Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Mana yang paling menakutkan?

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Konflik di anime tentu menjadi sesuatu yang paling dinantikan apalagi bila skala konflik yang dihadirkan sangat besar. Akar dari konflik ini ada banyak tapi yang paling umum adalah adanya organisasi jahat yang mengancam keseimbangan dunia.

Karena banyaknya organisasi jahat tersebut, Duniaku.net tertarik untuk membahas mengenai organisasi paling berbahaya di anime lebih jauh lagi. Mungkin sebagian organisasi tersebut kita sering dengar namanya tapi mungkin ada sebagian lagi yang belum diketahui oleh kalian.

Mungkin tanpa basa-basi yang terlalu banyak lagi, lebih baik langsung saja yuk kita bahas mengenai deretan organisasi paling berbahaya di anime, cekidot!!

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Akatsuki harus diakui merupakan organisasi paling berbahaya di anime. Organisasi yang satu ini memiliki tujuan yang cukup gila yakni menangkap semua biju yang ada di dunia ninja Naruto. Manuver Akatsuki juga cenderung terang-terangan, maklum, mereka memang terdiri dari ninja super yang ditakuti.

Yang lebih mantapnya, masa lalu para anggota Akatsuki bisa dibilang pahit seperti Itachi yang membunuh klannya sendiri dan menjadi agen ganda di Konoha. Tapi sayangnya, Akatsuki ini dimanfaatkan oleh Tobi untuk mencapai misi jahatnya yaitu membangkitkan Madara.

Oiya, dulunya Akatsuki ini adalah grup baik yang didirikan oleh tiga ninja Amegakure yakni Nagato, Konan, dan Yahiko.

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Genei Ryodan merupakan salah satu organisasi paling berbahaya di anime yang wajib masuk list ini. Benar, mereka merupakan perampok, pembunuh, dan penjahat yang punya kekuatan tidak biasa. Kelompok ini menjadi musuh utama di Yorkshin Arc di seri Hunter x Hunter.

Untuk kemampuan tak perlu diragukan karena semua anggotanya bisa menggunakan Nen. Untuk masuk ke dalam anggota ini ada banyak cara seperti membunuh salah satu anggotanya, mengajukan diri, atau direkrut secara eksklusif oleh sang ketua.

Sejauh ini hanya Kurapika dan Hisoka yang mampu menjadi momok paling menakutkan bagi Genei Ryodan.

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Germa 66 adalah bangsawan dari Kerajaan Germa. Bisa dibilang, mereka merupakan bangsawan kenamaan di dunia One Piece. Tak main-main, channel mereka pun sampai ke seorang Yonko yakni Big Mom. Nah, Germa ini terdiri dari anggota keluarga Vinsmoke yang memiliki teknologi luar biasa.

Sanji merupakan salah satu anggota Vinsmoke tapi ia dibuang dan tidak termasuk ke dalam Germa 66. Kejahatan Germa 66 tak perlu diragukan lagi karena mereka rela menangkap Sanji demi menikah dengan anak Big Mom yakni Puding.

Tujuannya sudah jelas yaitu membuat Germa 66 kerjasama dengan Big Mom dan menjadi sosok yang ditakuti di lautan.

Yuk lanjut ke halaman selanjutnya untuk terus membahas mengenai organisasi paling berbahaya di anime!!

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Espada merupakan musuh utama di Arrancar Arc dalam seri Bleach. Anime ini menggunakan pakaian putih dan terkenal sangat-sangat kejam. Salah satu slogannya adalah bahwa kekuatan menentukan siapa yang lebih tinggi jabatannya di dalam organisasi ini.

Sebagai salah satu organisasi paling berbahaya di anime, Espada ini sangat kuat. Bahkan dengan kekuatan biasa, Ichigo tak sanggup menghadapi seorang Ulquiora. Ya, Ichigo kalah telak ketika bertempur dengannya.

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Sebagai anime yang cukup gelap dalam segi tema dan jalan cerita, Tokyo Ghoul diperkuat oleh organisasi yang berbahaya bernama Aogiri Tree. Kelompok ini bertempur dengan CCG dan banyak melakukan pembantaian terhadapnya.

Di samping itu, mereka memiliki reputasi yang luar biasa mengerikan diantara para hantu-hantu jahat. Ya, reputasi mereka benar-benar mengerikan dan bagi yang melawan, kemungkinan bakal dilibas oleh mereka!

