Saat Ini, Manga One Piece yang Beredar di Dunia Sudah 470 Juta Kopi!

Besar banget, ya!

Saat Ini, Manga One Piece yang Beredar di Dunia Sudah 470 Juta Kopi!

470 Juta Eksemplar itu bukan angka yang main-main, apa lagi kalau kita bicara soal manga One Piece, salah satu komik Jepang yang paling sukses di dunia! Ini dia berbagai pencapaian yang telah dipecahkan oleh manga tersebut!

1. Termasuk penjualan terbarunya!

Saat Ini, Manga One Piece yang Beredar di Dunia Sudah 470 Juta Kopi!twitter.com/Eiichiro_Staff

Berdasarkan perhitungan situs Mainichi Shimbun di Mantan Web, rilisan tankoubon One Piece telah mencapai jumlah percetakan buku sebanyak 470 juta kopi per edisi ke 96 yang dirilis hari ini!

Yang termasuk di dalam perhitungan total ini adalah 390 juta kopi di negara Jepang sendiri, dan 80 juta kopi yang telah dicetak di luar negeri, melalui 42 daerah yang termasuk dalam distribusi komik tersebut!

2. Rekor-rekor One Piece sebelumnya!

Saat Ini, Manga One Piece yang Beredar di Dunia Sudah 470 Juta Kopi!youtube.com/NISSINchannel

Di bulan Juni 2015 manga ini mencetak rekor dunia untuk jumlah kopian yang terbit dari satu serial yang sama oleh seorang penulis dengan jumlah 320.866.000 eksemplar per bulan Desember 2014!

Sementara itu, rekor tiga juta kopi pertama dicapai oleh volume ke-57 One Piece, yang terbit di bulan Maret 2010, dan volume-volume berikutnya pun secara konstan menjebol rekor tersebut, hingga sampai pada puncaknya di volume 64 yang menembus empat juta kopi di bulan November 2011!

Baca Juga: 5 Cara Penemuan Harta One Piece Bisa Menyebabkan Kekacauan Dunia

3. Status legenda pun juga ambil bagian!

Saat Ini, Manga One Piece yang Beredar di Dunia Sudah 470 Juta Kopi!thegrandline.com

Tentunya angka-angka fantastis ini tidak lepas dari kepopuleran One Piece yang sudah mendunia, dan bukan hanya sekadar perhitungan satu tahun saja. Sebagai pengingat, One Piece terbit di majalah Weekly Shonen Jump di tahun 1997!

Sebelum volume 96 yang baru saja rilis, volume ke-95 rilis di tanggal 28 Desember 2019 lalu. Tentunya, jumlah yang fantastis ini akan terus meningkat seiring waktu, barangkali hingga kita akhirnya tahu kapan One Piece akan tamat.

Apa pendapatmu tentang jumlah manga One Piece yang kini sudah menembus hampir 500 juta kopi di dunia tersebut? Sampaikan opinimu melalui kolom komentar di bawah ini!

Baca Juga: Tau Gak? Kamu Bisa Streaming One Piece Legal di GoPlay!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU