Tetap Cantik? Begini Nami Versi Tua yang Digambar Eiichiro Oda!
Di masa depan yang bagus, Nami bakal tetap awet cantik sampai umur 60 gaes!!
Salah satu pertanyaan populer yang Eiichiro Oda ladeni di setiap SBS adalah versi tua dari setiap tokohnya.
Kamu mungkin ingat Oda pernah menggambar versi tua Zoro, Luffy, Sabo, dan Ace.
Sekarang giliran tokoh perempuan yang ia tangani.
Eiichiro Oda kali ini diminta menggambar Nami versi tua. Hasilnya seperti di bawah ini!
sumber: library of ohara[/caption]
Di versi masa depan baik, Nami menua lebih oke dari Shakky. Kalau kamu perhatikan baik-baik, bahkan di usia 40 pun Nami masih cantik. Lalu di usia 60 dia hanya berganti gaya rambut.
Apa kira-kira di masa depan baik ini dia menemukan resep panjang umur ya? Hahaha.
Di masa depan di mana segalanya menjadi buruk, Nami menua dengan normal. Ia juga tampaknya menjadi rentenir atau bos penipu kalau kita lihat dari dialognya.
Nami versi tua ini mungkin adalah kemungkinan yang menarik untuk digambar Eiichiro Oda. Kalau kamu ingat, istrinya sebenarnya adalah cosplayer Nami dulu.
Jadi mungkin karena itu Nami versi tua di masa depan yang baik tampak awet muda.
Demikianlah Nami versi tua yang digambar Eiichiro Oda.
Gimana menurut kamu? Apakah kamu tahu kenapa kira-kira Nami di masa depan yang baik tak terlihat menua bahkan saat ia sudah berusia 60 tahun? Sampaikan di kolom komentar yo!
Sumber: Library of Ohara