10 Fakta Ethan Winters, Tokoh Utama Resident Evil 7 dan 8!

Si warga biasa yang tahan banting!

Fakta Ethan.jpg

Dibandingkan tokoh utama Resident Evil lainnya, sang tokoh utama Resident Evil 7 dan 8, Ethan Winters merupakan tokoh utama yang unik banget. Seberapa uniknya dia? Cek aja 10 fakta Ethan Winters di bawah ini!

1. Termasuk golongan orang biasa

ResidentEvil2-23.jpgdualshockers.com

Ethan dan Claire termasuk dua tokoh utama Resident Evil yang dari golongan orang biasa. Tapi sementara Claire sudah dilatih Chris, Ethan tidak punya pengalaman berbahaya sebelum RE7.

2. Tangan kirinya pernah dipotong!

RESIDENT-EVIL-7170126001.jpgsamurai-gamers.com

Tangan kirinya pernah dipotong Mia yang kesurupan Eveline, tapi sukses dipasang kembali setelah sekali staples oleh Zoe!

3. Bertemu dengan Chris Redfield di RE7

resident evil 8 - chris redfield.jpgyoutube.com/ResidentEvil

Tokoh utama yang satu ini baru bertemu dengan Chris Redfield di RE7. Belum diketahui apakah dalam transisi RE7 ke 8 dia sudah berjumpa para jagoan sebelumnya.

4. Model kepalanya tidak pernah dibeberkan di dalam game

DYem2vG.pngBerbagai Sumber

Model kepalanya tidak pernah dibeberkan di dalam game sekalipun, sampai akhirnya para data miner menemukan data kepalanya yang tersimpan di dalam kumpulan berkas RE7!

5. Ethan Winters pernah bekerja sebagai seorang system engineer!

EthanShipGameBreak.jpgresidentevil.fandom.com

Masa lalunya yang diketahui saat ini pun masih serba biasa banget. Ia hanya diketahui bekerja sebagai seorang system engineer dan menikah dengan Mia sebagai warga sipil biasa!

Baca Juga: 10 Fakta Claire Redfield, Adik Chris yang Tidak Kalah Jago di RE!

6. Ethan tidak tahu profesi Mia!

ETHANNN1.jpgresidentevil.fandom.com

Sebelum RE7, Ethan sama sekali tidak tahu profesi Mia sebagai agen The Connections, yang memperdagangkan senjata biologis secara ilegal!

7. Ethan dan Mia menikah di tahun 2011

1_BtQ3AMg1bi2lY6vS-AYcuw.jpegvideoda.me

Ethan dan Mia menikah di tahun 2011, lalu Mia menghilang di tahun 2014. Ia menerima e-mail dari Mia di bulan Juli 2017 di awal kisah RE7!

8. Ethan Winters terinfeksi bakteri di RE7

31680407433_2eb1dce48b_z.jpgoneangrygamer.net

Ethan diindikasi terinfeksi oleh bakteri di RE7, berdasarkan ciri-ciri yang diungkapkan oleh file Infection Report di dalam game tersebut. Makannya Ethan bisa pulih dari tangan dan kaki putus. Namun, ia dan Mia berhasil sukses menangkal pengaruh Eveline di dalamnya!

9. Bukan tokoh utama dalam demo Beginning Hour

Cats-0.jpgresidentevil.fandom.com

Masachika Kawata, Produser Resident Evil 7 mengatakan bahwa tokoh utama dalam demo Beginning Hour yang mereka rilis bukanlah Ethan!

10. Alur cerita Ethan di dalam Resident Evil 7

3302372-endofzoe-keyart-bmp-jpgcopy-89c60.jpggameskinny.com

Alur cerita yang resmi di dalam Resident Evil 7 ialah Ethan memberikan obatnya kepada Mia, yang kemudian berhubungan langsung dengan skenario DLC End of Zoe!

Itulah 10 fakta Ethan Winters, punya fakta yang tidak kalah menarik untuk diketahui? Bagikan pendapatmu tentang sang tokoh utama RE 7 melalui kolom komentar di bawah ini, ya!

Baca Juga: 10 Fakta Chris Redfield, Si Protagonis Resident Evil!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU