Pembahasan Boruto Episode 126: Byakugan Himawari Aktif Lagi!
Di episode filler ini, Byakugan Himawari aktif lagi!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Konflik dengan Urashiki sudah selesai untuk saat ini, jadi Boruto episode 126 bisa dibilang hanya berisi kejadian filler santai. Tapi ada beberapa adegan menarik yang bisa dibahas di sini. Inilah pembahasannya!
1. Situasi Sasuke dan Urashiki
Awal Boruto episode 126 memperlihatkan Sasuke mulai membaik. Sasuke juga menyampaikan mengenai tujuan Urashiki untuk mengumpulkan Chakra dalam jumlah besar.
Gunanya untuk apa? Apakah Urashiki akan menggunakannya untuk dirinya sendiri? Untuk santapan Otsutsuki lain? Atau untuk membangkitkan sesuatu? Itu sih kita harus menunggu dulu. Berhubung Urashiki tidak ada di manga, motivasi Otsutsuki yang satu ini benar-benar misterius.
2. Dialog lima Bijuu
Sebagian Bijuu sempat berkumpul di alam batin untuk berdiskusi. Yang tidak hadir adalah Shukaku (yang tampaknya malas dipermalukan oleh Bijuu lain), Matatabi, Kokuo, dan Chomei.
Gyuki, Kurama, dan yang lain tidak sempat bicara banyak sebelum dialognya dipotong. Tapi wacana soal perlindungan para Bijuu oleh manusia memang sempat disebut-sebut, serta para Bijuu masih merasa berutang budi pada Naruto.
Di akhir episode, tampaknya diputuskan kalau para Bijuu akan dilindungi di wilayah masing-masing. Beda dengan era lampau, di mana Jinchuriki dianggap sebagai senjata hidup, pendekatan Naruto tampaknya adalah Bijuu merupakan bagian dari keluarga.
Baca Juga: Ini 4 Momen Desa Konoha Hancur di Naruto dan Boruto
3. Byakugan Himawari
Shukaku sempat ikut keluarga Uzumaki piknik karena dia penasaran dengan cerita Himawari pernah meng-K.O. Naruto dan Kurama sekaligus. Dia awalnya termotivasi untuk mencari tahu apa yang terjadi, lalu menggunakannya sebagai bahan mengejek Kurama.
Terungkap di Boruto episode 126 ini kalau Himawari belum sepenuhnya mengendalikan Byakugan-nya. Dia sangat berbahaya bila Byakugan miliknya aktif, tapi dojutsu klan Hyuga ini tidak bisa ia gunakan sesuka hati. Himawari bahkan mengaku tidak ingat momen dia menghajar Naruto.
Yang jelas, Byakugan Himawari akan aktif jika ia merasakan emosi hebat. Ia kesal karena bonekanya rusak di hari pelantikan Naruto. Di Boruto episode 126, ia sempat resah karena teko Shukaku terancam remuk di penghancuran sampah.
Tiba-tiba, Byakugan Himawari aktif dan ia seperti orang berbeda. Ia lalu menggunakan teknik untuk menemukan teko Shukaku dan bahkan menyingkirkan banyak sampah, serta meraih Shukaku di udara. Tapi setelah itu, Byakugan Himawari mati sendiri dan ia harus dibantu Boruto agar tidak kenapa-kenapa setelah jatuh.
Menarik juga. Himawari seperti orang berbeda saat Byakugan miliknya aktif. Jadinya seperti Zenitsu dari Kimetsu no Yaiba ya.
4. Shukaku dan Himawari
Sudah menghabiskan beberapa hari bersama keluarga Uzumaki, Shukaku tampaknya mulai merasakan ikatan juga terhadap keluarga itu. Shukaku bahkan menyimpulkan dengan tepat kalau misi Kurama sekarang tampaknya adalah melindungi keluarga Uzumaki.
Setelah itu, di saat akhirnya mereka berpisah, Shukaku sempat melambaikan ekornya kepada Himawari. Akankah suatu hari nanti Himawari bakal menjadi Jinchuriki dari Shukaku? Itu kemungkinan yang menarik. Terutama karena sekarang Shukaku tampak tidak berbahaya seperti dulu, jadi Shukaku mengambil alih tubuh Himawari saat tidur pun seharusnya tidak akan berdampak fatal.
Itulah kejadian-kejadian menarik di Boruto episode 126. Gimana menurut kamu?
Baca Juga: Boruto Penasaran dengan Jiraiya di Anime Boruto Episode 127?