Profil Jiraiya, Sosok Keluarga dan Mentor dari Naruto Uzumaki
Apa saja profil dari Jiraiya si petapa genit?
Jiraiya adalah sosok keluarga terdekat Naruto yang memang punya kedekatan lebih jauh dari yang Naruto kira.
Dia juga salah satu ninja terkuat Konoha yang punya cerita cukup signifikan untuk serial Naruto dan Naruto Shippuden.
Apa saja profil dan cerita dari Jiraiya? Yuk simak berikut ini.
1. Jiraiya adalah ayah baptis (Nazuke-oya) dari Naruto Uzumaki, tapi Naruto tak pernah tahu
Jiraiya dikenal sebagai Nazuke-oya atau orang tua baptis dari Naruto Uzumaki karena dia yang memberikan nama bagi Naruto.
Naruto hanya tahu kalau namanya sama seperti karakter novel Jiraiya, sampai akhir dia belum tahu kalau Jiraiya adalah ayah baptisnya.
2. Lahir 11 November, Jiraiya adalah seorang berzodiak Scorpio
Jiraiya itu punya sifat yang pintar, cerdik, dan juga tanggap menyikapi setiap situasi, mirip seperti sifat umum zodiaknya yaitu Scorpio karena Jiraiya lahir 11 November.
3. Seperti Naruto, Minato, dan Kushina, golongan darah Jiraiya adalah B
Jiraiya, Minato, Kushina, dan Naruto memang seperti paket lengkap karena keempatnya punya golongan darah yang sama yaitu B.
4. Berasal dari tim Hiruzen, dia dan dua temannya dikenal sebagai Sannin
Jiraiya adalah salah satu dari daftar ninja legendaris dan populer dari Konoha. Bersama dengan Tsunade dan Orochimaru yang sama-sama berasal dari tim Hiruzen, mereka dikenal sebagai Sannin.
5. Berlatih Sage dan bisa dijuluki seorang petapa juga, meskipun teknik Senjutsu-nya belum sempurna
Jiraiya memang tidak menguasai Sage Mode dengan sempurna, tapi dia tetap bisa menggunakan teknik ini setelah latihan lama di gunung Myoboku, jadi Jiraiya memang seorang petapa, tapi genit.
Baca Juga: Profil Kakashi Hatake, Gurunya Tim 7 di Naruto!
6. Mata-mata terbaik Konoha dengan jaringan yang ada di seluruh desa
Jika kita membahas sebenarnya Jiraiya itu punya profesi spesifik apa sebagai ninja Konoha, sebenarnya dia adalah mata-mata terbaik Konoha yang punya jaringan mata-mata bahkan sampai di semua desa!
7. Calon Hokage yang menolak tawaran posisi ini berkali-kali
Jiraiya sudah ditawari beberapa kali menjadi Hokage, mulai dari Hiruzen untuk menjadi Hokage Keempat sampai setelah kematian gurunya itu untuk menjadi Hokage Kelima. Tapi Jiraiya selalu merasa tidak pantas menjadi Hokage.
8. Selain ninja, profesi Jiraiya adalah penulis novel yang karyanya sangat terkenal
Buku seri Icha Icha adalah novel karangan Jiraiya yang paling terkenal sampai dibuatkan filmnya (di dalam dunia Naruto). Tapi Jiraiya juga menulis novel lain meskipun tak sepopuler seri Icha Icha yaitu Dokonjou Ninden.
9. Meskipun sudah mati, Kashin Koji yaitu kloningan Jiraiya hadir di Boruto
Jiraiya sudah mati ketika dia bertarung melawan Pain dan baru mengetahui rahasia dari Pain setelahnya.
Tapi karakter Jiraiya tidak benar-benar hilang di generasi baru, karena dimunculkan dalam wujud Kashin Koji yang merupakan kloningan Jiraiya.
Nah itu dia profil dari Jiraiya, bagaimana menurutmu dengan si petapa genit?
Baca Juga: Teori: Apa yang Bisa Jiraiya Lakukan Jika di-Edo Tensei di Naruto