Prediksi One Piece 917: Apakah Law Kunci Menyelamatkan O-Tama?
One Piece 916 berakhir dengan situasi tegang: empat Supernova berkumpul di satu lokasi, dan ada juga satu Headliner Kaido siap bertarung! Apa yang akan terjadi di bab selanjutnya? Ini prediksi kami!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Sebelumnya, sekedar peringatan: ini adalah halaman prediksi One Piece 917, bukan spoiler. Isinya murni spekulasi.
Kalau penulis sedang beruntung, mungkin ada satu-dua poin yang terbukti benar. Kalau sedang sial, isi prediksi ini salah semua juga bisa terjadi.
One Piece 917 sendiri baru akan tayang dua pekan setelah artikel ini ditulis karena manga ini libur lagi. Namun bab 916 sendiri berakhir dengan menegangkan, jadi tetap ada beberapa poin yang bisa kita diskusikan.
Beruang hobi memakan ikan yang mereka tangkap dari sungai.
Bepo pada dasarnya hanya mengikuti instingnya, namun dia malah keracunan karena ikan itu dari air limbah.
Ini juga menegaskan betapa kuatnya Luffy dan Zoro. Luffy sih memang sudah mendapat perawatan dari Ivankov, sehingga ketahanan racunnya meningkat tinggi sekali.
Sedangkan Zoro... Zoro sepertinya tidak pernah memperoleh perawatan seperti Luffy, namun perutnya tetap cukup kuat untuk menahan efek hewan terkontaminasi di daerah Wano.
Padahal Bepo juga tergolong petarung tangguh.
Dalam situasi normal sih Bepo seharusnya tidak perlu khawatir. Law toh tergolong dokter.
Di Punk Hazard dulu, Law dapat menangani racun dan efek kecanduan yang diderita anak-anak korban eksperimen Caesar menggunakan Ope Ope no Mi. Metodenya sih mungkin menyeramkan (Law memotong-motong sementara tubuh mereka), namun menyingkirkan racun bukan masalah bagi Law.
Masalahnya, proses penyembuhan ini sepertinya tidak instan. Padahal sedang terjadi situasi serius di Distrik Bakura.
One Piece 916 memperlihatkan Holdem membawa serta O-Tama.
Untuk prediksi One Piece 917 ini, kami pun merasa penyelamatan ini akan jadi kunci di bab mendatang.
Selain untuk memastikan Tama tidak ke mana-mana, Holdem tampaknya bisa menggunakan Tama sebagai sandera agar Luffy dan Zoro tidak sembarangan melawannya.
Yang jadi masalah di sini adalah Tama berada di rahang singa. Singa Holdem mungkin kocak, tapi tampaknya makhluk itu tetap mampu mengoyak daging dengan sangat mudah.
Penulis melihat beberapa kemungkinan Tama bisa diselamatkan:
-Law menggunakan Room. Dengan kekuatan Ope Ope no Mi, mudah sekali bagi Law untuk mengeluarkan Tama dari bahaya. Masalahnya hanya si Law masih terhambat oleh Bepo yang keracunan.
-Luffy menggunakan Haoshoku Haki lagi. Haoshoku Haki milik Luffy terbukti sangat efektif terutama untuk mengintimidasi hewan buas.
-Bahkan bisa saja Luffy tidak perlu menggunakan Haoshoku Haki. Dia hanya akan mengintimidasi si singa, seperti yang ia lakukan kepada Hihimaru sang baboon di bab 911.
-Atau.... ya... Tama bisa saja mencoba menyuapi dango dari pipinya ke mulut singa. Ini bisa menciptakan situasi lucu di mana si singa patuh kepada Tama namun masih memberontak ke Holdem. Masalahnya hanya tangan Tama masih ditahan oleh rahang si singa juga.
Lanjutan prediksi One Piece 917 dapat kamu cek di halaman kedua!
Penulis sebenarnya tertarik melihat ekspresi Hawkins sepanjang bab 916.
Di satu sisi, Law merasakan situasi bertambah gawat begitu Hawkins datang. Law sendiri rasanya sudah mengetahui rekam jejak Hawkins sejak dia mencapai Sabaody dulu, jadi ia tahu kalau sang Penyihir bukan lawan yang mudah.
Di sisi lain, sejak Hawkins diperlihatkan dia selalu terlihat berkeringat dan tampak khawatir. Ini signifikan karena Hawkins biasanya selalu terlihat datar emosinya.
Penulis merasa kalau Hawkins mencoba meramal masa depan setelah Luffy kabur. Lalu dia melihat kemungkinan masa depan yang sangat buruk untuk dirinya dan musuh-musuh Luffy.
Hawkins sendiri sebenarnya sudah berkali-kali hampir mati dalam pertarungan melawan Luffy dan Zoro. Ia hanya selamat berkat perlindungan boneka voodoo miliknya. Jadi tak heran kalau dia cemas.
Penulis merasa kalau pastinya Law masih ingin untuk membawa paksa Luffy dan Zoro keluar dari Distrik Bakura.
Mungkin dia akan menunggu dulu hingga O-Tama sudah aman, baru dia akan membawa Luffy, Zoro, Kiku, dan Tama keluar dari distrik itu.
Namun penulis tidak yakin membawa Luffy dan Zoro keluar adalah langkah bijaksana.
Luffy, Zoro, dan Kiku sudah menghajar banyak berandalan dari geng Kaido di Distrik Bakura. Tak hanya itu, entah bagaimana aksi Luffy juga membuat distrik ini mulai kebakaran.
Distrik Bakura sudah melemah. Kalau Luffy dan Zoro bisa melakukannya, mungkin Law sebaiknya membantu mereka untuk merebut sekalian distrik ini.
Kalau tidak, Holdem dan para Gifter dari Kaido mungkin malah akan melampiaskan amarah mereka ke Okobore dan membahayakan orang tak bersalah seperti O-Tsuru.
Sebelumnya, Batman mengungkap kalau ada pencurian di Distrik Bakura.
Kali ini pelaku pencurian sudah disebut oleh Holdem dengan nama Shutenmaru.
Shutenmaru ini sendiri mungkin semacam Robin Hood, yang mencuri dari orang kaya dan lalim untuk diserahkan ke orang-orang miskin.
Siapa tahu sosok ini sebenarnya adalah sekutu dari Kin'emon, dan salah satu orang yang berusaha untuk dihubungi Kin'emon sebelum memulai perang dengan Kaido.
Kita lihat saja apa identitas Shutenmaru akan sekalian terungkap di bab 917, atau minimal akan ada update lain soal dirinya.
Itulah prediksi One Piece 917 versi kami.
Selain kejadian-kejadian di atas, seharusnya kisah pensiunnya Bellamy juga akan berlanjut, setelah di bab 916 kisah itu libur dulu dan diganti dengan gambar One Piece edisi musim panas.
Gimana pendapatmu? Sampaikan di kolom komentar!