Teaser Fast and Furious 9 Tampilkan Kehidupan Keluarga Dom dan Letty

Trailer perdana rilis 31 Januari

Teaser Fast and Furious 9 Tampilkan Kehidupan Keluarga Dom dan Letty

Di tahun 2020 ini, fan seri Fast & Furious akhirnya bisa menikmati sekuel terbaru dari film aksi bertema otomotif ini. Film Fast and Furious 9, yang kini bernama F9: The Fast Saga, ini akan rilis di bulan Mei, dan para fan sudah bisa mencicipi teaser dari film tersebut. Ternyata, nuansa teaser Fast and Furious 9 cukup dramatis dan mengharukan!

1. Tanggung jawab seorang ayah

Teaser Fast and Furious 9 Tampilkan Kehidupan Keluarga Dom dan LettyDok. Universal

Akun Twitter Fast Family membagikan sebuah video teaser pendek dari film F9. Teaser tersebut menampilkan kehidupan keluarga Dom dan Letty bersama anak mereka, Brian (dinamai dari sahabat Dom, Brian O'Connor). Keluarga selalu menjadi tema utama seri Fast & Furious, namun kali ini elemen tersebut menjadi sangat penting.

Setelah membina keluarga di pedesaan, Dom merasa sudah tidak bisa lagi hidup menantang maut seperti dahulu kala; perasaan yang sama dengan yang dirasakan sahabatnya, Brian dan adik Dom, Mia yang pensiun untuk berkeluarga. Dalam satu adegan, Letty memberikan Brian kalung salib yang diberikan Dom kepadanya. Letty berharap kalung itu bisa melindungi Brian di masa depan.

Baca Juga: Game Fast & Furious Crossroads Bakal Jadi Penghubung Plot Filmnya?

2. Keluarga Fast & Furious

Teaser Fast and Furious 9 Tampilkan Kehidupan Keluarga Dom dan LettyDok. Universal

F9 akan kembali dibintangi jajaran keluarga Fast & Furious yang terdiri dari Vin Diesel sebagai Dom Toretto, Michelle Rodriguez sebagai Letty Ortiz, Tyrese Gibson sebagai Roman Pearce, Ludacris sebagai Tej Parker, dan Nathalie Emmanuel sebagai Ramsey. Dwayne Johnson tidak akan muncul di F9 karena karakternya Luke Hobbs "pensiun" di The Fate of the Furious, namun Jordana Brewster akan kembali memerankan Mia Toretto.

Sementara itu karakter lain dari film sebelumnya kembali muncul seperti Magdalene Shaw yang diperankan Helen Mirren, serta tokoh antagonis Cipher yang diperankan Charlize Theron. Michael Rooker akan memerankan karakter baru bernama Buddy, sementara aktor lain yang akan terlibat di F9 adalah John Cena, Finn Cole, Anna Sawai, Vinnie Bennett, penyanyi Ozuna, dan rapper Cardi B.

3. Trailer Fast and Furious 9 versi penuh dirilis 31 Januari

Trailer perdana F9: The Fast Saga akan rilis tanggal 31 Januari dalam sebuah konser di Miami. Konser ini akan dihadiri seluruh pemeran film F9 serta dimeriahkan penampilan dari Cardi B, Wiz Khalifa, Charlie Puth, Ozuna, dan Ludacris.

F9: The Fast Saga tayang di bioskop mulai 22 Mei 2020. Apakah kamu akan menonton film ini?

Baca Juga: Akan Ada Keadilan untuk Kematian Han di Fast and Furious!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU