10 Villain Terkeren di Jujutsu Kaisen, Siapa Favoritmu?
Mereka adalah villain paling berkesan bagi penggemar JJK.
Jujutsu Kaisen karya Gege Akutami saat ini telah membuktikan kualitasnya sebagai salah satu series shounen terbaik sepanjang masa. Dengan elemen fantasi tentang perlawanan penyihir Jujutsu atas roh kutukan, anime ini secara konsisten menyajikan aksi pertarungan yang menakjubkan.
Bersamaan dengan itu, Jujutsu Kaisen turut memperkenalkan sederet antagonis atau villain sepanjang berjalannya series. Mereka adalah musuh utama para karakter utama yang telah menciptakan kekacauan besar, sehingga harus diantisipasi dan dibasmi.
Kemudian, terungkap bahwa masing-masing villain sebenarnya punya visi misinya masing-masing. Alih-alih berambisi untuk menguasai dunia, mereka justru memikirkan tujuan yang selaras dengan keberadaan mereka secara matang. Alhasil, pandangan penggemar terhadap karakter-karakter tersebut seakan terpengaruh.
Nah, berikut ini sejumlah villain terkeren di Jujutsu Kaisen yang tampil memukau dan sukses membuat penggemar terkesan. Simak daftarnya, yuk!
10. Eso dan Kechizu
Dimulai dari urutan kesepuluh, ada dua antagonis utama yang diperkenalkan selama arc Death Painting. Mereka adalah Eso dan Kechizu.
Baik Eso maupun Kechizu, keduanya merupakan sosok yang tercipta dari Rahim Terkutuk: Lukisan Kematian, yakni campuran antara roh terkutuk dan manusia.
Pada babak cerita tersebut, Eso dan Kechizu yang merupakan saudara Choso ini terlibat pertarungan melawan Nobara Kugisaki dan Yuji Itadori. Keduanya saat itu tengah menjalankan misi khusus yang dititahkan oleh Mahito berkaitan dengan jari Sukuna.
Baca Juga: 5 Efek Buruk yang Diderita Sukuna Jujutsu Kaisen Saat Ini!
9. Hanami
Berikutnya, ada Hanami, sosok antagonis yang muncul dalam arc Kyoto Goodwill Event dan Shibuya Incident.
Sebagai roh terkutuk kelas khusus, Hanami tentunya bukanlah lawan yang mudah, meski ini tampaknya tak berlaku bagi penyihir sekelas Satoru Gojo.
Hanami adalah roh kutukan yang menyimpan dendam besar terhadap manusia. Alasannya pun sangat masuk akal. Ia melihat manusia sebagai penyebab utama berbagai kerusakan yang terjadi pada alam.
Dengan karakteristiknya yang begitu peduli pada lingkungan, Hanami merasa bahwa roh kutukan adalah makhluk yang lebih pantas untuk menghuni Bumi. Dengan tekad ini, Hanami memutuskan bergabung dengan Mahito dan Kenjaku.
8. Dagon
Dagon si Pengendali Air adalah roh terkutuk kelas spesial yang muncul sebagai salah satu antagonis dalam arc Shibuya Incident.
Awalnya, Dagon tampil dengan wujud yang tampak lemah. Namun, setelah mendengar kematian rekannya, Hanami, Dagon marah dan berevolusi. Ia benar-benar sangat berbahaya. Apalagi, Dagon tak hanya mampu mengendalikan air, tetapi juga mampu memanggil berbagai Shikigami.
Ia sempat terlibat pertarungan sengit melawan Megumi, Maki, Nanami, dan Naobito bahkan berhasil memojokkan mereka. Sampai akhirnya Toji datang dan mengalahkannya.
7. Jogo
Sosok Jogo juga hadir sebagai salah satu sekutu Mahito dan Kenjaku. Sebagai roh kutukan kelas khusus, Jogo diperkuat dengan teknik Disaster Flames.
Seperti roh kutukan pada umumnya, Jogo juga begitu membenci manusia. Ia bisa membakar siapapun tanpa pilih-pilih hanya untuk memuaskan hasratnya.
Kerennya sosok Jogo ialah fakta bahwa dirinya cukup tangguh. Ia pernah berhadapan dengan Gojo pada awal-awal series, lalu mendapat kesempatan bertarung kembali pada arc Shibuya Incident.
Pada babak cerita yang sama, Jogo juga berkesempatan untuk melawan Raja Kutukan Sukuna. Meski pada akhirnya dikalahkan dan tewas, Jogo berhasil mendapat pengakuan dari Sukuna, yang menandakan bahwa kekuatannya memang tak main-main.
6. Choso
Salah satu momen paling menyentuh dalam dunia Jujutsu Kaisen ialah motivasi Choso untuk membalaskan dendam atas kematian saudara-saudaranya, yakni Eso dan Kechizu.
Pada arc Insiden Shibuya, Choso bergabung dengan Kenjaku dan Mahito demi misi pribadinya untuk mengalahkan Yuji Itadori yang telah membunuh kedua saudaranya.
