5 Fakta Rin Nohara, Anggota Tim Minato yang Juga Jinchuuriki di Naruto

Apa saja fakta Rin Nohara?

rin nohara.jpg

Kalau menyebut tim Minato maka satu-satunya anggota perempuan di sana harus disebut yaitu Ron Nohara.

Karakternya yang lembut dan kematiannya yang berdampak besar ke cerita Naruto membuat karakter Rin jadi dikenali.

Apa saja fakta Rin Nohara? Yuk simak berikut ini!

1. Teman Obito sejak kecil

Obito's_year_group.pngcrunchyroll.com/naruto-shippuden

Obito dan Rin sudah berteman sejak lama, bahkan sejak mereka belum masuk Akademi.

Obito pun terlihat seperti anak yang tidak mudah bergaul karena itu saat kecil temannya hanya Rin saja yang diketahui.

Karena sifat Rin yang lembut dan selalu ada untuk Obito, membuat putra Uchiha itu jatuh hati dengan Rin.

2. Seperti Obito, desain awalnya di anime agak berbeda

desain-tim-minato.jpgnetflix.com/naruto

Desain awal Rin Nohara di anime dan di manga ternyata berbeda.

Di anime, bisa kamu lihat sendiri di atas seperti itu desain awal Rin dan Obito.

Sedangkan di manga, yang tepatnya ada di cover chapter 16, desain Rin dan Obito lebih mirip dengan konsep asli mereka.

Baca Juga: 5 Fakta Shikaku Nara, Ayah Shikamaru yang Santai Namun Pintar

3. Jinchuuriki yang paling singkat

Rin_and_Isobu.pngcrunchyroll.com/naruto-shippuden

Dari durasi yang diketahui, Rin adalah Jinchuuriki yang masa menjadi Jinchuuriki-nya paling singkat.

Dia diculik Madara, dibuat sedemikian rupa menjadi Jinchuuriki Isobu dan dijadikan "bom" yang mana saat dia kembali ke Konoha, Isobu akan keluar dan mengacaukan desa.

Sebagai Jinchuuriki yang singkat, Rin mati di tangan Kakashi.

4. Jinchuuriki pertama yang diketahui mati dengan Bijuu di dalamnya

Kakashi_Kills_Rin.pngcrunchyroll.com/naruto-shippuden

Bukan hanya menjadi Jinchuuriki paling singkat, dia juga menjadi Jinchuuriki pertama yang mati dengan Bijuu di dalam tubuhnya.

Biasanya mereka yang mati antara Bijuu-nya terlebih dahulu keluar atau malah mati karena Bijuu-nya dikeluarkan.

Karenanya, Isobu adalah Bijuu pertama yang diketahui pernah mati dan reinkarnasi lagi.

5. Janji Obito ke Rin sudah ditepati, yaitu menyelamatkan dunia

Obito_Meets_Rin.pngcrunchyroll.com/naruto-shippuden

Obito pernah berkata kalau dirinya akan menjadi Hokage yang menyelamatkan dunia.

Ketika Rin mengobati Obito, maka dia sudah membantu Obito menyelamatkan dunia, lalu Obito berjanji kepada Rin kalau dia akan menyelamatkan dunia suatu hari nanti.

Sadarkah kamu? Obito sudah menepati janji tersebut. Meskipun Obito juga yang membuat dunia kacau, namun di proses penyegelan Kaguya dia termasuk ambil bagian penting.

Mulai dari menolong Sasuke yang terjebak, melindungi Naruto dari serangan Kaguya sampai mengorbankan nyawanya, memberikan mata Sharingan lagi ke Kakashi untuk membantu proses Naruto dan Sasuke menyegel Kaguya.

Meskipun sempat jahat, di akhir hidupnya dia melakukan hal yang ia janjikan ke Rin, yaitu menyelamatkan dunia, kali ini dari Kaguya yang memang membuat seluruh dunia terjebak Mugen Tsukuyomi.

Mungkin karena ini juga kenapa Obito yang jahat bisa bertemu lagi dengan Rin di Jodo atau akhirat baik di dunia Naruto, bukan di Naraka.

Nah itu dia fakta Rin Nohara di Naruto, bagaimana menurutmu?

Baca Juga: 5 Fakta Torune Aburame, Anbu Root Kepercayaan Danzo di Naruto!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU