="251072"]

Seiring Garra meninggalkan desa, Garra mengatakan jika dia cukup datang dan merayakan momen pernikahan Naruto sebagai teman. Dia percaya hal itu merupakan hadiah terbaik yang bisa dia berikan sebagai teman, bukan seorang Kage (pada akhirnya, ada juga yang bisa berpikir logis dalam menentukan hadiah untuk Naruto dan Hinata.

Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer! Ga Cuma Jago Berantem dan Doyan Makan Ramen, Naruto Ternyata Juga Gamer!

Gaara dan saudaranya kemudian kembali ke desanya, Temari kembali tenang suasana hatinya setelah di awal episode gampang banget marah (tampaknya Shikamaru berhasil menundukkannya), dan Kankuro kecewa karena Gaara batal menarik. Gaara sendiri, dia tampak senang karena berhasil memutuskan apa yang paling tepat diberikan kepada Naruto.

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU