Free Fire x Jujutsu Kaisen, Hadirkan Para Penyihir Jujutsu di Collab!

- Teknik Jujutsu ikonik hadir di medan tempur Free FireEvent Kebangkitan Jujutsu memperkenalkan lima teknik Jujutsu autentik yang dapat digunakan pemain, memberikan sensasi bertarung yang lebih spektakuler dan strategis.
- Mekanik baru Cursed Energy dan strategi pertarunganKolaborasi ini menghadirkan sistem pengumpulan Cursed Energy sebagai inti gameplay baru, menciptakan lapisan strategi baru di setiap match.
- Bundle karakter, musik esklusif, dan sekolah Jujutsu di Bermuda!Kebangkitan Jujutsu membawa konten kosmetik lengkap dengan voiceover asli anime, dua lagu eksklusif, serta area PEAK di map Bermuda yang di-reskin menjadi Sekolah Juj
Kolaborasi global antara Free Fire dan Jujutsu Kaisen siap menghadirkan pengalaman bermain yang sarat aksi dan atmosfer “Cursed Energy” lewat event bertajuk Kebangkitan Jujutsu.
Dalam event ini, pemain diajak merasakan transformasi ala penyihir Jujutsu melalui gameplay baru, visual intens, audio sinematik, hingga kehadiran karakter ikonik seperti Yuji Itadori, Megumi Fushiguro, Nobara Kugisaki, Satoru Gojo, dan Ryomen Sukuna.
1. Teknik Jujutsu ikonik hadir di medan tempur Free Fire

Event Kebangkitan Jujutsu memperkenalkan dimensi baru pertarungan dengan menghadirkan lima teknik Jujutsu autentik yang terinspirasi langsung dari anime.
Pemain dapat menggunakan Divergent Fist milik Yuji Itadori, Unlimited Void dan Hollow Purple dari Satoru Gojo, hingga Malevolent Shrine milik Ryomen Sukuna.
Seluruh kemampuan ini dapat dibuka dengan mengumpulkan token dan progres event, serta bisa digunakan di mode Battle Royale maupun Clash Squad, memberikan sensasi bertarung yang lebih spektakuler dan strategis.
2. Mekanik baru Cursed Energy dan strategi pertarungan
Kolaborasi ini menghadirkan sistem pengumpulan Cursed Energy sebagai inti gameplay baru. Di mode Battle Royale, energi terkutuk bisa diperoleh dengan mengalahkan musuh, menemukannya di map, atau membelinya lewat vending machine.
Cursed Energy dapat digunakan untuk meningkatkan Hammer atau membuka Jujutsu, menciptakan lapisan strategi baru di setiap match.
Sementara di mode Clash Squad, pemain bisa mendapatkan Jujutsu kuat seperti Unlimited Void dan Malevolent Shrine Domain Expansion melalui Cyber Airdrop, sekaligus mengakses Hammer Level 3 serta senjata dan skin eksklusif bertema Jujutsu Kaisen.
3. Bundle karakter, musik esklusif, dan sekolah Jujutsu di Bermuda!

Tak hanya gameplay, Kebangkitan Jujutsu juga membawa konten kosmetik dan dunia yang imersif.
Pemain dapat menggunakan bundle karakter lengkap dengan voiceover asli anime dan animasi sinematik, termasuk Yuji Itadori (gratis sebagai Grand Prize event), Megumi, Nobara, Gojo, hingga Ryomen Sukuna dengan dua wujud berbeda.
Kolaborasi ini turut menghadirkan dua lagu eksklusif, “Awakening Path” dan “Awakening Battle”, yang dikomposisi oleh Yoshimasa Terui, komposer asli anime-nya.
Selain itu, area PEAK di map Bermuda akan di-reskin menjadi Sekolah Jujutsu dengan style Free Fire, menghadirkan pengalaman paling ambisius dan bernuansa anime bagi para pemain selama periode event 14 Januari–13 Februari.

















