9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!

Salah satu korban Idle Transfiguration milik Mahito.

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!

Junpei Yoshino adalah karakter pendukung dalam seri Jujutsu Kaisen yang diperkenalkan sepanjang "Vs Mahito Arc". Dia merupakan salah satu karakter dengan kehidupan tragis, bahkan hingga akhir hayatnya.

Meski kehadirannya tak lama, banyak hal menarik yang bisa diketahui dari sosok yang satu ini. Penasaran? Simak fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen berikut, yuk!

1. Informasi dasar

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Junpei Yoshino adalah siswa berusia 17 tahun yang bersekolah di SMA Satozakura. Dia digambarkan sebagai laki-laki bertubuh kurus dan berambut cukup panjang, yaitu mencapai bahu, dengan sebagian besar poni dibiarkan menutup wajah sebelah kanannya.

Kedua orang tua Junpei telah bercerai, sehingga kini anak yang gemar menonton film ini harus tinggal berdua bersama sang ibu yang bernama Nagi Yoshino.

Baca Juga: Bagaimana Cara Kerja Adaptasi Mahoraga Jujutsu Kaisen? Ini Jawabnya 

2. Pribadi yang pendiam dan apatis

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Junpei merupakan sosok yang pendiam dan apatis. Dia tak menyukai orang lain dan cenderung menilai mereka secara negatif.

Bagi Junpei, sikap acuh tak acuh itu dipandang lebih baik daripada membenci seseorang secara terang-terangan. Dia juga berpikir bahwa orang-orang yang membenci dirinya layak untuk mati.

3. Korban perundungan

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Kepribadian Junpei sebenarnya merupakan hasil dari perlakuan buruk yang selama ini dia terima di lingkungannya, terutama sekolah. Junpei yang pendiam menjadi sasaran para pengganggu.

Buruknya lagi, tak ada satupun yang peduli dengan perundungan yang Junpei alami, termasuk gurunya. Dia bahkan pernah menerima luka bakar bekas puntung rokok di dahinya, sehingga Junpei harus menutupi itu dengan poninya.

4. Satu-satunya teman Junpei adalah Yuji

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Junpei tak pernah memiliki seorang pun teman semasa hidupnya. Namun, hari-harinya menjadi terasa 'hidup' setelah kehadiran Yuji Itadori. Apalagi, Yuji memiliki minat yang sama dengannya sebagai penikmat film.

Dengan begitu, Yuji menjadi satu-satunya teman yang dimiliki Junpei. Sayangnya, takdir berkata lain. Pertemanan keduanya tak berlangsung lama karena mereka dipaksa untuk saling bertarung.

5. Dimanipulasi oleh Mahito

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Junpei menyimpan kebencian yang mendalam dan hatinya telah dikuasai oleh kegelapan. Dia dapat dengan mudah dimanipulasi oleh Mahito, mendorongnya untuk melakukan balas dendam.

Ditambah lagi, Mahito berhasil mengkambinghitamkan perundung Junpei, yaitu Shota, sebagai dalang di balik terbunuhnya ibu Junpei.

6. Menjadi pengguna Shikigami

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Junpei sendiri sebenarnya memiliki bakat khusus, namun tak memiliki kemampuan untuk menjadi penyihir Jujutsu. Setelah pertemuannya dengan Mahito, dia diberikan kemampuan untuk memanggil Shikigami.

Shikigami yang dipanggil Junpei adalah Moon Dregs. Makhluk tersebut dapat melumpuhkan targetnya menggunakan racun. Kekuatan inilah yang digunakannya untuk melawan Yuji.

Baca Juga: 5 Tokoh yang Kehilangan Anggota Tubuh di Jujutsu Kaisen

7. Berakhir sebagai kutukan

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Junpei sadar telah melakukan kesalahan besar karena membiarkan dirinya jatuh ke dalam perangkap Mahito. Setelah pertarungannya dengan Yuji, Mahito muncul dan menggunakan teknik Idle Transfiguration-nya dan mengubah Junpei menjadi kutukan.

Sayangnya, itu menjadi akhir hidup Junpei yang tragis.

8. Alasan Junpei melarang ibunya merokok

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Semasa hidupnya, Junpei selalu melarang sang ibu merokok. Alasan utamanya mungkin karena Junpei khawatir dengan kesehatan ibunya.

Namun, ada alasan lain yang bisa menjadi alasan kuat. Junpei merasa trauma dengan rokok, benda yang pernah digunakan perundungnya untuk melukai dahi Junpei.

9. Pengisi suaranya adalah Yoshitaka Yamaya

9 Fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisen, Hidupnya Tragis!dok. MAPPA/ Jujutsu Kaisen

Yoshitaka Yamaya adalah pengisi suara karakter Junpei Yoshino dalam seri Jujutsu Kaisen. Dia merupakan seiyuu yang juga memerankan karakter Yuuki Hase (One Week Friends)Marx Francois (Black Clover)dan masih banyak lagi.

Nah, itulah sejumlah fakta Junpei Yoshino Jujutsu Kaisenkarakter bernasib tragis yang diubah oleh Mahito menjadi kutukan. Bagaimana pendapatmu?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: Kenapa Megumi Terpaksa Memanggil Mahoraga Jujutsu Kaisen?

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU