5 Kekuatan Kaido yang Membuat Dia Sulit Dikalahkan di One Piece
Ngelukai Kaido susah banget
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Kaido adalah bajak laut dengan nilai bounty tertinggi dari yang masih hidup saat ini.
Tak mengherankan, dia dikenal sangat kuat dan tak bisa dibunuh.
Melihat sepak terjang Kaido, ada setidaknya lima kekuatan Kaido yang membuat dia sulit dibunuh. Inilah contoh-contoh kekuatan Kaido di One Piece!
1. Ketangguhan luar biasa
Sejauh ini, Kaido sudah diperlihatkan menerima berbagai jenis serangan. Mulai dari Boro Breath dibalikkan oleh Raizo, dipukul oleh Gear 4 Boundman, ditebas bersama dengan teknik Togen Totsuka oleh empat Akazaya Nine.
Kaido memang dibuat berdarah, tapi ia begitu tangguh hingga hanya ada satu momen di mana dia mengalami luka serius. Yaitu 20 tahun lalu, saat ia kena Togen Totsuka dari Kozuki Oden.
Padahal, di bab 992 itu dia diserang sekaligus oleh empat petarung tangguh Akazaya Nine. Ashura Douji dan Denjiro, yang terasa sebagai samurai terkuat Kozuki Oden karena mereka memiliki waktu 20 tahun untuk meningkatkan kekuatan tempur mereka.
Lalu ada juga Inuarashi yang dalam wujud Sulong serta Kinemon, yang dianggap pemimpin Akazaya Nine.
Memang, pemakan Buah Zoan itu memiliki peningkatan ketangguhan kekuatan. Ancient Zoan seperti Ulti dan Page One saja sudah tangguh.
Tampaknya, Mythical Zoan Kaido pun memberi peningkatan ketangguhan pada Kaido yang membuat dia semakin sulit dikalahkan, apalagi dibunuh.
Baca Juga: Pembahasan One Piece 993: Sesuai Dugaan, Kaido Belum Takluk
2. Teknik kanabo kuat seperti Raimei Hakke
Sejauh ini, dalam wujud manusia Kaido justru terasa mengancam.
Orang sekuat Oden pun bisa takluk dengan satu pukulan saja karena hantaman kanabo Kaido, saat Oden terdistraksi oleh Kurozumi Higurashi.
Kalau Oden saja takluk, Zoro dan Luffy pun bisa K.O. kalau tidak hati-hati.
Teknik kanabo terkuat Kaido tampaknya adalah Raimei Hakke. Dengan jurus ini, Kaido bisa membuat Luffy yang dilindungi Gear 4 Boundman K.O. juga setelah terkena.
Yamato, yang kekuatannya tidak sebesar Kaido, pun sempat membuat Ulti pingsan sejenak menggunakan teknik ini.
3. Wujud naga Kaido bisa mengeluarkan berbagai elemen
Wujud naga Kaido juga ajaibnya bisa mengeluarkan berbagai elemen.
Kita tahu kalau dia memiliki Boro Breath, yang merupakan semburan panas dan destruktif dengan jangkauan jauh.
Di bab 992, dia bisa mengeluarkan petir dengan mengaum.
Ia pun bisa membuat semacam angin tajam dengan mengaum, diperlihatkan di bab 993. Cukup kuat untuk memotong organ manusia yang dilindungi armor.
4. Berjalan dengan awan
Di SBS One Piece volume 93, Eiichiro Oda menjelaskan kalau Kaido tidak benar-benar terbang. Dia menciptakan awan, yang kemudian bisa dia injak.
Uniknya, ini teknik yang sama dengan yang dimiliki oleh Momonosuke untuk berjalan di udara dalam wujud naga.
Itu seperti petunjuk kalau Buah Iblis buatan Vegapunk yang dimakan Momo dan Buah Iblis Kaido memang mirip.
5. Haki
Kaido juga tentunya memiliki Haki.
Dia tampaknya memiliki Haoshoku Haki, kalau kita lihat dari momen di mana Big Mom dan Kaido beradu. Benturan kekuatan mereka menyebabkan gelombang kejut, seperti yang terjadi saat dua pengguna Haoshoku Haki beradu.
Kaido juga diduga memiliki Busoshoku Haki, terutama melihat gimana dia bisa menembus pertahanan Gear 4 Boundman, dan gimana serangannya begitu keras dan kuat.
Dipadukan dengan empat kekuatan besarnya sebelumnya, Kaido pun sulit dikalahkan.
Selain lima itu, ada juga kemungkinan Kaido masih menyembunyikan wujud hybrid miliknya. Kalau memang dia bisa pakai wujud hybrid jadinya bisa makin ngeri. Bayangin dia punya Raimei Hakke dan juga bisa meluncurkan serangan angin, panas, dan petir dengan mulutnya.
Itulah lima kekuatan Kaido yang membuat dia sulit dikalahkan. Gimana menurut kamu? Sampaikan di kolom komentar!
Baca Juga: Teori: 5 Alasan Zoro Harusnya Bisa Melukai Parah Kaido di One Piece