Studio Ghibli Umumkan 2 Film Animasi Terbaru Di Tahun 2013

Studio Ghibli mengumumkan akan menayangkan 2 Movie terbaru di musim panas tahun 2013. Hayao Miyazaki dan Isao Takahata sebagai Director pada kedua Movie yang berbeda. Baca selengkapnya di dalam!

Studio Ghibli Umumkan 2 Film Animasi Terbaru Di Tahun 2013

Studio Ghibli membuat pengumuman pada tanggal 13 Desember akan merilis 2 film animasi di tahun 2013. Pendiri Studio Ghibli, Hayao Miyazaki (Kiki's Delivery Service, Spirited Away) dan Isao Takahata (Pom Poko, My Neighbors the Yamadas) akan merilis film tersebut di musim panas 2013 untuk pertama kalinya sejak 1.988  (My Neighbor Totoro dan Grave of the Fireflies). Judul film animasi tersebut adalah Kaze Tachinu and Kaguya-hime no Monogatari. Petunjuk dan rumor tentang kedua film animasi ini diketahui dari registrasi domain kazetachinu.jp dan kaguyahime-monogatari.jp pada bulan November.

Kaze Tachinu

Film animasi Hayao Miyazaki selanjutnya berdasarkan kisah cerita kehidupan Jiro Horikoshi, seorang insinyur yang merancang pesawat tempur Zero Fighter yang digunakan dalam serangan terhadap Pearl Harbor selama Perang Dunia II. Musik untuk film ini akan dikerjakan oleh Joe Hisaishi.

Studio Ghibli Umumkan 2 Film Animasi Terbaru Di Tahun 2013

Kaguya-hime no Monogatari

Isao Takahata akan menghadirkan film dari cerita rakyat Jepang di abad 10, Taketori Monogatari. Dikisahkan putri bulan, Kaguya-hime, ditemukan sebagai bayi di dalam batang tanaman bambu yang bersinar. Shinichiro Ikebe, yang akan membuat musik untuk film animasi Kaguya-hime no Monogatari.

Studio Ghibli Umumkan 2 Film Animasi Terbaru Di Tahun 2013

 

Citizen, penggemar karya Studio Ghibli? Film mana yang menarik perhatian Citizen? :D

 

sumber : Crunchyroll

Artikel terkait

ARTIKEL TERBARU