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Mungkin tujuan yang paling luar biasa diantara para organisasi yang lain dimiliki oleh Oracion Seis. Betul, organisasi yang satu ini memiliki tujuan yang gila abis yaitu untuk membunuh semua guild yang ada di anime ini.

Jahat? Sudah pasti. Untuk melakukan ini mereka menyerang guild jahat yang lebih kecil dan kemudian memerintahkan mereka. Dengan cara inilah mereka memperkuat diri hingga akhirnya mampu melibas semua guild yang ada. Bahka Eisenwald yang begitu ditakuti juga merupakan anak buah dari Oracion Seis lho.

Untuk kekuatan tentunya jangan ditanya karena kelompok ini beranggotakan petarung-petarung luar biasa.

Langsung gas ke halaman ketiga karena masih ada organisasi paling berbahaya di anime yang harus dibahas!!

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Team Rocket merupakan organisasi dengan jumlah yang sedikit yakni terdiri dari Jessie, James, Meowth, dan Wobbuftet. Organisasi ini memiliki tujuan yang cukup gila yakni mencuri pokemon dan melakukan eksperimen. Mereka juga tak segan membunuh pokemon dalam praktiknya. Pokemon-pokemon langka sudah pasti menjadi incaran mereka.

Meski memiliki misi yang terkesan menakutkan, organisasi ini justru kerap menjadi bully-an kerena tingkah laku mereka yang konyol. Ya, tingkah laku mereka jahat tapi mereka sering terkena batunya sendiri jika sedang berbuat jahat.

Moto yang paling terkenal dari organisasi ini adalah "Curi Pokémon demi keuntungan. Eksploitasi Pokémon demi keuntungan. Semua Pokémon ada untuk kemuliaan Team Rocket."

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

The Military Police merupakan sebuah organisasi yang tidak jahat tapi mereka korup. Sebelum Kolosal Titan datang menghantam Benteng Maria, organisasi yang satu ini minim penjagaan dan terlihat santai. Mereka juga tak melakukan improvisasi apapun!

Ya, korup mereka membuat banyak orang menjadi korban para titan. Beruntung dengan bertambahnya anggota seperti Eren Jaeger, organisasi ini kembali aktif bahkan kerap menjadi penyelamat meskipun kita tidak tahu apakah masih ada sosok yang korup atau tidak.

Masih kurang? Lanjut ke halaman terakhir karena masih ada dua lagi organisasi paling berbahaya di anime.

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime

Jupon Gatana harus diakui sebagai organisasi paling berbahaya di anime. Organisasi yang satu ini banyak melakukan tindakan melawan moral seperti membunuh demi melawan pemerintahan Meiji. Karakter di dalamnya memiliki masa lalu yang kelam termasuk sang ketua, Makoto Shishio.

Organisasi ini sempat bertarung dan membuat Kenshin dkk terasa seperti petarung rendahan. Bahkan ketika menghadapi Jupon Gatana, pedang Kenshin sempat patah ketika berhadapan dengan anak buah kesayangan Shishio yakni Sojiro Seta.

Kelompok ini bisa dibilang yang mampu membuat Kenshin mengeluarkan kemampuannya hingga ambang batas!!

Selain Germa 66, Inilah 10 Organisasi Paling Berbahaya di Anime Source: Duniaku.net[/caption]

Gorosei merupakan salah satu yang paling berpengaruh di pemerintahan dunia termasuk Angkatan Laut. Ya, Angkatan Laut di dunia One Piece bergerak berdasarkan perintah dari Gorosei dan Gorosei ini bergerak berdasarkan perintah dari Im. Mereka memiliki misi untuk mewujudkan keadilan tapi sayang, mereka korup.

Ya, mereka korup karena kerap melakukan banyak hal yang bertentangan keadilan seperti Genosida di pulau Ohara dan penutupan kasus kaburnya para tahanan level enam di Impel Down.


Sepertinya itulah deretan organisasi paling berbahaya di anime. Ke-10 organisasi itu memiliki reputasi yang buruk di mata para karakter yang ada di dalamnya. Kesamaan dari ke-10 karakter ini mereka sama-sama kuat dan kejam.

Nah, mana yang menurut kalian paling layak dianggap sebagai organisasi yang paling berbahaya dari 10 daftar di atas?

Diedit oleh Doni Jaelani

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU