Baca artikel Duniaku lainnya di IDN App
For
You

SEGA FOOTBALL CLUB CHAMPIONS 2026 Resmi Rilis! Ada Bahasa Indonesia

(Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)
(Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)
Intinya sih...
  • SEGA Football Club Champions 2026 adalah game simulasi manajemen sepak bola dengan lisensi resmi Meiji Yasuda J.League dan lebih dari 5.000 pemain dari berbagai liga besar dunia.
  • Game ini hadir dengan dukungan bahasa Indonesia yang solid, serta menghadirkan Liga Asia Tenggara dengan klub-klub Indonesia menggunakan nama dan pemain generik.
  • Ada misi dan bonus login khusus untuk merayakan perilisan resmi, termasuk hadiah capaian praregistrasi dan bonus login apresiasi capaian.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

SEGA resmi merilis SEGA FOOTBALL CLUB CHAMPIONS 2026 (SFCC 2026) pada Kamis, 22 Januari 2026. Game simulasi manajemen sepak bola ini kini sudah dapat dimainkan di berbagai platform, mulai dari PlayStation®5, PlayStation®4, PC (Steam), hingga perangkat mobile iOS dan Android.

Menariknya, SEGA FOOTBALL CLUB CHAMPIONS 2026 juga hadir dengan dukungan bahasa Indonesia, membuat game ini lebih mudah diakses oleh pemain Tanah Air, baik penggemar sepak bola maupun pemain yang baru pertama kali mencoba game manajemen klub.

Lalu, apa saja hal menarik yang ditawarkan SEGA FOOTBALL CLUB CHAMPIONS 2026?

Mari kita bahas lebih lanjut.

1. SEGA Football Clup Champions 2026 itu apa?

Lionel Messi, screenshot diambil redaksi Duniaku.com dari versi Android. (Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)
Lionel Messi, screenshot diambil redaksi Duniaku.com dari versi Android. (Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)

SEGA Football Club Champions 2026 (SFCC 2026) menjadi awal baru bagi seri game simulasi manajemen sepak bola SFCC. Dalam game ini, pemain akan mengambil alih peran sebagai manajer klub dengan wewenang penuh, bertugas membangun tim dari level lokal hingga berambisi menjadi klub papan atas dunia.

Sebagai manajer, pemain tidak hanya mengatur susunan tim di lapangan, tetapi juga terlibat dalam berbagai aspek penting di balik layar. Mulai dari merekrut pemain, menyusun strategi, hingga menghadapi dinamika negosiasi transfer. Pemain bahkan harus meyakinkan pemain incaran beserta agennya agar bersedia bergabung dengan klub yang sedang dibangun.

SFCC 2026 menghadirkan deretan pemain kelas dunia yang bisa direkrut ke dalam tim, termasuk bintang-bintang sepak bola global seperti Lionel Messi dan Erling Haaland, memberi kebebasan bagi pemain untuk merancang skuad impian mereka.

Dari sisi lisensi, game ini telah memperoleh lisensi resmi Meiji Yasuda J.League, menghadirkan lebih dari 60 klub dari J1 League hingga J3 League. Tak hanya itu, lebih dari 5.000 pemain dari berbagai liga besar dunia juga tersedia berkat lisensi FIFPRO, termasuk pemain dari liga-liga Eropa dan K League. SEGA juga menghadirkan kolaborasi khusus dengan Manchester City FC, yang menambah daya tarik bagi penggemar sepak bola internasional.

2. Tersedia dalam bahasa Indonesia

Screenshot diambil dari versi Android oleh tim Duniaku.com. (Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)
Screenshot diambil dari versi Android oleh tim Duniaku.com. (Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)

Untuk sebuah game manajemen sepak bola, pemahaman bahasa jelas faktor yang sangat penting. Pemain harus tidak hanya mengatur taktik dan susunan pemain, tetapi juga memahami berbagai sistem di balik layar, mulai dari pengembangan tim hingga proses negosiasi dengan pemain dan agen. Tanpa dukungan bahasa yang baik, pengalaman bermain bisa terasa rumit, terutama bagi pemain yang kurang nyaman dengan bahasa Inggris.

Kabar baiknya, SEGA Football Club Champions 2026 sudah mendukung bahasa Indonesia. Saat game ini saya install, bahasa Indonesia langsung aktif secara otomatis, menyesuaikan dengan pengaturan bahasa pada perangkat yang digunakan.

Dari pengalaman bermain, kualitas terjemahan bahasa Indonesia di game ini tergolong solid. Tutorial, menu, hingga dialog dalam proses negosiasi pemain disajikan dengan jelas dan mudah dipahami, sehingga pemain bisa fokus pada strategi dan pengambilan keputusan tanpa harus menerka-nerka maksud sistem yang ada.

