Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Bisa selaris Tony Stark gak ya film dan merchandise-nya?

Robert Downey Jr sudah membuat keputusan yang cukup berani dengan berhenti dalam proyek Marvel Cinematic Universe (MCU). Hal ini berbuntut pada dimatikannya karakter Iron Man di proyek tersebut. Kini, dengan tanpa kehadiran Iron Man, MCU tentu bakalan sangat berbeda.

Lantas yang menjadi pertanyaan, siapa yang bakal menggantikan peran dari Iron Man itu sendiri. Sejauh ini Iron Man merupakan salah satu karakter sentral di MCU. Dia memiliki kecerdasan yang bisa membawa para pahlawan keluar dari masalah serius.

Berkali-kali juga Iron Man menyelamatkan nyawa para pahlawan lain dan umat manusia. Nah, kali ini Duniaku.net bakal membahas siapa karakter yang cocok menggantikan Iron Man di MCU.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Karakter yang satu ini memang memiliki hubungan kuat dengan seorang Tony Stark. Di dua film MCU terakhir yakni Avengers: Infinity War dan Avengers: End Game, kita melihat bagaimana karakter yang satu ini berhubungan erat dengan Stark.

Diceritakan juga jika Spider-Man di sini mengadopsi berbagai teknologi canggih yang dimiliki Iron Man. Di Spider-Man: Far From Home, kita bisa melihat bahwa Peter Parker memiliki warisan dari seorang Tony Stark.

Di Avengers berikutnya, kemungkinan jika Spider-Man bakal memiliki peran sentral. Tapi untuk seorang pemimpin, erlalu tidak matang dan tidak berpengalaman.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Tentu saja pilihan ini memang susah, tapi sejauh ini, Rescue merupakan pilihan ideal sebagai pengganti Iron Man di masa depan. Rescue secara harfiah memiliki setelan Iron Man-nya sendiri, bahkan dia mampu menggunakannya dengan baik ketika menghadapi Thanos.

Dia memiliki pengalaman kepemimpinan, lebih tahu daripada siapa pun apa yang akan dilakukan Tony, dan berada di posisi yang tepat untuk meneruskan warisannya.

Namun kelemahannya adalah bahwa Gwyneth Paltrow adalah seorang aktris dengan nama besar tetapi bukan pemeran film aksi dan karakter Pepper sendiri tidak begitu popular disbanding yang lain.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Sama seperti Rescue, War Machine memiliki armornya sendiri. Tapi tidak seperti Rescue, dia memiliki banyak pengalaman di dalamnya, dan Don Cheadle jauh lebih baik daripada Gwyneth Paltrow untuk membintangi aksi blockbuster.

Tentu saja Rhodes bakal cocok untuk mengganti Iron Man terlebih lagi latar belakangnya sebagai militer cocok menjadikannya pemimpin. Dengan pengalaman militer dan pengetahuan lama tentang Avengers dan Tony Stark itu akan sempurna.

Akan sangat menarik jika hal tersebut benar terjadi!

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Beberapa orang tidak menyukai Kapten Marvel dengan berbagai alasan. Tapi jika berbicara soal kekuatan dan untung yang didapatkan MCU dari film solo Captain Marvel, sudah jelas jika sosok yang satu ini bisa mengganti Iron Man.

Secara statistic, Captain Marvel adalah salah satu pahlawan terbaik yang dimiliki MCU. Tapi sayangnya, ada kelemahan yang mengikuti Captain Marvel. Ya, dia tidak bisa terus datang ke bumi karena sibuk terus-terusan berpatroli di alam semesta.

Kelemahan itulah yang membuat dia tidak bisa memiliki waktu yang banyak untuk mengobrol dengan para avengers yang lain.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Black Panther, seperti Captain Marvel, mewakili arah baru yang lebih beragam untuk MCU, dan juga punya untuk yang besar untuk studio. Meskipun Chadwick Boseman sebelumnya menolak untuk mengomentari sekuel apa pun, kenyataannya terbuka lebar nantinya aka nada Black Panther 2.

Sejauh ini Black Panther mungkin adalah pahlawan terbaik untuk menggantikan Iron Man. Boseman dan Black Panther keduanya cukup popular sama seperti Iron Man dan Robert Downey Jr. Jika bicara soal kepemimpinan, dia benar-benar seorang Raja.

Dari segi teknologi, Black Panther juga cukup luar biasa.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Ketika Shuri pertama kali meledak ke adegan di Black Panther, dia membuat dampak yang cukup. Dimainkan secara fantastis oleh Letitia Wright, peran yang relatif kecil menjadi salah satu poin pembicaraan terbesar film ini.

Pada suatu hari, ada wacana yang mengatakan bahwa Riri Williams bakal menjadi Iron Heart.

Mungkin sebagai ilmuwan berbakat yang bekerja untuk salah satu program pascasarjana Stark, Williams dapat bertemu Pepper atau Happy, dan menjadi bintang yang sangat mengesankan, dia dipercaya untuk melanjutkan warisan Tony.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Seperti yang disebutkan sebelumnya, Kapten Marvel pasti akan menjadi pemain utama di masa depan. Tapi untuk Spectrum, dia memiliki kesempatan juga untuk bergabung dengan Avengers.

Spectrum adalah Monica Rambeau dan mungkin di masa depan kita bisa melihat sosoknya. Film Kapten Marvel pertama membuatnya menjadi sorotan besar, tetapi satu-satunya pengaruhnya yang sesungguhnya adalah merancang pakaian baru Carol.

Di samping itu, dia memiliki mental yang lebih luar biasa dibandingkan Captain Marvel dan cukup cocok menjadi pemimpin.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Reed Rchards tak bisa dipungkiri merupakan pengganti yang cocok untuk seorang Tony Stark. Dia sudah memiliki film Fantastic Four yang sukses. Masalah lisensi yang sudah beres membuat Fantastic Four bisa bergabung dengan Avengers.

Reed masih tetap seorang pemimpin yang fantastis, kepribadian yang brilian, sosok ikonik dan nama yang cukup besar untuk menjadi Iron Man baru. Selain itu dia juga sosok yang cerdas serta penuh perhitungan.

Dengan segala yang dimilikinya, dia benar-benar cocok untuk menjadi seorang pemimpin dan pengganti Tony Stark.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

She-Hulk, jika karakter yang satu ini ada di MCU, dia kemungkinan bisa cocok untuk menjadi pengganti seorang Tony Stark. Tentu dengan segala yang dimilikinya, She-Hulk dipercaya bisa menjadi sosok tepat untuk menjadi penerus Tony Stark.

Sekarang untuk menunggu dia menjadi pengganti Tony Stark, kita hanya menunggu saja agar MCU mau memasukkan karakter ini.

Tapi sejauh ini dia jelas memiliki kemampuan dan kekuatan yang sama seperti seorang Hulk. Sudah jelas dia sangat bisa diandalkan oleh Avengers nanti.

Siapa Pengganti Iron Man? 10 Karakter di MCU Penerus Tony Stark

Sekarang X-Men sudah bergabung dengan MCU dan kemungkinan kumpulan para mutant di X-Men bakal hadir di Avengers. Cyclops adalah pilihan tepat sebagai Iron Man berikutnya. Cyclops sendiri dalam komik selalu ditunjukkan melakukan aksi memimpin.

Tapi dalam film, hal itu jarag ditunjukkan. Mungkin saja nanti MCU bakal memperbaiki hal yang satu ini. Tentu ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membuat si Cyclops ini pada nantinya menjadi pemimpin bagi para avengers menggantikan Tony Stark.

Bagaimana menurut kalian? Apakah nantinya akan cocok?


Sepertinya itulah 10 karakter MCU yang bisa menjadi pengganti Iron Man di masa depan. Memang tidak mudah menggantikan posisi seorang Iron Man yang ditinggalkan oleh Robert Downey Jr. Dari berbagai sisi, Iron Man bisa dibilang sebagai karakter yang lengkap.

Dia kaya, pintar, dan sesekali mau berkorban. Selain itu, dia juga karakter yang sangat unik. MCU sendiri butuh waktu yang cukup lama untuk melakukan hal yang satu ini. Bagaimana menurut kalian?

Diantara 10 karakter di atas, mana yang cocok berperan untuk menggantikan seorang Tony Stark di MCU? Mungkin kalian bisa langsung tulis komentar untuk memulai diskusi ya!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU