15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedi

Anime tentang makhluk abadi pengisap darah.

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedi

Anime tentang makhluk abadi pengisap darah bernama vampir menjadi salah satu pilihan banyak penggemar. Genrenya pun tak terbatas pada misteri maupun supranatural saja, melainkan komedi sekalipun.

Nah, berikut ini ada sejumlah rekomendasi anime vampir terbaik yang wajib kamu tonton. Simak daftarnya, ya!

1. JoJo's Bizarre Adventure

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. David Production/ JoJo's Bizarre Adventure

Rekomendasi pertama datang dari anime lawas berjudul JoJo's Bizarre Adventure. Dalam anime ini, ada makhluk abadi bernama Dio Brando yang terus mengincar garis keturunan Keluarga Joestar.

Tak tinggal diam, setiap anggota Keluarga Joestar harus terlibat dalam pertarungan yang mempertaruhkan nyawa demi membunuh Dio dan para bawahannya yang mengancam kedamaian dunia.

2. Monogatari Series

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga KomediAnime Monogatari series. (Dok. Shaft/Monogatari)

Monogatari Series bermula ketika seorang siswi SMA tahun ketiga bernama Koyomi Araragi berhasil selamat dan tak berubah menjadi vampir. Lalu, hidupnya mulai berubah sejak Koyomi bertemu dengan beberapa perempuan yang punya masalah supranatural masing-masing.

3. Hellsing

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Gonzo/ Hellsing

Anime Hellsing berpusat pada keberadaan organisasi rahasia bentukan Pemerintah Inggris yang bertugas memburu makhluk supranatural, salah satunya vampir. Organisasi yang dikenal sebagai Hellsing tersebut dipimpin oleh Abraham Van Helsing.

Di antara para anggota Hellsing, ada sosok vampir bernama Alucard yang diutus untuk menangkap vampir lainnya yang menyamar sebagai pendeta di suatu desa.

4. Call of the Night

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. LIDENSFILMS/ Yofukashi no Uta

Pernah berpikir ingin menjadi vampir? Tapi, tak tahu caranya? Coba deh, ikuti kisah Kou Yamori dalam anime Call of the Night ini. Kou adalah siswa yang memutuskan berhenti sekolah karena masalah serius yang telah dia pendam lama, yaitu insomnia.

Suatu malam, Kou bertemu vampir bernama Nazuna Nanakusa. Vampir itu memberi tahu alasan Kou sulit tidur. Nazuna juga memperlihatkan keindahan malam hari kepada Kou, membuat anak laki-laki tersebut tertarik untuk menjadi vampir.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Anime Cyberpunk Terbaik, Gambarkan Distopia

5. Vampire Hunter D

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Madhouse/ Vampire Hunter D

Berlatar 10.000 tahun di masa depan, Vampire Hunter D menggambarkan situasi dunia yang kini dikuasai berbagai monster yang berkeliaran dengan bebasnya, salah satunya vampir. Saat itu, manusia pun telah dibekali beragam teknologi canggih.

Bersamaan dengan itu, ada seorang pemburu vampir bernama D. Dia telah dikenal sebagai salah satu pemburu vampir terbaik di dunia.

6. The Case Study of Vanitas

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Bones/ The Case Study of Vanitas

Book of Vanitas telah dikenal sebagai grimoire terkutuk yang dimiliki vampir bulan biru, sebab dipercaya dapat menghancurkan nama asli sosok vampir. Kabarnya, kitab tersebut hendak digunakan untuk membalaskan dendam vampir bulan biru.

Di samping itu, ada manusia bernama Vanitas yang mengaku sebagai vampir. Pengakuannya diperkuat dengan kenyataan bahwa Vanitas mewarisi nama serta Book of Vanitas yang legendaris.

7. Undead Murder Farce

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Lapin Track/ Undead Girl Murder Farce

Pada akhir abad ke-19, vampir, werewolf, hingga android telah hidup berdampingan. Di masa itu pula, hiduplah Aya Rindou si makhluk abadi tanpa tubuh yang mengabdikan dirinya sebagai detektif.

Di samping Aya, ada manusia iblis bernama Tsugaru Shinuchi dan pelayan bernama Shizuku Hasei. Ketiga makhluk ini menjelajahi Eropa untuk menemukan tubuh Aya.

8. Blood Blockade Battlefront

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga KomediDok. Studio Bones

Kehidupan normal di New York seketika lenyap setelah fenomena misterius melanda kota besar tersebut. Akibatnya, dunia nyata terhubung dengan dunia lain, mengundang berbagai makhluk aneh ke dalamnya.

