Kenapa Minato Menamai Jurusnya Rasengan? Ini Alasannya!
Semua dijelaskan di manga one-shot Minato yang baru!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Manga one-shot soal Minato yang berjudul NARUTO - Naruto Gaiden: Angin Puyuh di Pusaran Air yang mengungkap banyak hal.
Salah satu pengungkapannya adalah sejarah penamaan nama jurus khas Minato, yang turun ke Naruto, yaitu Rasengan.
Seperti apa awal Minato menamai Rasengan sebagai jurusnya?
1. Seperti yang sudah kita ketahui, jurus ini terinspirasi dari Bijuu-dama
Di manga ini, terungkap kalau Minato sudah pernah melihat Bijuu-dama atau bola Bijuu yang menjadi senjata khas mereka.
Namun bukan dari Kurama duluan, justru Minato melihat duluan dari Son Goku dan Kokuo di medan perang.
Dia pun mencoba membuat teknik baru yang direferensikan dari Bijuu-dama.
Minato awalnya kesulitan menyempurnakan tekniknya, namun dia terinspirasi dari unyeng-unyeng atau pusaran kepalanya yang ada dua, serta es krim Jiraiya yang ada dua. Membuatnya memikirkan dua jalur rotasi chakra dalam menyempurnakan jurus barunya.
Baca Juga: 4 Fakta Baru Manga One Shot Minato Namikaze yang Akan Hadir!
2. Nama awal jurusnya adalah "Kourin Reika Hakkitsu Mujijiraiya Soushikinogan"
Minato memang sangat kuat dan berbakat, tapi soal penamaan jurus, kita semua tahu penamaan jurusnya sangat buruk.
Awalnya Minato menamai jurus ini dengan nama "Kourin Reika Hakkitsu Muji-Jiraiya Soushikinogan", yang kalau diartikan ke bahasa Indonesia adalah "Bola cincin cahaya camilan beku (es krim) resolusi dari formula ganda pusar kepala Jiraiya".
Memang bentuknya bola pusaran seperti cincin cahaya, dia juga terilhami dari pusaran kepalanya yang ada dua serta es krim dari Jiraiya yang ada dua potong, namun terlalu harfiah khas Minato.
3. Kushina yang merevisi namanya menjadi "Rasengan" karena sesuatu yang diajarkan Mito soal spiral dan cinta
Mito Uzumaki adalah Jinchuriki Kurama sebelum Kushina. Mito selalu mengajarkan ke Kushina kalau menjadi Jinchuriki sebagai tugas, membuat mereka terjebak dalam sebuah "pusaran". Mereka harus menemukan titik di pusaran tersebut yaitu "cinta".
Mito punya sebuah metode, yaitu menaiki tangga Rasen (spiral), sebuah objek tiga dimensi yang mana bentuk dan tampilannya akan berubah (tangga yang naik ke atas), di mana di titik spiralnya, adalah "cinta" yang ditemukan.
Dalam momen ini, Mito meromantisasi "cinta"-nya ke Hashirama, karena di ujung tangga Rasen atau di lantai atas, dia bisa melihat patung Hashirama. Kushina juga menemukan hal serupa dan itu adalah Minato.
Karena momen ini, ditambah Minato mengatakan kalau jurus barunya diciptakan untuk melindungi Kushina di medan perang dan untuk melawan Bijuu, Kushina pun mengubah nama jurusnya menjadi Rasengan.
Itu dia sejarah dan alasan penamaan jurus khas Minato menjadi Rasengan, bagaimana menurutmu?