Naruto Melawan Delta?! Akankah Delta Dihajar Habis-habisan?!
Di bab berikutnya Naruto Uzumaki sepertinya akan melawan Delta dari Kara! Naruto akan menang telak?
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jadi, manga Boruto bab 30 diakhiri dengan Kawaki ditemukan oleh Delta dari organisasi Kara.
Namun Naruto Uzumaki berada di lokasi itu, siap untuk melawan Delta.
Ini adalah situasi yang unik. Naruto Uzumaki adalah shinobi terkuat di dunia saat ini. Chakra-nya begitu besar hingga Momoshiki pun tak sempat menyerap semuanya sebelum Naruto ditolong para Kage lain.
Di sisi lain, kalau Delta langsung dihajar oleh Naruto sih dia akan langsung kehilangan pamor. Padahal kekuatannya masih misterius.
Jadi bakal seperti apa duel Naruto melawan Delta nanti? Begini prediksi saya!
Naruto Akan Dikejutkan Delta
Naruto mungkin shinobi terkuat di dunia, namun dalam bertarung ia tidak seganas Sasuke. Kadang, ia bisa dikejutkan. Lihat saja apa yang terjadi saat pertama kali Naruto melawan Shin Uchiha.
Saya merasa itu pun akan terjadi di sini. Di awal duel, Naruto tidak akan mengerahkan kekuatannya secara langsung. Delta akan memanfaatkan kesempatan ini untuk mendesak Naruto. Mungkin Delta sekalian akan berkomentar soal betapa lemahnya shinobi.
Dengan begini, kita bisa melihat level kekuatan Delta serta skill-skill wanita itu.
Lalu Naruto akan memutuskan serius, dan Delta yang ganti akan dihajar. Delta pun akan menyadari kalau tidak bijaksana menghadapi seorang Hokage Ketujuh.
Kashin Koji Akan Menyelamatkan Delta
Kashin Koji sudah sukses masuk ke Konoha duluan. Dia juga sempat memata-matai Kawaki, namun mengurungkan niat begitu menyadari kalau Kawaki berada di kediaman Hokage.
Koji tampaknya akan melibatkan diri begitu Naruto sukses menghajar Delta.
Kemunculan Koji ini akan membuat Naruto menyadari sesuatu mengenai Koji. Mungkin ada sesuatu dalam diri Koji yang akan mengingatkan Naruto pada Jiraiya?
Kawaki Akan Aman di Konoha untuk Sementara
Bila duel Naruto melawan Delta berakhir seperti itu, Kawaki akan aman di Konoha untuk sementara.
Saya merasa Kashin Koji akan membawa Delta pergi, lalu Kara menyadari kalau mereka harus lebih berhati-hati untuk mengambil kembali Kawaki jika Naruto menjaga bocah itu.
Meski begitu, saya merasa ada dampak jangka panjang dari pertarungan Naruto melawan Delta.
Ao, Garou, Delta; tiga anggota Kara ini menggunakan teknologi modern untuk beraksi.
Saya merasa bisa jadi laporan duel Naruto melawan Delta akan disampaikan ke Jigen, lalu ilmuwan Kara akan mengembangkan suatu cara untuk bisa bertarung seimbang dengan Naruto.
Jadi, itulah prediksi saya soal apa yang akan terjadi dalam duel Naruto melawan Delta yang mungkin pecah di bab 31 nanti.
Gimana menurut kamu? Apakah duel nanti akan berjalan begini? Atau kamu punya pendapat beda? Sampaikan di kolom komentar!
Jangan lupa like fan page Duniaku.net biar kamu gak ketinggalan teori-teori terbaru soal Boruto!