Meski faktanya Choso berada di pihak yang jahat, fakta bahwa dirinya begitu mengutamakan keluarga tak bisa disisihkan begitu saja.
Ketika menyadari bahwa Yuji juga merupakan salah satu adiknya, Choso dengan yakin berbalik melawan Kenjaku.
5. Mahito
Sosok Mahito telah diperkenalkan sejak awal cerita dimulai, dan sejak itu pulalah roh kutukan yang satu ini sukses menerima kebencian besar dari para penggemar Jujutsu Kaisen.
Sebagai roh yang terlahir dari kebencian dan ketakutan manusia, Mahito kerap memanfaatkan manusia demi kepuasannya semata. Ia memanipulasi Junpei Yoshino, bahkan memaksa Mechamaru agar bertindak sebagai mata-mata di SMA Jujutsu.
Terakhir, kejengkelan fans terhadap Mahito berada pada puncaknya setelah ia membunuh Kento Nanami dan menyerang Nobara, di mana keduanya sama-sama karakter yang dicintai.
Namun, harus diakui bahwa Mahito sebenarnya adalah sosok antagonis yang dibutuhkan dalam series. Kehadirannya biasanya justru menjadi pemicu utama bagi perkembangan karakter utama yang bersinggungan langsung dengannya.
4. Suguru Getou
Awalnya merupakan sahabat terbaik Satoru Gojou selama di SMA Jujutsu, Suguru Getou justru terbawa arus gelap karena melihat berbagai insiden tak mengenakkan berkaitan dengan dunia Jujutsu.
Getou hanyalah seorang pemuda yang percaya bahwa keberadaan penyihir Jujutsu diperlukan demi melindungi umat. Sampai pada kegagalan misinya dalam melindungi Riko Amanai, Getou mulai bertanya-tanya apakah nonpenyihir memang layak untuk dilindungi.
Pada Jujutsu Kaisen 0, penggemar diperlihatkan aksi Getou sebagai seorang antagonis. Dia kini menganggap manusia sebagai monyet dan seluruh nonpenyihir pantas untuk dibasmi.
Getou terlibat pertarungan melawan Yuta Okkotsu dan berhasil dikalahkan.
3. Kenjaku
Kenjaku atau yang juga dikenal sebagai Pseudo-Getou merupakan dalang di balik seluruh rangkaian konflik yang terjadi di dunia Jujutsu Kaisen, termasuk penyegelan Gojou sebab penyihir terkuat tersebut berpotensi besar untuk menggagalkan rencana utamanya.
Disebut sebagai Pseudo-Getou sebab saat ini Kenjaku mengambil alih tubuh Getou yang sebelumnya telah terbunuh pada akhir Jujutsu Kaisen 0.
Kenjaku sangat layak dianggap sebagai villain terkeren di Jujutsu Kaisen, terutama karena kecerdikannya dalam menyusun rencana jangka panjang. Untuk mengalahkan penyihir kuno yang satu ini, diperlukan strategi dan perhitungan yang matang dan terstruktur.
2. Toji Fushiguro
Toji Fushiguro adalah pembunuh penyihir yang bertindak sebagai antagonis selama arc Gojo's Past. Lebih tepatnya, dia adalah sosok utama yang telah menggagalkan misi khusus yang dilimpahkan Master Tengen kepada Gojou dan Getou.
Toji jelas sangat kejam dan mata duitan. Dia mampu menyaingi Gojou si pemilik Six Eyes, meski pada kenyataannya Toji tak memiliki energi kutukan dalam tubuhnya.
Tak sampai di situ, terungkap pula bahwa Toji sebenarnya sangat peduli terhadap anaknya, yang tak lain ialah Megumi Fushiguro. Dia menitipkan Megumi kepada Gojo sesaat sebelum kematiannya.
Ketika dibangkitkan selama arc Insiden Shibuya yang menghadapi Megumi, Toji segera membunuh dirinya sendiri setelah mengetahui bahwa sang anak masih menggunakan nama Fushiguro.
1. Sukuna
Di urutan pertama, ada Ryomen Sukuna sang Raja Kutukan. Ia adalah sosok yang seringkali membuat Yuji menderita, terutama saat Sukuna menguasai tubuhnya dan membuat kekacauan besar.
Sayangnya, karena sejauh ini Sukuna menggunakan Yuji sebagai wadahnya, sulit bagi penggemar untuk menilainya dari segi penampilan. Namun, harus diakui bahwa ketika Sukuna bangkit, sosok Yuji terasa seperti berubah.
Menariknya dari sosok Sukuna ini ialah kecenderungannya yang lebih senang bertindak secara langsung dengan memamerkan kekuatannya dibanding berbicara panjang lebar.
Nah, itulah sejumlah villain terkeren di Jujutsu Kaisen, baik dari penampilan, kekuatan, maupun motivasinya sebagai antagonis. Siapa favoritmu?
Diterbitkan pertama 14 Februari 2024, diterbitkan kembali 22 Oktober 2024.
Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:
Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku
Baca Juga: 6 Teknik Kutukan yang Ditiru Yuta Jujutsu Kaisen Sejauh Ini!