Kini, kota tersebut dikenal sebagai Hellsalem Lot. Untuk menjaga keamanannya, dibentuklah organisasi rahasia bernama Libra.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Anime Militer Terbaik, Sajikan Aksi Heroik

9. Blood+

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Production I.G/ Blood+

Blood+ bercerita tentang seorang anak perempuan yang menderita amnesia, di mana dia akan melupakan semua yang terjadi setahun sebelumnya.

Suatu ketika, Saya dihantui oleh ingatannya sendiri. Di saat bersamaan, muncul vampir yang menyerangnya. Beruntung, datang seorang laki-laki bernama Haji yang menyelamatkan Saya.

10. Seraph of the End

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Wit Studio/ Seraph of the End

Sebuah virus jahat telah membunuh semua orang yang berusia di atas 13 tahun. Di ambang kemusnahan umat manusia, vampir memanfaatkan situasi dengan memproklamirkan diri mereka sebagai pelindung dan meminta imbalan darah.

Untuk mengambil kembali harga diri umat manusia, dibentuklah pasukan khusus yang bertujuan untuk melawan para vampir.

11. Noblesse

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Production I.G/ Noblesse

Diadaptasi dari salah satu Webtoon populer, Noblesse bercerita tentang Raizel, vampir bangsawan alias Noble yang akhirnya terbangun dari tidur panjangnya selama 820 tahun.

Kebangkitan Raizel telah ditunggu oleh pelayan setianya, Frankenstein, yang menyamar sebagai pengajar di sekolah. Raizel harus beradaptasi dengan dunia modern. Untuk itu, Frankenstein pun memasukkannya ke sekolah tempatnya bekerja.

12. Shiki

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Daume/ Shiki

Shiki berlatar ketika sebuah tragedi melanda bumi, mengakibatkan hilangnya batas yang jelas antara kebaikan dan kejahatan. Shiki sendiri mengacu pada sebutan bagi para vampir yang yang merasa dibuang.

Meski sulit, para Shiki harus mampu bertahan hidup di antara manusia yang berkhayal menjadi vampir itu sendiri.

13. Interviews With Monster Girls

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. A-1 Pictures/ Interviews With Monster Girls

Tertarik untuk mengenal lebih jauh beragam jenis makhluk Ajin atau Demi seperti vampir, dullahan, succubus, hingga yuki-onna? Sini, cari tahu lebih banyak bersama guru bernama Takahashi Tetsuo lewat anime vampir penuh komedi berjudul Interviews with Monster Girl yang satu ini!

14. Blood Lad

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga KomediDok. Brain's Base

Apa tanggapanmu tentang sosok vampir kuat yang tampak menakutkan, tapi jati diri aslinya hanyalah seorang otaku yang bahkan tak tertarik sama sekali dengan darah manusia? Inilah yang ditunjukkan Staz Charlie Blood dalam anime Blood Lad.

Suatu ketika, seorang manusia bernama Fuyumi Yanagi mendadak terdampar ke dunia iblis yang ditinggali Staz. Namun, Fuyumi terbunuh dan menjadi hantu. Staz pun berjanji akan membangkitkan Fuyumi dan memulangkannya.

15. Blood-C

15 Anime Vampir Terbaik: Misteri, Supernatural, hingga Komedidok. Production I.G/ Blood-C

Saya Kisaragi adalah seorang perempuan yang menjalani dua rutinitas sekaligus setiap harinya. Pada siang hari, dia akan memenuhi perannya sebagai siswa biasa dan bergaul dengan teman-teman pada umumnya.

Namun, ketika malam hari, Saya akan menjalankan tugasnya sebagai pelindung desa yang membunuh monster-monster mengerikan.

Itulah sejumlah rekomendasi anime vampir terbaik yang wajib kamu tonton. Mengingat beberapa animenya mengandung konten gore, diharap bijak dalam memilih tontonan, ya!

Jadi, apa anime vampir favoritmu?

Untuk informasi yang lebih lengkap soal anime-manga, film, game, dan gadget, yuk gabung komunitas Warga Duniaku lewat link berikut:

Discord: https://bit.ly/WargaDuniaku
Tele: https://t.me/WargaDuniaku

Baca Juga: 12 Rekomendasi Anime Dungeon Terbaik, Penjelajahan Penuh Aksi!

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU