Sinopsis The First Slam Dunk, Bakal Tayang di Indonesia!
Game Shohoku paling menegangkan saat Inter High Tournament!
Follow Duniaku untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Penggemar serial basket legendaris Slam Dunk di Indonesia akhirnya mendapat angin segar, setelah tanggal resmi penayangan film anime The First Slam Dunk diumumkan.
Plot seperti apa yang akan disajikan dalam film anime Slam Dunk yang satu ini? Simak sinopsis The First Slam Dunk beserta jadwal penayangannya di bioskop Indonesia berikut, yuk!
1. Sinopsis The First Slam Dunk
The First Slam Dunk mengadaptasi salah satu pertandingan paling menegangkan yang harus Hanamichi Sakuragi dan tim Shohoku hadapi untuk menjadi juara di Inter High Tournament. Pasalnya, tim yang mereka hadapi adalah juara nasional yang berhasil mempertahankan gelar juaranya selama tiga tahun berturut-turut.
Pertandingan panas antara tim yang sedang di atas angin, yakni Shohoku, menantang Sannoh sang juara bertahan akan segera dimulai! Mampukah Sakuragi, Rukawa, Akagi, Mitsui, serta Miyagi menaklukkan Sannoh?
Baca Juga: 11 Anime Rilis Desember 2022, Ada The First Slam Dunk!
2. Staf dan pengisi suara
Sama seperti adaptasi serial maupun film anime sebelumnya, The First Slam Dunk pun kembali digarap oleh Toei Animation. Di samping itu, sang mangaka Slam Dunk, Takehiko Inoue akan terjun langsung sebagai sutradara sekaligus penulis skenarionya. Ada pula Toshiyuki Matsui yang bertindak sebagai produser.
Para pengisi suara dalam The First Slam Dunk pun mengalami pergantian, terutama untuk kelima pemeran utamanya. Berikut adalah daftar seiyuu baru yang mengisi suara karakter utama dari tim Shohoku.
- Subaru Kimura sebagai Hanamichi Sakuragi
- Shugo Nakamura sebagai Ryota Miyagi
- Jun Kasama sebagai Hisashi Mitsui
- Shin'ichiro Kamio sebagai Kaede Rukawa
- Kenta Miyake sebagai Takenori Akagi
Selain kelima pengisi suara tersebut, terdapat sejumlah nama baru lainnya yang akan berperan menggantikan seiyuu sebelumnya, seperti Maaya Sakamoto (Haruko Akagi), Ryota Iwasaki (Kiminobu Kogure), Chikahiro Kobayashi (Yohei Mito), Masafumi Kobatake (Nozomi Takamiya), Kenichiro Matsuda (Chuichirou Noma), Asami Seto (Ayako), dan Katsuhisa Hoki (Mitsuyoshi Anzai).
3. Jadwal tayang di bioskop Indonesia
The First Slam Dunk sudah jauh lebih dulu ditayangkan di negara asalnya pada 3 Desember 2022 lalu. Beruntungnya, para penggemar Slam Dunk di Indonesia tak perlu menunggu waktu sampai 3 bulan untuk dapat menyaksikan film anime ini. The First Slam Dunk dapat kamu saksikan di bioskop Indonesia mulai tanggal 18 Februari 2023.
Oh ya, 18 Februari 2023 itu untuk fan screening terbatas ya.
Kalau kamu mengincar nonton reguler, jadwalnya 22 Februari 2023.
Itulah sinopsis The First Slam Dunk dan jadwal penayangannya di bioskop Indonesia. Film anime Slam Dunk berdurasi 125 menit yang satu ini wajib kamu tonton. Apalagi, style animasi yang dihadirkan sudah jauh lebih baik dibanding serial dan film sebelumnya yang tayang tahun 90-an. Jadi, jangan lupa catat tanggal tayangnya!
Penulis: Viky Nursyafira
Baca Juga: Review Movie The First Slam Dunk, Seru Sampai Bikin Terharu!