Preview Boruto Episode 120: Boruto ke Negara Angin Sendirian?!
Kali ini, Mitsuki dan Sarada tidak ikut?!
Duniaku.net - Tidak ada filler setelah alur Remon yang lumayan panjang.
Preview Boruto episode 120 memperlihatkan Boruto pergi ke Negara Angin, di mana konflik selanjutnya akan dimulai.
Apa saja yang tersaji di preview?
Sasuke Uchiha seharusnya adalah guru Boruto.
Namun karena pekerjaannya membuat dia jarang pulang, Sasuke jarang diperlihatkan melatih Boruto. Terutama setelah alur Ujian Chunin berakhir.
Setelah alur itu, kalaupun Sasuke pulang, dia biasanya menghabiskan waktu dengan keluarganya.
Preview Boruto episode 120 memperlihatkan Boruto frustrasi dengan situasi ini. Ia lalu sepertinya memperoleh balasan dari Sasuke.
Preview memperlihatkan Boruto sendirian di wilayah Negara Angin, yang tampak sangat bikin depresi karena penuh pasir dan tidak terlihat siapa-siapa.
Sebelumnya, sinopsis Boruto episode 120 juga sudah disajikan.
"Untuk berjumpa dengan Sasuke, Boruto pergi ke Negeri Angin!
Boruto menemukan lokasi di mana Sasuke berada dalam kunjungan singkat ke Negeri Angin!
Untuk berjumpa Sasuke, dia meninggalkan desa."
Sinopsis ini kira-kira sudah mewakili apa yang terjadi di preview, namun masih menyembunyikan apa sebenarnya yang akan dihadapi Boruto.
Alur di Negara Angin ini tampaknya adalah alur besar.
Setelah sebelumnya kita mengunjungi Kirigakure dan Iwagakure, sekarang giliran Sunagakure dan Negara Angin untuk dikunjungi Borutl
Tak hanya itu, musuh Boruto pun bukan tokoh sembarangan. Bocoran menyebutkan ia akan berhadapan dengan Urashiki!
Urashiki sebelumnya sudah mengetahui potensi Boruto. Urashiki juga adalah pria yang membekukan Toneri, sehingga Toneri tidak bisa menghubungi Boruto lagi.
Akankah misi Urashiki dan Toneri terjawab di alur ini?
Demikianlah preview Boruto episode 120.
Gimana pendapat kamu?
Sampaikan di kolom komentar!