Menariknya lagi, SFCC 2026 juga menghadirkan Liga Asia Tenggara. Untuk saat ini, klub-klub dari Indonesia memang masih menggunakan nama dan pemain generik, seperti Jakarta FC atau Bandung FC, dengan nama pemain fiktif seperti Benny Wahid, Sanusi Cahyono, atau Adang Jannah.

Meski demikian, justru di situlah daya tariknya. Pemain bisa membangun klub lokal versinya sendiri, bahkan mendatangkan bintang dunia seperti Lionel Messi untuk bermain bersama pemain-pemain fiktif tersebut. Melihat nama Messi sejajar dengan pemain lokal versi generik di klub seperti Jakarta atau Bandung menjadi pengalaman unik yang jarang ditemui di game manajemen sepak bola lain.

(Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)
(Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)

3. Hadiah peluncuran

(Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)
(Dok. SEGA/SEGA Football Club Champions 2026)

Akan ada Misi serta Bonus Login khusus untuk merayakan perilisan resmi!

・Hadiah Perayaan Rilis

Durasi: Kamis, 22 Januari 2026–Selasa, 31 Maret 2026 pukul 10:59 WIB

Sebagai perayaan rilis, kami akan memberikan Hadiah berupa; 10x [Tiket Target Scouting Pemain SP J.League] & Pemain SP [★3 CF Lee Kin Wo].

・Bonus Login Perayaan Rilis

Durasi: Durasi: Kamis, 22 Januari 2026–Jumat, 27 Februari 10:59 WIB

Login 8 hari selama durasi untuk memperoleh total 15x [Tiket Scouting Pemain SP] & 1x [Tiket Scouting Pemain SP Garansi ★2+].

・Misi Perayaan Rilis

Bagian 1: Kamis, 22 Januari 2026–Jumat, 27 Februari 10:59 WIB

Bagian 2: Kamis, 29 Januari 2026–Jumat, 27 Februari 10:59 WIB

Misi berhadiah Pt Penguat dan Tiket Gacha akan tersedia dalam waktu terbatas.

■Hadiah Capaian Praregistrasi & Bonus Login Apresiasi Capaian

Durasi: Kamis, 22 Januari 2026–Selasa, 31 Maret 2026 pukul 10:59 WIB

・Hadiah Capaian Praregistrasi

Sebagai Hadiah Capaian Praregistrasi, kami akan membagikan [3000 GB], 2x [Tiket Scouting Pemain SP Garansi ★3], 10x [Tiket Target Scouting Pemain SP J.League], 20x [Tiket Gacha Kartu

Latihan], 10x [Tiket Scouting Pemain SP], serta 10x [Tiket Target Scouting Pemain SP J.League] kepada seluruh pengguna.

*GB (Golden Ball) adalah mata uang virtual yang dapat digunakan untuk menarik Gacha, dll.

・Bonus Login Apresiasi Capaian

Karena jumlah Praregistrasi menyentuh angka 2.700.000 entri, kami akan mengadakan Bonus Login

Apresiasi Capaian.<br>Login 20 hari selama durasi untuk memperoleh maks 3.000 GB, Kartu Latihan SSR [Kilatan Petir Jepang] Junya Ito, Kartu Latihan SSR [Pesulap Muda Berkilau di Turin] Kenan Yıldız, Kartu Latihan SSR [Penjaga Serbabisa] Alessandro Bastoni, Kartu Latihan SSR [Kaki Kiri Kebanggaan Korea Selatan] Lee Kang-in, Pemain SP Manchester City FC [★3 CF Erling Haaland (2025-2026)], [★3 CB Rúben Dias (2025-2026)], dan [★3 AM Tijjani Reijnders (2025-2026)].

*4x [Tiket Gacha Kartu Latihan Praregistrasi] yang tercantum sebagai Hadiah Praregistrasi pada situs resmi telah diganti menjadi Kartu Latihan SSR [Kilatan Petir Jepang] Junya Ito, Kartu Latihan SSR [Pesulap Muda Berkilau di Turin] Kenan Yıldız, Kartu Latihan SSR [Penjaga Serbabisa] Alessandro Bastoni, dan Kartu Latihan SSR [Kaki Kiri Kebanggaan Korea Selatan] Lee Kang-in.

・Set 1x Pembelian RB

Untuk merayakan perilisan game, SEGA akan menjual Set RB dengan jumlah [RB (Gratis)] lebih banyak dari versi reguler.

RB (Rainbow Ball)sendiri adalah mata uang virtual yang dapat digunakan untuk menarik Gacha, dll.

4. Launch trailer

Launch trailer untuk SEGA Football Club Champions 2026 bisa kamu cek di atas.

Trailer ini cukup menarik soalnya isinya membahas banyak fitur menarik game-nya.

Menurutmu gimana?

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Fahrul Razi Uni Nurullah
EditorFahrul Razi Uni Nurullah
Follow Us

Latest in Game

See More

SEGA FOOTBALL CLUB CHAMPIONS 2026 Resmi Rilis! Ada Bahasa Indonesia

23 Jan 2026, 19:29 WIBGame