Teori: Gimana Kalau Kakashi jadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat?

Dia hampir jadi Hokage sebelum perang, lho

Teori: Gimana Kalau Kakashi jadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat?

Topik tentang Perang Dunia Ninja Keempat terutama kemungkinan yang terjadi di sana selalu menarik untuk dibahas.

Terkait Kakashi dan Perang Dunia Ninja Keempat, ada pembahasan yang menarik juga nih.

1. Kakashi hampir jadi Hokage sebelum perang dimulai

Teori: Gimana Kalau Kakashi jadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat?crunchyroll.com/Naruto Shippuden

Kalau kamu merasa artikel ini terlalu mengada-ada, perlu kita ingat kalau Kakashi memang hampir menjadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat.

Setelah invasi Pain, Tsunade tak sadarkan diri sehingga Danzo yang menjadi Hokage sementara dan datang ke pertemuan Kage.

Setelahnya Danzo mati dalam pertarungan melawan Sasuke dan Tsunade belum sadarkan diri. Kandidat kuatnya adalah Kakashi.

Namun sebelum Kakashi resmi diangkat sebagai Hokage Keenam, Tsunade sudah lebih dahulu bangun dari komanya dan dia kembali menjadi Hokage.

Nah kalau saat itu Kakashi tetap jadi Hokage, bagaimana jalannya Perang?

2. Taktik aliansi mungkin akan berbeda

Teori: Gimana Kalau Kakashi jadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat?crunchyroll.com/Naruto Shippuden

Gaara, Mei, dan Ohnoki turun ke pertempuran, tapi tidak dengan Tsunade dan A.

Keduanya dipercayai sebagai pemimpin yang mengatur strategi di markas besar, baru mereka terpaksa turun ke medan pertempuran setelah ada Madara Uchiha asli dari Edo Tensei.

Saya cukup yakin dengan Kakashi di posisi Tsunade, dia tetap di markas besar untuk mengatur strategi dan taktik bersama dengan A.

Tsunade juga ahli strategi, tapi Kakashi ada di level berbeda dalam hal taktik, bisa dibilang sedikit lebih hebat. Strategi aliansi pasti akan berbeda.

Baca Juga: 7 Fakta Sasori, Ahli Pembuat dan Pengguna Kugutsu di Naruto!

3. Pertarungan melawan Madara bisa selesai dengan cepat

Teori: Gimana Kalau Kakashi jadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat?crunchyroll.com/naruto-shippuden

Kalau momen 5 Kage melawan Edo Tensei Madara peran Tsunade diganti Kakashi, maka saya yakin pertarungan bisa selesai lebih cepat.

Kakashi tidak lemah, masalahnya tidak ada ninja medis hebat di sana.

Sementara kita tahu sendiri kalau Tsunade sangat menolong para Kage lain saat pertempuran, terutama Ohnoki dan Mei.

Kalau tidak ada Tsunade mungkin Ohnoki bisa dilumpuhkan Madara lebih cepat dari seharusnya.

4. Di sisi lain tak ada yang membantu Naruto dan B melawan Bijuu

Teori: Gimana Kalau Kakashi jadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat?crunchyroll.com/Naruto Shippuden

Kakashi di perang punya peran penting berbeda, terutama ketika dia dan Guy membantu Naruto dan B melawan para Edo Tensei Jinchuuriki.

Meskipun dia dan Guy juga kesulitan melawan para Bijuu tapi di sana mereka cukup membantu Naruto.

Kakashi juga berperan penting untuk membantu Naruto melawan Obito yang masih menjadi Tobi/Madara di sana. Kalau tidak ada Kakashi mungkin akan semakin sulit.

5. Siapa yang memimpin Divisi Ketiga?

Teori: Gimana Kalau Kakashi jadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat?crunchyroll.com/naruto-shippuden

Kakashi di Perang Dunia Ninja Keempat memimpin Divisi Ketiga yaitu petarung jarak dekat hingga menengah.

Kalau Kakashi jadi Hokage saat perang jelas dia tak akan memimpin Divisi Ketiga.

Masalahnya nih jujur selain Kakashi saya juga bingung siapa yang bisa menggantikannya menjadi pemimpin Divisi Ketiga karena tidak mungkin Guy.

Kemungkinan ada karakter dari desa lain yang bisa menggantikan posisinya.

Nah kalau menurutmu apa yang akan terjadi kalau Kakashi sudah jadi Hokage di Perang Dunia Ninja Keempat?

Baca Juga: Apakah Cara Kerja Byakugou Sama Seperti Segel Karma di Boruto?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU