Ikuti Jejak Cyberpunk 2077, Spider-Man: Miles Morales Raih Gold Status

Spider-Man: Miles Morales siap rilis 12 November di PS4-PS5

Ikuti Jejak Cyberpunk 2077, Spider-Man: Miles Morales Raih Gold Status

Jika sebuah video game meraih gold status, maka bisa dipastikan bahwa game tersebut sudah selesai dan siap dijual tanpa ada delay berkepanjangan lagi. Meskipun bukan sebuah tradisi yang umum dilakukan, beberapa developer game merayakan gold status ini sekaligus mengabari para gamer tentang status perkembangan game mereka.

Mengikuti Cyberpunk 2077 yang telah meraih gold status, game lainnya yang telah meraih pencapaian sama adalah Spider-Man: Miles Morales. Artinya, game ini siap rilis sebagai launch title untuk konsol PS5.

1. Game dipastikan sudah selesai

Ikuti Jejak Cyberpunk 2077, Spider-Man: Miles Morales Raih Gold Statusnotebookcheck.net

Untuk kembali mengingatkan, gold status adalah istilah untuk sebuah game yang telah selesai diproduksi oleh sang developer. Artinya, game sudah bisa mulai didistribusikan secara fisik dan digital, serta dipastikan tidak akan mengalami pengunduran tanggal rilis.

"Dengan senang hati kami mengumumkan bahwa (Spider-Man:) Miles Morales (versi) PS4 dan PS5 sudah (meraih) gold status dan siap untuk rilis secara global tanggal 12 November," tulis developer Insomniac di akun Twitter mereka.

Baca Juga: Jamie Foxx Dikabarkan Perankan Electro di Film Spider-Man MCU Ketiga

2. Spider-Man rayakan Bulan Hispanik

Ikuti Jejak Cyberpunk 2077, Spider-Man: Miles Morales Raih Gold Statustwitter.com/insomniacgames

Di saat yang bersamaan dengan diraihnya gold status tersebut, Insomniac Games juga ikut merayakan Bulan Hispanik untuk menghormati para tokoh-tokoh inspiratif dari kalangan Amerika Latin. Hal ini pun sangat penting bagi karakter Spider-Man, terutama Miles Morales sendiri yang memiliki darah campuran Afrika-Amerika Latin.

Selain menampilkan foto keren Spidey berpose di belakang mural bendera Puerto Riko, beberapa staf Insomiac pun turut membagikan cerita mereka sebagai seorang berketurunan Latin serta bagaimana hal itu membantu mereka menciptakan video game yang sangat keren.

3. Spidey siap sambangi PS5

Dengan gold status di tangan, Insomniac dan Sony nampaknya sudah sangat siap untuk merilis Spider-Man: Miles Morales sesuai jadwalnya, yaitu tanggal 12 November. Tanggal tersebut adalah tanggal rilis untuk dua platform yang sama, PS4 dan PS5.

Jika kamu membeli game Spider-Man: Miles Morales versi Ultimate Edition di PS5, kamu juga akan mendapatkan game Spider-Man versi remastered! Selain memiliki peningkatan grafis, kamu juga bisa mendapatkan kostum dari film The Amazing Spider-Man!

Baca Juga: Insomniac Siapkan Game Spider-Man Remastered Untuk PS5

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU